Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menciptakan gebrakan baru untuk Piala Presiden 2025. Dia menyebut, ajang ini berpotensi diikuti klub asing atau luar negeri. Venezia termasuk di dalamnya.
"Piala Presiden 2025 akan digelar dengan konsep berbeda dari tahun sebelumnya, dengan mencoba mengundang klub-klub dari luar negeri," ujar Erick dalam akun Instagram pribadinya.
Akan tetapi, tidak sembarang klub asing yang bisa ikut Piala Presiden 2025. Rencananya, klub luar negeri yang turut serta adalah yang memiliki pemain Timnas Indonesia di dalamnya.
Berkaca dari syarat itu, ada beberapa klub yang memenuhi syarat untuk ikut. Bahkan, beberapa di antaranya adalah klub besar Eropa. Apa saja?
