Sempat Diisukan Hengkang, Messi Jadi Kapten Barcelona di Laga Uji Coba

Laga pertama Ronald Koeman bersama Barcelona

Jakarta, IDN Times - Barcelona sukses menekuk klub divisi dua Gimnastic de Tarragona dengan skor 3-1 dalam laga uji coba pramusim yang digelar Sabtu (13/09) waktu setempat.

Ini menjadi pertandingan pertama Messi setelah beredar isu dirinya bakal hengkangdari Barcelona yang beberapa waktu lalu.

1. Messi menjadi kapten tim

Sempat Diisukan Hengkang, Messi Jadi Kapten Barcelona di Laga Uji CobaInstagram

Beberapa waktu lalu memang beredar isu yang menyebutkan Messi bakal hengkang dari Barcelona. Namun bintang asal Argentina itu urung pergi. Sebaliknya ia akan kembali membela Barcelona musim ini.

Bahkan Messi menjadi kapten saat Barcelona menghajar Gimnastic de Tarragona dengan skor 3-1. Tiga gol Barcelona dicetak oleh Antoine Grizmann, Philippe Coutinho dan Ousmane Dembele.

2. Luis Suarez tak masuk skuat

Sempat Diisukan Hengkang, Messi Jadi Kapten Barcelona di Laga Uji Cobainstagram @luissuarez9

Uniknya Luis Suarez dan Arturo Vidal tak masuk dalam skuat yang bertanding dalam laga uji coba tersebut. Keduanya santer disebut bakal hengkang. Absennya dua pemain tersebut sepertinya mengonfirmasi kepergian keduanya.

3. Laga pertama Barcelona bersama Ronald Koeman

Sempat Diisukan Hengkang, Messi Jadi Kapten Barcelona di Laga Uji Cobapremierleague.com

Duel uji coba ini juga menarik karena merupakan laga pertama Barcelona di bawah arahan pelatih baru Ronald Koeman.

Bahkan Koeman memasukkan pemain berusia 17 tahun bernama Perdri dan pemain anyar Francisco Trincao serta Konrad de La Fuente (19 tahun).

Koeman seolah ingin menunjukkan jik dirinya tak anti terhadap para pemain muda.

Baca Juga: 5 Bintang Senior Barcelona Ini Terancam Dijual Ronald Koeman

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya