TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Undian Fase Gugur Liga Europa: Barcelona Vs Napoli

Hasil lengkap fase gugur Liga Europa 2021/22

Pemain Villareal merayakan keberhasilan mereka melangkah ke final Liga Europa usai melawan Arsenal dalam leg kedua semifinal Liga Eropa di Emirates Stadium, London, Inggris, Kamis (6/5/2021). Villareal melangkah ke final Liga Europa usai bermain 0-0 (agregat 2-1). ANTARA FOTO/REUTERS/Hannah Mckay

Jakarta, IDN Times - Selepas menggelar undian babak 16 besar Liga Champions, UEFA menggelar drawing untuk fase gugur Liga Europa 2021/22 di Nyon, Swiss, Senin (13/12/2021) malam WIB. Hasil undian mempertemukan beberapa tim besar.

Namun, laga fase gugur Liga Europa 2021/22 berbeda dengan musim-musim sebelumnya. Sebelum masuk ke babak 16 besar, ada fase gugur yang harus dilewati oleh 16 tim, mempertemukan runner-up fase grup Liga Europa 2021/22 dan peringkat tiga Liga Champions 2021/22.

Baca Juga: Edinson Cavani Rela Turunkan Gaji Demi Gabung Barcelona

1. Barcelona bertemu dengan Napoli

Barcelona vs Real Sociedad. (antaranews.com/ANTARA FOTO/Reuters-Albert Gea)

Ada satu tim yang menarik perhatian di fase gugur Liga Europa 2021/22 ini, yakni Barcelona. Kegagalan di Liga Champions 2021/22 membuat mereka terlempar ke fase gugur Liga Europa.

Sayangnya, Barcelona tidak langsung lolos ke babak 16 besar. Mereka harus melalui play-off sebelum memastikan satu tempat di babak 16 besar. Tidak tanggung-tanggung, mereka akan bersua Napoli. Tim asal Italia itu jelas bukan lawan yang mudah ditaklukkan.

2. Borussia Dortmund bersua Rangers, Porto lawan Lazio

instagram.com/bvb09

Selain pertemuan Barcelona dan Napoli, dua laga lain yang layak disaksikan di fase gugur Liga Europa 2021/22 ini adalah Borussia Dortmund lawan Rangers, serta Porto lawan Lazio. Dua pertemuan ini diprediksi akan menyajikan laga seru.

Dortmund, dengan statusnya sebagai tim besar asal Jerman, akan bersua Rangers yang tengah berada dalam tren positif di Skotlandia. Begitu juga Porto, yang akan berhadapan dengan Lazio, tim kuat Serie A. Kualitas pemain dari keempat tim itu juga tidak berbeda jauh.

Baca Juga: Format Baru di Fase Gugur Liga Europa, Barcelona Terancam

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya