TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSSI: Solo Jadi Venue Final Piala Dunia U-17 Itu Maunya FIFA

FIFA pilih Solo jadi venue final Piala Dunia U-17

ANTARA FOTO/Maulana Surya

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PSSI Erick Thohir angkat bicara soal Solo yang dipastikan menjadi venue semifinal hingga final Piala Dunia U-17 2023. Dia berujar, itu bukan keinginannya, melainkan keinginan FIFA.

"Jadi ini lanjutan dari Piala Dunia U-20 lalu, saat itu sesuai pembicaraan dengan FIFA, semifinal dan final di Manahan (Solo). Nah, mereka bilang tidak usah diganti lagi. Jadi, mereka yang menentukan," kata Erick di Menara Danareksa, Selasa (25/7/2023).

Baca Juga: FIFA ke Indonesia 28 Juli, Cek Venue Piala Dunia U-17 2023

1. Ada alasan sejarah juga

Ilustrasi Stadion Manahan Solo (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Selain karena keinginan FIFA, Erick juga menyebut alasan khusus kenapa Solo ditunjuk sebagai venue semifinal dan final, adalah karena Solo kota yang bersejarah.

"Solo merupakan kota yang bersejarah. PON (Pekan Olahraga Nasional) edisi pertama berlangsung di kota ini. Siapa tahu, sepak bola bisa menciptakan sejarah di sini," kata Erick dalam tayangan PSSI TV.

2. Solo diharapkan bisa cetak sejarah

Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, Dirut PLN Darmawan Prasodjo, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming mengecek kesiapan lokasi Stadion Manahan Solo untuk ajang Piala Dunia 2023 U-20, Minggu (12/3/2023). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Pada Minggu (23/7/2023), seleksi Timnas U-17 digelar di Stadion Sriwedari, Solo. Stadion inilah yang menjadi saksi dari sejarah penyelenggaraan PON pertama di 1948.

"Harapannya, kalian peserta seleksi juga bisa ciptakan sejarah di sini. Ini kota yang bersejarah," ujar Erick.

Baca Juga: Erick Thohir: JAS, JIS, Fokus Piala Dunia U-17 2023!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya