TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sinisa Mihajlovic: Kenangan Hat-trick dan Tendangan Bebas Apik

Mihajlovic meninggalkan kenangan manis

potret Sinisa Mihajlovic (runningtheshowblog.wordpress.com)

Jakarta, IDN Times - Serie A berduka. Mereka baru saja kehilangan salah satu legenda mereka, Sinisa Mihajlovic. Sosok yang pernah membela AS Roma, Sampdoria, Lazio, dan Inter Milan ini meninggal dunia karena leukeumia pada Kamis (16/12/2022).

"Satu-satunya pria luar biasa, selalu melakukan hal baik untuk semua orang. Dia sudah berjuang melawan penyakit yang menggerogotinya,” tulis pernyataan resmi keluarga dikutip Football Italia.

Kepergian Mihajlovic tentu meninggalkan kenangan mendalam, terutama bagi para tifosi Serie A era 90-an. Kala itu, Mihajlovic yang lazim bermain sebagai bek dan gelandang ini dikenal karena dua hal: tendangan bebas dan hat-trick.

Baca Juga: Serie A Berduka, Legenda Lazio Sinisa Mihajlovic Meninggal Dunia

1. Mihajlovic pernah cetak hat-trick ke gawang Sampdoria

Sinisa Mihajlovic (the42.ie)

Sebagai seorang bek, Mihajlovic rupanya pernah menciptakan hat-trick. Itu terjadi saat Lazio bersua Sampdoria di Serie A 1998/99. Uniknya, Sampdoria adalah tim yang juga pernah dibela sosok asal Serbia tersebut.

Dalam laga itu, Lazio menang 5-2. Dejan Stankovic dan Marcelo Salas turut menyumbang gol untuk tim berjuluk Biancocelesti. Namun, Mihajlovic menjadi pusat perhatian karena sukses mencetak trigol di laga ini.

Ciamiknya lagi, ketiga gol ini dicetak Mihajlovic melalui sepakan bebas. Alhasil, Mihajlovic pun langsung menjadi buah bibir di Italia ketika itu.

2. Dikenal sebagai spesialis tendangan bebas

Sinisa Mihajlovic (twitter.com/ftblsm)

Tiga gol ke gawang Sampdoria ini hanya secuil bukti kemampuan sepakan bebas dari Mihajlovic. Faktanya, pemain yang pernah mentas untuk Yugoslavia ini memang dikenal sebagai spesialis sepakan bebas di Italia.

Total, sejak 1992 hingga 2006, Mihajlovic sukses mencetak 38 gol dari 315 penampilan di semua kompetisi. Apiknya, 28 dari 38 gol yang dia cetak ini diperoleh dari situasi sepakan bebas.

Tak pelak, bersama Andrea Pirlo, Mihajlovic kini masih memegang rekor sebagai pemain dengan gol tendangan bebas terbanyak di Serie A. Belum ada yang mampu menyamai torehan dari Mihajlovic dan Pirlo ini.

Baca Juga: Sampdoria Dihajar Bologna 1-2, S. Mihajlović Puji Pemain

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya