5 Pemain Ligue 1 Incaran AC Milan pada Musim Panas 2022, Potensial! 

Tiga pemain Lille masuk radar AC Milan

Sepanjang dua musim terakhir, AC Milan berhasil kembali bersaing di papan atas Serie A. Strategi transfer Paolo Maldini menjadi salah satu kunci kesuksesan klub. Menariknya, nuansa pemain-pemain Prancis sangat kental. Rossonerri tidak saja mendatangkan pemain berdarah Prancis, tetapi juga dari Ligue 1.

Rafael Leao, Mike Maignan, Pierre Kalulu, Fodé Ballo-Touré hingga Yacine Adli adalah bukti pemain potensial Ligue 1 yang sukses didaratkan AC Milan. Musim depan tren ini akan terus berlanjut tampaknya. Beberapa nama telah masuk daftar belanja klub. Siapa saja? Ini ulasannya.

1. Sven Botman  

5 Pemain Ligue 1 Incaran AC Milan pada Musim Panas 2022, Potensial! Sven Botman (ligue1.com)

Musim depan AC Milan kemungkinan besar bakal ditinggal Alessio Romagnoli pasalnya kedua belah pihak tak sepakat soal kontrak anyar. Rossonerri menjadikan Sven Botman sebagai target utama pada musim panas 2022. Paolo Maldini bahkan sudah melakukan komunikasi intens dengan agen sang pemain dan berbuah positif.

Langkah terakhir AC Milan adalah menjalin kesepakatan dengan Lille. Mereka kabarnya mematok harga 30 juta euro atau Rp488 miliar. AC Milan juga harus bersaing dengan Newcastle United yang sangat inginkan jasanya.

2. Renato Sanchez  

5 Pemain Ligue 1 Incaran AC Milan pada Musim Panas 2022, Potensial! Renato Sanchez (twitter.com/renatosanches35)

Selain Romagnoli, AC Milan juga bakal kehilangan Franck Kessie musim panas 2022. Sebagai gantinya, AC Milan menargetkan pemain Lille lainnya, Renato Sanches. Pemain asal Portugal ini berkembang pesat di Lille, dan dianggap sebagai salah satu gelandang paling potensial saat ini.

Namun, Rossoneri harus bersaing ketat dengan banyak klub top Eropa lainnya. Renato Sanches juga diminati oleh Arsenal, Liverpool dan Barcelona. Nilai pasar mantan pemain Bayern Munchen ini berada di angka 30 juta euro atau Rp488 miliar.

Baca Juga: 5 Pemain Tertua yang Pernah Meraih Gelar Top Scorer Serie A Italia

3. Jonathan David  

5 Pemain Ligue 1 Incaran AC Milan pada Musim Panas 2022, Potensial! Jonathan David (twitter.com/itsJoDavid)

Performa juara bertahan Lille memang merosot drastis pada musim ini, tetapi juga menghadirkan sosok bintang baru. Salah satunya Jonathan David yang telah mengoleksi 12 gol. Dia menjadi top skor kedua Ligue 1 sementara di bawah Wissam Ben Yedder dengan 14 gol. 

Striker asal Kanada ini dikabarkan bakal diplot sebagai penerus Zlatan Ibrahimovic, yang mungkin tidak lama lagi bakal pensiun. Dengan usianya yang masih 22 tahun dan memiliki potensi besar, dia dinilai sosok  yang tepat untuk striker jangkap panjang klub.

4. William Saliba  

5 Pemain Ligue 1 Incaran AC Milan pada Musim Panas 2022, Potensial! potret William Saliba (Johnny Fidelin/Icon Sport)

Pada musim panas 2021 William Saliba dipinjamkan Arsenal ke Marseille selama satu musim. Dia tampil sangat impresif dengan membawa Marseille duduk di posisi kedua Ligue 1. Mereka bahkan menjadi klub ketiga dengan pertahanan terbaik setelah PSG dan Nice. Be 20 tahun ini hanya absen dalam satu laga saja.

Penampilannya ini pun mulai menarik minat banyak klub besar. Agen sang pemain dikabarkan sudah menawarkan Saliba ke duo Milan. Namun, Saliba tampaknya hanya akan menjadi opsi kedua Milan jika gagal dapatkan Sven Botman.

5. Maxime Esteve  

5 Pemain Ligue 1 Incaran AC Milan pada Musim Panas 2022, Potensial! Maxime Esteve (francebleu.fr)

Tim pencari bakat AC Milan saat ini dipimpin oleh Geoffrey Moncada. Dia adalah sosok yang menemukan para pemain muda AS Monaco seperti Kylian Mbappe dan James Rodriguez. Tidak mengherankan jika AC Milan pun gemar berburu pemain di Ligue 1 saat ini.

Satu nama baru yang masuk dalam radar klub adalah Maxime Esteve. Bek 19 tahun itu membela klub medioker Montpellier, dan sudah tampil dalam 13 pertandingan musim ini. Dia memiliki fisik yang ideal sebagai seorang bek tengah dengan tinggi 193 cm.

 

AC Milan hanya mendatangkan Marko Lazetic pada musim dingin 2022 kemarin, dan berpotensi kehilangan dua bintangnya pada musim panas 2022, Franck Kessie dan Alessio Romagnoli. Mereka harus segera bersiap mencari penggantinya yang sepadan demi kembali bersaing di Eropa. Lima pemain di atas dinilai potensial, dan ada kemungkinan gabung AC Milan.

Baca Juga: 5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Inter Milan, AC Milan Termasuk!

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya