5 Alumnus Piala Dunia 2006 yang Tampil di Piala Dunia 2022 Qatar

Pemain yang layak dapat julukan tua-tua keladi

Piala Dunia 2006 di Jerman menyisakan banyak cerita unik. Di event ini, Ronaldo memecahkan rekor gol terbanyak Piala Dunia sebelum dipatahkan Miroslav Klose sewindu kemudian. Jangan lupa juga tandukan Zinedine Zidane ke dada Marco Materazzi di partai final.

Tidak cuma itu, ternyata banyak alumnus Piala Dunia 2006 yang masih aktif bermain sepak bola hingga saat ini. Bahkan, beberapa di antaranya kembali dipanggil negaranya untuk bertanding di Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar. Siapa saja mereka?

1. Lionel Messi 

5 Alumnus Piala Dunia 2006 yang Tampil di Piala Dunia 2022 QatarLionel Messi (instagram.com/leomessi)

Piala Dunia 2006 menjadi debut Lionel Messi di ajang bergengsi empat tahunan. Saat itu, La Pulga baru merasakan turun ke lapangan saat Argentina bersua Serbia & Montenegro. Ia membuat assist untuk gol Hernan Crespo dan sebiji gol dalam kemenangan 6-0 negaranya.

Setelah itu, Messi kembali bermain di Piala Dunia 2010, 2014, dan 2018. Dengan usia yang tidak lagi muda, pemain Paris Saint-Germain tersebut masih menjadi tulang punggung tim Tango saat bertarung di Qatar. Mampukah dia membawa La Albiceleste menjadi juara dunia?

2. Cristiano Ronaldo 

5 Alumnus Piala Dunia 2006 yang Tampil di Piala Dunia 2022 QatarCristiano Ronaldo (instagram.com/cristiano)

Selain Lionel Messi, Piala Dunia 2006 juga menjadi debut seorang Cristiano Ronaldo di pesta sepak bola terbesar di planet ini. Kala itu, mantan pemain Real Madrid ini mencetak gol pertamanya di Piala Dunia saat Portugal berhadapan dengan Iran lewat tendangan penalti.

Seiring dengan pensiunnya nama-nama senior semacam Luis Figo, CR7 menjadi andalan Seleccao das Quinas saat mengikuti Piala Dunia edisi 2010, 2014, dan 2018. Meski sekarang performanya turun drastis, ia tetap dipercaya memimpin Portugal di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Erik ten Hag: Cristiano Ronaldo Tak Boleh Ada di MU Lagi

3. Luka Modric 

5 Alumnus Piala Dunia 2006 yang Tampil di Piala Dunia 2022 QatarLuka Modric (twitter.com/euro2024)

Luka Modric menjadi bagian skuad Kroasia yang berlaga di Piala Dunia 2006. Saat itu, ia tampil dalam dua partai penyisihan grup melawan Jepang dan Australia. Sayangnya, mantan pemain Tottenham Hotspur ini gagal membawa negaranya lolos ke babak selanjutnya.

Modric kembali tampil di Piala Dunia 2014 dan 2018. Edisi 2018 menjadi momen terbaiknya karena ia membawa Kroasia menjadi finalis dan dinobatkan sebagai pemain terbaik turnamen. Piala Dunia 2022 kemungkinan akan menjadi penampilan terakhirnya untuk timnas Vatreni.

4. Guillermo Ochoa 

5 Alumnus Piala Dunia 2006 yang Tampil di Piala Dunia 2022 QatarGuillermo Ochoa (instagram.com/yosoy8a)

Guillermo Ochoa melakukan debut untuk Timnas Meksiko pada Desember 2005 saat dirinya baru berusia 20 tahun. Kemudian, ia dipanggil memperkuat negaranya untuk turnamen Piala Dunia 2006 sebagai kiper ketiga setelah Oswaldo Sanchez dan Jose de Jesus Corona.

Setelah itu, penjaga gawang yang pernah membela Malaga tersebut tampil pada edisi 2010, 2014 dan 2018. Di bawah kepelatihan Gerardo Martino, kiper kelahiran Guadalajara ini kembali dipanggil timnas El Tri untuk Piala Dunia 2022 sekaligus edisi kelima sepanjang kariernya.

5. Andres Guardado 

5 Alumnus Piala Dunia 2006 yang Tampil di Piala Dunia 2022 QatarAndres Guardado (instagram.com/andresgua18)

Selain Guillermo Ochoa, alumnus Piala Dunia 2006 yang juga kembali membela Timnas Meksiko di ajang Piala Dunia 2022 Qatar adalah Andres Guardado. Meski sudah berusia 36 tahun, ia memang masih mampu tampil di level atas untuk salah satu klub Spanyol, Real Betis.

Debut pada Desember 2005, Guardado membela Meksiko di Piala Dunia edisi 2006, 2010, 2014, dan 2018. Sayangnya, dalam semua kesempatan tersebut, langkah El Tri harus terhenti di babak 16 besar. Bagaimana kiprahnya bersama Meksiko di Piala Dunia 2022?

 

Bagi sejumlah pemain sepak bola, usia tidak lebih dari sebuah angka. Selama mereka mampu bermain di level terbaik, panggilan negara untuk ajang sekelas Piala Dunia tetap terbuka lebar.

Baca Juga: Strikernya Bela Meksiko di Piala Dunia 2022, Wolves Meradang

Binar Photo Verified Writer Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya