5 Pemain Top Ini Ternyata Pernah Membela Malaga

Mulai dari Isco hingga Julio Baptista

Malaga merupakan salah satu klub asal Spanyol yang saat ini bermain di kompetisi LaLiga. Klub ini bermarkas di Malaga, Andalusia, Spanyol. Klub ini didirikan 118 tahun lalu, tepatnya pada tahun 1908.

Tak banyak yang mengetahui bahwa terdapat beberapa nama top yang merupakan mantan pemain Malaga. Beberapa di antaranya bahkan berhasil naik daun di klub tersebut. Berikut lima pemain top yang ternyata pernah membela Malaga.

1. Isco

5 Pemain Top Ini Ternyata Pernah Membela MalagaIsco bersama Malaga (managingmadrid.com)

Nama Isco naik daun saat masih membela Malaga pada 2011 hingga 2013. Kala itu dia menjadi incaran dua klub raksasa Eropa, yaitu Real Madrid dan Manchester City. Pada akhirnya dia lebih memilih untuk bergabung Real Madrid pada 2013.

Sempat bersinar di dua musim pertamanya bersama Real Madrid, Isco gagal bersaing di lini tengah klub tersebut. Belakangan ini Ancelotti lebih memercayai Toni Kroos, Luka Modric, dan Valverde untuk mengisi lini tengah Real Madrid.

2. Ruud van Nistelrooy

5 Pemain Top Ini Ternyata Pernah Membela MalagaRuud van Nistelrooy bersama Malaga (vir.com.vn)

Tak banyak yang tahu bahwa Ruud van Nistelrooy pernah membela Malaga. Dia bergabung Malaga pada 2011 lalu sebelum akhirnya memutuskan untuk pensiun di klub tersebut pada 2012. Pemain asal Belanda itu namanya bersinar selama membela Manchester United dari 2001 hingga 2006 dan Real Madrid pada 2006 hingga 2010.

Bersama Malaga, dia tampil kurang terlalu impresif layaknya saat membela Real Madrid dan Manchester United. Hal tersebut tak lepas dari minimnya gol yang dia torehkan bersama Malaga saat itu.

Baca Juga: 5 Striker Terbaik Manchester United Usai Ditinggal Ruud van Nistelrooy

3. Santi Cazorla

5 Pemain Top Ini Ternyata Pernah Membela MalagaSanti Cazorla bersama Malaga (skysports.com)

Saat ini, Santi Cazorla merupakan pemain klub asal Qatar, Al-Sadd. Pemain berusia 37 tahun itu dikenal saat masih membela Arsenal selama 2012 hingga 2018. Sebelum membel Arsenal, dia merupakan pemain Malaga pada musim 2011/2012. 

Cazorla juga sempat dipercaya membela Timnas Spanyol sebanyak 81 kali sejak 2008 lalu. Lulusan akademi Villarreal itu berhasil tampil gemilang di Stars League 2021/2022 dengan menyumbang 6 gol dan 8 assist bagi Al-Sadd.

4. Joaquin

5 Pemain Top Ini Ternyata Pernah Membela MalagaJoaquin bersama Malaga (sportyou.es)

Kapten utama Real Betis, Joaquin, ternyata juga sempat membela Malaga. Dia membela Malaga pada 2011 hingga 2013 lalu. Saat masih membela Malaga, penampilannya sebenarnya tak sebagus saat masih membela Real Betis pada 2000 hingga 2006.

Dalam kariernya, Joaquin sudah menyumbang dua trofi Piala Spanyol di dua klub yang berbeda. Dia meraih satu trofi bersama Real Betis pada 2004/2005 dan Valencia pada 2007/2008.

5. Júlio Baptista

5 Pemain Top Ini Ternyata Pernah Membela MalagaJulio Baptista bersama Malaga (lequipe.fr)

Júlio Baptista merupakan salah satu pesepak bola Brasil yang bersinar pada era 2000-an. Dia pernah membela beberapa klub top, seperti Real Madrid, Arsenal, Sevilla, hingga AS Roma. Dia juga sempat membela Malaga pada 2011 hingga 2013.

Sejak itu kariernya mulai menurun sebelum akhirnya dilepas ke Cruzeiro. Baptista memutuskan untuk pensiun pada 2019. Saat pensiun, dia berstatus bebas transfer alias tak mempunyai klub.

 

Kelima pemain di atas ternyata pernah membela Malaga. Ada yang sukses tampil apik di klub tersebut, ada juga yang gagal bersinar selama berlabuh di La Rosaleda Stadium.

Baca Juga: 5 Klub dengan Nilai Skuad Termahal di LaLiga Musim 2021/2022

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya