TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nada Indah Klopp Buat Arne Slot yang Merapat ke Liverpool

Slot masih diliputi keraguan fans

Pelatih Feyenoord, Arne Slot (Instagram / @arnslt)

Jakarta, IDN Times - Liverpool akhirnya mendapatkan angin segar dalam pencarian suksesor Juergen Klopp di posisi manajer. Mereka makin dekat dengan Arne Slot, pelatih Feyenoord, demi mengisi pos yang ditinggalkan Klopp musim depan.

Negosiasi antara Liverpool dengan Feyenoord sudah berjalan. Ini bisa terjadi, lantaran Slot mengakui tak bisa menolak tawaran buat gabung Liverpool.

"Saya menunggu hasilnya. Bukan rahasia, saya mau ke Liverpool. Sekarang, saya menunggu kesepakatan dan yakin akan terjadi," ujar Slot dilansir ESPN.

1. Harga Slot gak mahal

Arne Slot (twitter.com/Feyenoord)

Demi menggaet Slot, Liverpool harus mengeluarkan uang hingga 9,4 juta poundsterling atau setara Rp190 miliar. Nilai itu terdiri dari 7,7 juta poundsterling harga pokok dan sisanya adalah add-ons.

Sebenarnya, Feyenoord cuma mematok sembilan juta poundsterling buat Slot. Dan dengan tawaran Liverpool, tampaknya Slot akan dengan mudah melenggang ke Anfield.

Baca Juga: Harapan Quadruple Liverpool yang Lenyap dalam Sekejap

2. Klopp punya testimoni buat Slot

Juergen Klopp (twitter.com/EuropaLeague)

Keraguan masih menggelayut di pundak fans Liverpool tentang Slot. Mereka belum yakin Slot cocok menggantikan Klopp karena pengalamannya masih sebatas di Eredivisie bersama Feyenoord.

Terlebih, Liverpool sempat dikaitkan dengan sejumlah manajer top seperti Roberto De Zerbi, Xabi Alonso, hingga Ruben Amorim. Kini, mereka malah dapat Slot.

Terkait hal tersebut, manajer Liverpool, Juergen Klopp, meminta kepada fans untuk percaya terhadap Slot. Klopp menilai filosofi permainan Slot jelas. Meski belum pernah bertemu Slot secara langsung dan berdiskusi dengannya, Klopp merasa Slot orang yang cocok.

"Saya suka dengan cara timnya bermain. Semua hal yang saya dengar tentangnya baik, pria yang santun. Beberapa orang yang saya kenal, ternyata tahu dia. Tapi, saya belum mengetahui dia. Cuma, testimoninya baik," ujar Klopp dilansir Daily Mirror.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya