Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Chelsea vs Arsenal Live di TV mana? Ini Link Streamingnya

Stamford Bridge
Stamford Bridge (unsplash.com/Virginia Marinova)
Intinya sih...
  • Chelsea vs Arsenal live di TV mana? Pertandingan disiarkan secara live di Vidio pada Kamis 15 Januari 2026 pukul 03.00 WIB.
  • Arsenal unggul head to head dari Chelsea dalam lima pertemuan terakhir. Namun, Chelsea tetap memiliki kesempatan untuk mematahkan dominasi Arsenal melalui laga nanti.
  • Piala Liga Inggris atau Carabao Cup menggunakan sistem gugur dengan pertandingan satu leg di seluruh babak, kecuali semifinal yang memiliki skema kandang dan tandang.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Duel sengit bakal terjadi dalam leg pertama babak semifinal Piala Liga Inggris atau Carabao Cup 2025/26 yang mempertemukan Chelsea vs Arsenal. Dua tim asal London ini akan bersua pada Kamis, 15 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Stamford Bridge.

Bagi kubu Chelsea, laga nanti akan menjadi ujian berat untuk pelatih barunya, Liam Rosenior. Seperti diketahui, ia baru saja ditunjuk sebagai manajer The Blues dan mengisi posisi yang sebelumnya ditinggalkan Enzo Maresca.

Sementara itu, Arsenal juga tak akan lengah meski bermain tandang. Sejauh ini, The Gunners sedang berada dalam tren positif dengan delapan kemenangan dari sembilan laga terakhirnya di seluruh kompetisi.

Lantas, Chelsea vs Arsenal di TV mana? Simak informasi lengkapnya di artikel ini.

1. Chelsea vs Arsenal live di TV mana?

Chelsea vs Arsenal tayang di TV mana? Pertandingan akan disiarkan secara live di Vidio yang menjadi pemegang hak siar resmi Carabao Cup di Indonesia. Laga ini bisa kamu saksikan pada Kamis, 15 Januari 2026 dengan perkiraan kick-off pukul 03.00 WIB.

Sedangkan untuk stasiun televisi lokal, sayangnya belum ada informasi mengenai siaran langsung pertandingan antara Chelsea vs Arsenal.

Cara nonton live streaming Chelsea vs Arsenal di Vidio:

  1. Buka situs resmi vidio.com atau aplikasi Vidio di ponsel.
  2. Login menggunakan akun Vidio kamu.
  3. Pilih menu Sports, lalu pilih Carabao Cup.
  4. Cari dan klik pertandingan "Chelsea vs Arsenal”
  5. Aktifkan paket berlangganan Vidio Platinum, Platinum Extra, atau Ultimate jika belum berlangganan.
  6. Nikmati pertandingan secara langsung dengan kualitas HD.

Tips tambahan, pastikan internet kamu stabil agar dapat menonton pertandingan dengan lancar tanpa buffering. Jangan sampai keseruan pertandingan terganggu karena sinyalnya putus-putus.

2. Head to head statistik Chelsea vs Arsenal

Bicara head to head, Arsenal masih unggul dari Chelsea dalam beberapa laga terakhirnya. Melihat lima pertemuan terakhir, skuad asuhan Mikel Arteta mencatat dua kemenangan dan imbang tiga kali. Terakhir kali, kedua tim asal London ini berbagi angka 1-1 pada 30 November 2025 lalu.

Terlepas dari lima pertemuan terakhir yang hasilnya kurang positif, Chelsea punya kesempatan untuk mematahkan dominasi Arsenal melalui laga nanti. Terlebih, Reece James dan kolega bermain di kandang sendiri yang tentunya akan memberikan boost tambahan untuk meraih kemenangan.

Sementara itu, Arsenal juga datang ke Stamford Bridge dengan kepercayaan diri tinggi. Bukan hanya karena unggul head to head, mereka memang sedang berada dalam top performa. Di Liga Inggris saja, The Gunners juga sedang memuncaki klasemen dan mengungguli para pesaingnya.

Berikut statistik Chelsea vs Arsenal

  • Pada lima laga terakhir di seluruh kompetisi, Chelsea cuma menang sekali, imbang dua kali, dan kalah dua kali. Satu-satunya kemenangan dicatat saat mengalahkan Charlton Athletic 5-1 di Piala FA.
  • Melihat lima pertandingan terakhir di seluruh kompetisi, Arsenal tidak pernah kalah. Skuad asuhan Mikel Arteta menang empat kali dan imbang sekali. Tempo hari, mereka menang 4-1 atas Portsmouth di Piala FA.
  • Chelsea dalam lima pertandingan terakhirnya di seluruh kompetisi tidak pernah mencatat clean sheet. Secara total, mereka sudah kebobolan delapan gol. Catatan ini tentu kurang baik jika dibandingkan dengan Arsenal yang hanya kebobolan lima gol.
  • Arsenal lebih produktif soal urusan mencetak gol. Dari lima laga terakhir, mereka mengemas total 13 gol, unggul dari Chelsea yang cuma mencatat 10 gol.

3. Format Piala Liga Inggris atau Carabao Cup

Piala Liga Inggris atau kini dikenal Carabao Cup merupakan salah satu kompetisi sepak bola resmi Inggris di luar liga utamanya. Rutin diadakan setiap tahun, format turnamen ini menggunakan sistem gugur.

Carabao Cup sendiri diikuti puluhan tim di Inggris yang berasal dari empat level teratas liga, yakni Premier League, Championship, League One hingga League Two. Kemudian, turnamen dimainkan selama kurang lebih tujuh putaran dengan pertandingan satu leg di seluruh babak, kecuali semifinal yang memiliki skema kandang dan tandang. Sementara itu, babak final diadakan di Stadion Wembley sebagai tempat netral.

Pada musim 2025/2026, Carabou Cup kini sudah memasuki babak semifinal. Ada empat tim yang masuk, yakni Manchester City, Newcastle United, Chelsea, dan Arsenal.

Demikian informasi Chelsea vs Arsenal live di TV mana. Siapa jagoanmu malam ini?

FAQ seputar Chelsea vs Arsenal

Kapan jadwal kick-off Chelsea vs Arsenal?

Kick-off Chelsea vs Arsenal di leg pertama semifinal Carabao Cup 2025/26 dijadwalkan pada Kamis, 15 Januari 2026 pukul 03.00 WIB.

Apakah Chelsea vs Arsenal tayang di TV?

Pertandingan  Chelsea vs Arsenal disiarkan di platform streaming berbayar Vidio.

Bagaimana prediksi Chelsea vs Arsenal?

Soal head to head, Arsenal memang unggul dari Chelsea dalam lima pertemuan terakhir. Namun, The Blues tetap punya peluang untuk menang. Terlebih, nantinya mereka bermain di kandang sendiri.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Yunisda Dwi Saputri
EditorYunisda Dwi Saputri
Follow Us

Latest in Sport

See More

Chelsea vs Arsenal Live di TV mana? Ini Link Streamingnya

15 Jan 2026, 02:00 WIBSport