5 Pesepak Bola Top yang Pernah Membela Atletico Madrid dan Liverpool

Atletico Madrid lagi-lagi harus akui keunggulan Liverpool

Atletico Madrid dan Liverpool merupakan dua klub besar di kompetisi Eropa. Keduanya sudah meraih banyak sekali gelar bergengsi sepanjang sejarah klub. Kebetulan, klub asal Spanyol dan Inggris itu juga satu grup di ajang Liga Champions musim ini. Di pertemuan pertama, The Reds berhasil mengalahkan Los Rojiblancos dengan skor 3-2 di Wanda Metropolitano.

Di leg kedua pun, Atletico Madrid kembali bertekuk lutut di hadapan ribuan suporter Liverpool yang hadir di Anfield dengan skor 2-0, Kamis (4/11/2021) dini hari WIB. Kedua gol masing-masing dicetak oleh Sadio Mane dan Diogo Jota.

Meski memiliki gaya bermain yang berbeda, tapi ada beberapa nama yang tercatat pernah berseragam Atletico Madrid dan Liverpool. Siapa saja para pemain top itu? Berikut ulasannya!

1. Javier Manquillo 

5 Pesepak Bola Top yang Pernah Membela Atletico Madrid dan Liverpoolpotret Javier Manquillo (thisisanfield.com)

Javier Manquillo tumbuh dan besar bersama tim muda Atletico Madrid. Ia baru bisa naik kasta ke tim utama pada tahun 2011. Pemain yang berposisi sebagai bek sayap kanan ini tercatat membela tim asuhan Diego Simeone itu hingga tahun 2014. Ia kemudian bergabung dengan Liverpool dengan status pinjaman.

Sayangnya, Manquillo gagal menemukan performa terbaiknya selama bermain di Anfield. Karena tampil tak sesuai ekspektasi, Liverpool pun enggan untuk mengaktifkan klausul pembelian permanen. Sempat dipinjamkan lagi ke Marseille dan Sunderland, kini pemain berusia 27 tahun itu bermain untuk Newcastle United.

2. Maxi Rodriguez 

5 Pesepak Bola Top yang Pernah Membela Atletico Madrid dan Liverpoolpotret Maxi Rodriguez (liverpoolfc.com)

Maxi Rodriguez memulai kariernya di kompetisi Eropa pertama kali dengan membela Espanyol pada tahun 2002. Penampilan apik sang pemain bersama klub tersebut ternyata membuat Atletico Madrid jatuh hati dan membelinya pada musim panas 2005. Pemain asal Argentina ini bertahan di Wanda Metropolitano selama 4,5 tahun, sebelum akhirnya hengkang ke Liverpool secara gratis pada Januari 2010.

Akan tetapi, karier Rodriguez di Inggris tak bertahan lama. Ia tercatat hanya 2 musim berseragam Liverpool, sebelum akhirnya kembali lagi ke klub masa kecilnya, Newell’s Old Boys di Argentina pada tahun 2012.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Virgil van Dijk, Bek Tangguh Andalan Liverpool

3. Luis Garcia 

5 Pesepak Bola Top yang Pernah Membela Atletico Madrid dan Liverpoolpotret Luis Garcia (liverpoolfc.com)

Luis Garcia memulai karier sepak bolanya bersama salah satu akademi terbaik di dunia, yakni La Masia. Namun, karena sulit mendapatkan waktu bermain di tim utama Barca, sang pemain beberapa kali dipinjamkan ke sejumlah klub, termasuk Atletico Madrid pada musim 2002/2003. Karena kepincut dengan penampilan Garcia, Liverpool memutuskan membelinya dengan harga Rp152 miliar di musim panas 2004.

Penyerang sayap asal Spanyol itu bermain di Anfield selama tiga musim dan sukses membantu tim meraih gelar Liga Champions pada tahun 2005. Setelah tak lagi terpakai, Garcia kemudian dijual Liverpool ke Atletico Madrid pada 2007. Di periode keduanya membela Los Rojiblancos, Garcia tampil tak terlalu istimewa karena beberapa kali mengalami cedera.

4. Fernando Torres 

5 Pesepak Bola Top yang Pernah Membela Atletico Madrid dan Liverpoolpotret Fernando Torres (skysports.com)

Nama Fernando Torres mencuat pertama kali setelah tampil impresif bersama Atletico Madrid. Insting gol yang baik dari sang pemain membuatnya diincar banyak sekali tim elit Eropa. Liverpool akhirnya bisa mendapatkan Torres pada musim panas 2007 dengan nominal Rp660 miliar.

Bersama The Reds, karier Torres semakin melejit dan sukses menciptakan 81 gol dan 20 assist dari 142 pertandingan di semua kompetisi. Setelah mengalami periode sulit di Chelsea dan AC Milan, Torres kembali lagi berseragam Atletico Madrid pada Januari 2015.

5. Luis Suarez 

5 Pesepak Bola Top yang Pernah Membela Atletico Madrid dan Liverpoolpotret Luis Suarez (skysports.com)

Setelah kepergian Fernando Torres, Liverpool sangat kesulitan untuk mencari sosok penyerang mumpuni sampai akhirnya Luis Suarez tiba. Penyerang asal Uruguay ini memang tidak memberikan dampak instan di Anfield. Tapi, Suarez mengalami peningkatan yang pesat dan sukses meraih penghargaan top skor Premier League dengan torehan 31 gol pada musim 2013/2014.

Musim itu Suarez juga hampir saja membawa klubnya menjadi juara di kasta tertinggi Liga Inggris tersebut. Pada musim panas 2014, sang penyerang memutuskan untuk pindah ke Barcelona. Di klub asal Catalunya itu, Suarez tampil jauh lebih impresif dan sukses meraih banyak gelar bergengsi. Meski tampil apik, tapi Barcelona memutuskan untuk menjualnya ke Atletico Madrid pada tahun 2020 lalu. Musim lalu ia mampu mencetak 21 gol dan berhasil membawa klub barunya itu juara di kompetisi LaLiga.

Nah, itulah lima pesepak bola top yang pernah berseragam Atletico Madrid dan Liverpool. Selain mereka, siapa lagi pemain yang pernah membela dua tim besar tersebut?

Baca Juga: Untung! Ini 6 Penjualan Termahal Atletico Madrid ke Klub Liga Inggris

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya