TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Saling Sanjung Xavi dan Ten Hag Usai Barcelona Vs Manchester United

Xavi sanjung kinerja Ten Hag

Erik ten Hag bersama Xavi Hernandez. (Twitter/@Livescore).

Jakarta, IDN Times - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, melempar pujian ke manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag. Juru taktik asal Belanda itu disebut berhasil membawa perubahan besar bagi Setan Merah.

Pujian itu dilontarkan Xavi usai Blaugrana menjamu MU, dalam leg 1 playoff Europa League 2022/23, Jumat (17/2/2023) dini hari WIB. Keduanya bermain imbang, dengan skor 2-2.

"Kami baru saja menghadapi tim hebat di Benua Eropa," ujar Xavi mengutip ESPN.

Baca Juga: 3 Catatan Unik dari Hasil Imbang Barcelona Lawan MU

Baca Juga: Barcelona Berjaya, Xavi Minta Semua Tetap Waspada

1. Xavi nilai kebangkitan MU sudah mulai terlihat

Potret Erik ten Hag di pinggir lapangan saat Manchester United hadapi Barcelona, Jumat (17/2/2023). (uefa.com).

Xavi merasa, kebangkitan Setan Merah sudah mulai terlihat di bawah nahkoda Ten Hag. Bahkan, pelatih berpaspor Spanyol itu meyebut MU tampil dengan permainan terbaiknya di laga ini.

Maka dari itu Xavi menyanjung Ten Hag, karena dirasa sudah melakukan tugasnya dengan baik di Old Trafford.

"Saya rasa Manchester United mulai bangkit dan menunjukkan versi terbaiknya hari ini. Saya menyelamati Ten Hag karena kinerjanya begitu bagus," ujar Xavi.

2. Ten Hag juga sanjung Barcelona

Potret Xavi Hernandez di pinggir lapangan saat Barcelona jamu Manchester United, Jumat (17/2/2023). (uefa.com).

Sementara itu, Ten Hag juga menyanjung permainan Barcelona. Permainan Blaugrana dinilai Ten Hag begitu menyulitkan anak-anak asuhnya.

Ten Hag sampai menyebut laga dini hari tadi WIB merupakan level yang tinggi. Dia begitu menikmati alur permainannya.

"Saya pikir, ini adalah pertandingan yang hebat. Kedua tim saling menyerang, saya pikir itu benar-benar level Liga Champions, dan bahkan lebih. Jadi, saya sangat menikmati permainan ini," ujar Ten Hag mengutip laman resmi MU.

Baca Juga: 3 Nama yang Cemerlang di Laga Barcelona Lawan MU

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya