Masih Main di Klub, 5 Pemain Top Ini Sudah Pensiun di Timnas

Termasuk kapten Lazio, Ciro Immobile

Pada dasarnya, membela sebuah negara merupakan suatu kehormatan tersendiri bagi seorang pesepak bola. Apalagi jika pesepak bola tersebut membela tim nasional populer seperti Inggris, Brasil, Italia, Argentina, hingga Prancis. Walau begitu, terdapat beberapa pesepak bola yang memutuskan untuk pensiun dini di tim nasional. 

Walau begitu, mereka masih aktif bermain di level klub dan bahkan berhasil tampil impresif pada musim 2021/2022. Kira-kira siapa saja mereka? Berikut daftarnya. 

1. Ciro Immobile (Italia)

Masih Main di Klub, 5 Pemain Top Ini Sudah Pensiun di Timnaspotret Ciro Immobille bersama Timnas Italia(90min.com)

Ciro Immobile dijadikan kambing hitam atas ketidaklolosan Italia di ajang Piala Dunia 2022. Setelah Italia tersingkir di babak playoff, Immobile memutuskan untuk pensiun di tim nasional Italia. 

Pemain Lazio itu mengakhiri kariernya di Italia dengan memberikan 55 caps. Di usianya yang baru 32 tahun, sebenarnya masih ada kesempatan bagi Immobile untuk mencicipi Piala Dunia 2026 yang digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko. 

2. Toni Kroos (Jerman)

Masih Main di Klub, 5 Pemain Top Ini Sudah Pensiun di Timnaspotret Toni Kroos bersama Timnas Jerman (marca.com)

Toni Kroos telah mengejutkan banyak pihak atas pengumumannya untuk pensiun dari tim nasional Jerman setelah negaranya tersingkir di babak 16 besar Piala Eropa 2020 oleh Inggris. Padahal, Kroos merupakan pemain penting Jerman di lini tengah. 

Setidaknya sudah ada 106 penampilan yang diraih Kroos bersama Jerman. Walau pensiun dini di tim nasional, Kroos dipercaya masih memiliki karier yang lama di Real Madrid mengingat dirinya masih menjadi andalan Los Blancos

Baca Juga: 5 Pemain Senior yang Dikontrak hingga 2026, Setia Sampai Pensiun?

3. Gerard Pique (Spanyol)

Masih Main di Klub, 5 Pemain Top Ini Sudah Pensiun di Timnaspotret Gerard Pique bersama Spanyol (sport360.com)

Bintang Barcelona, Gerard Pique, sebenarnya sudah lama menyatakan pensiun dari Timnas Spanyol. Pique memutuskan untuk pensiun pada 2018 setelah memberikan penampilan bagi Spanyol sebanyak 103 kali. 

Setidaknya Pique sudah menyumbang satu trofi Piala Dunia dan satu trofi Piala Eropa selama berkarier bersama Spanyol. Saat ini, Pique masih aktif membela Barcelona di level klub di bawah asuhan mantan rekannya, Xavi. 

4. Ivan Rakitic (Kroasia)

Masih Main di Klub, 5 Pemain Top Ini Sudah Pensiun di TimnasIvan Rakitic bersama Kroasia (skysports.com)

Ivan Rakitic merupakan salah satu pemain tengah top saat ini. Pemain Sevilla itu pernah membela Barcelona dan FC Schalke. Dia mengawali karier di Timnas Kroasia pada 2007 lalu. 

Sempat membela skuad muda Swiss, Rakitic sudah memberikan penampilan bagi Kroasia sebanyak 106 kali. Sayangnya, dia memutuskan untuk pensiun pada September 2020 lalu di Timnas Kroasia. 

5. Jamie Vardy (Inggris)

Masih Main di Klub, 5 Pemain Top Ini Sudah Pensiun di Timnaspotret Jamie Vardy bersama Inggris (skysports.com)

Banyak yang bertanya-tanya mengapa Jamie Vardy tak terlihat lagi di skuad Inggris. Vardy memang sudah pensiun dari Timnas Inggris sejak 2018 lalu. Alasan dirinya pensiun dini dari Inggris adalah Vardy ingin menghabiskan waktu lebih lama dengan keluarganya. 

Vardy sudah memberikan 26 penampilan bagi Timnas Inggris. Memulai debut pada 2015 lalu, sudah ada tujuh gol yang disumbangkannya untuk The Three Lions

 

Kelima pemain di atas ternyata sudah pensiun di level internasional. Padahal, mereka dipercaya masih sangat fit untuk bermain di ajang internasional seperti Piala Dunia atau Piala Eropa. 

Baca Juga: 7 Pemain yang Berpeluang Catatkan Caps Pertama bersama Timnas Senior

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya