5 Pemain Ukraina Paling Mahal Sepanjang Sejarah, Mudryk Pecahkan Rekor

Mykhailo Mudryk resmi diboyong Chelsea

Bursa transfer musim dingin 2023 tampaknya mulai memanas. Sudah ada beberapa pemain yang berganti klub dengan biaya mahal.

Terbaru, ada nama Mykhaylo Mudryk yang sempat jadi rebutan dua klub London, Arsenal dan Chelsea. Pemain asal Ukraina tersebut akhirnya memutuskan bergabung ke Chelsea dengan nilai cukup besar.

Nilai transfer Mykhaylo Mudryk ke Chelsea mencatatkan rekor baru dalam sejarah sepak bola Ukraina. Dia jadi pemain Ukraina dengan nilai transfer termahal.

Lantas, siapa saja pemain Ukraina termahal sepanjang sejarah?

1. Mykhaylo Mudryk pecah rekor transfer karena bergabung dengan Chelsea seharga 70 juta euro

5 Pemain Ukraina Paling Mahal Sepanjang Sejarah, Mudryk Pecahkan RekorMykhaylo Mudryk (chelseafc.com)

Mykhaylo Mudryk menjadi pemain Ukraina dengan nilai transfer termahal sepanjang sejarah. Performa apiknya bersama Shakhtar Donetsk membuat Mudryk menjadi buruan klub elite, khususnya Arsenal dan Chelsea.

Akhirnya, Chelsea menjadi klub yang beruntung mendapatkan tanda tangannya. Demi mendatangkan pemain 22 tahun ini, The Blues mengeluarkan kocek sebesar 70 juta euro atau setara dengan Rp1,1 triliun.

Mudryk sendiri merupakan pemain yang berposisi sebagai sayap kiri. Bersama Shakhtar, musim ini dia telah mengoleksi 18 pertandingan dengan torehan 10 gol dan 8 assist.

2. Andriy Shevchenko bergabung dengan Chelsea setelah dibeli seharga 43,88 juta euro

5 Pemain Ukraina Paling Mahal Sepanjang Sejarah, Mudryk Pecahkan RekorAndriy Shevchenko (twitter.com/ChelseaFC)

Sebelum dipecahkan Mykhaylo Mudryk, pemain Ukraina dengan nilai transfer termahal sebelumnya adalah Andriy Shevchenko. Pemain Ukraina satu ini pernah menjadi salah satu penyerang top.

Dia diboyong Chelsea pada 2006/2007 dari AC Milan. Untuk merekrutnya ke Stamford Bridge, The Blues mengeluarkan dana sebesar 43,88 juta euro atau setara dengan Rp717 miliar.

Sayangnya, harga tersebut terbilang kurang sepadan dengan apa yang ditunjukkannya saat berseragam Chelsea. Dia hanya bertahan selama 2 musim di Chelsea sebelum akhirnya kembali ke Milan.

Baca Juga: 5 Pemain Chelsea Pengguna Nomor Punggung 15 sebelum Mykhaylo Mudryk

3. Oleksandr Zinchenko merapat ke Arsenal dengan harga 35 juta euro

5 Pemain Ukraina Paling Mahal Sepanjang Sejarah, Mudryk Pecahkan RekorOleksandr Zinchenko (arsenal.com)

Berikutnya, ada nama Oleksandr Zinchenko yang berposisi sebagai bek kiri. Pemain Ukraina satu ini menjadi salah satu pemain yang masih berlaga di English Premier League.

Bek berusia 26 tahun itu mencatatkan nilai transfer yang cukup tinggi saat diboyong Arsenal pada awal musim 2022/2023. Saat itu, The Gunners merekrutnya dari Manchester City dengan harga 35 juta euro atau setara dengan Rp572 miliar.

Performanya juga terbilang cukup memuaskan setelah berseragam Arsenal. Dia telah main dalam 14 pertandingan bersama Arsenal serta berpeluang menjuarai Premier League 2022/2023.

4. Andriy Yarmolenko direkrut Borussia Dortmund dengan biaya 25 juta euro

5 Pemain Ukraina Paling Mahal Sepanjang Sejarah, Mudryk Pecahkan RekorAndriy Yarmolenko (twitter.com/BVB)

Andriy Yarmolenko jadi pemain Ukraina berikutnya dengan nilai transfer mahal. Tampil apik bersama Borussia Dortmund, West Ham United memboyongnya pada 2017/2018. The Hammers merekrutnya dengan mahar senilai 25 juta euro atau setara dengan Rp408 miliar.

Dia sebenarnya tampil cukup memuaskan bersama West Ham. Namun, pada awal musim ini, Yarmolenko dilepas West Ham ke klub Uni Emirat Arab, Al Ain FC. Yarmolenko membela West Ham dalam 86 pertandingan dengan torehan 13 gol dan 7 assist.

5. Dmytro Chygrynskiy direkrut Barcelona seharga 25 juta euro

5 Pemain Ukraina Paling Mahal Sepanjang Sejarah, Mudryk Pecahkan RekorDmytro Chygrynskyi (twitter.com/FCShakhtar_eng)

Pemain Ukraina termahal kelima adalah Dmytro Chygrynskiy. Pemain berposisi bek tengah ini direkrut raksasa Spanyol, Barcelona. Pada awal musim 2009/2010, Chygrynskiy diboyong El Barca dari Shakhtar Donetsk.

Kala itu, Blaugrana menebusnya dengan harga 25 juta euro atau setara dengan Rp408 miliar. Sayangnya, dia tidak bertahan lama di Barca karena segera kembali ke Shakhtar. Selama berseragam Barcelona, Chygrynskiy hanya main dalam 14 pertandingan di semua ajang.

Mykhaylo Mudryk kini jadi pemain Ukraini termahal. Dia cukup potensial. Akankah Mudryk mampu menunjukkan kualitasnya bersama Chelsea?

Baca Juga: 5 Pemain Ukraina yang Datang ke EPL sebelum Mykhaylo Mudryk

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya