5 Pemain Top yang Pernah Mengenakan Nomor Punggung 27 di Juventus

Pengguna nomor 27 terbaru adalah Manuel Locatelli!

Menyambut musim baru Serie A, Juventus mulai berbenah dengan mendatangkan bintang-bintang baru. Setelah mendatangkan bintang muda Kaio Jorge, Juventus baru saja resmi mendatangkan gelandang muda Italia, Manuel Locatelli dari Sassuolo. Dia diboyong dengan status pinjaman dua tahun dengan opsi permanen.

Eks AC Milan itu bakal mengenakan nomor punggung 27 di Juventus. Nomor tersebut tidak asing di antara fans Juventus karena sebelumnya pernah diisi oleh pemain-pemain top dan berikut di antaranya.

1. Fabio Qualiarella

5 Pemain Top yang Pernah Mengenakan Nomor Punggung 27 di JuventusFabio Qualiarella (eurosport.com)

Fabio Qualiarella merupakan salah satu striker terbaik dan paling berpengalaman di Serie A. Dari sekian banyak klub Serie A yang dia bela, Juventus salah satunya. Dia berkostum Si Nyonya Tua pada periode 2010--2014 dengan koleksi 30 gol dari 102 pertandingan.

Di awal kariernya di sana, dia mengenakan nomor punggung 18, namun berganti menjadi nomor khasnya, 27, pada musim 2012/13. Selama itu, Quagliarella berhasil mempersembahkan tiga gelar Scudetto sebelum hengkang ke Torino pada 2014 dan tetap mengenakan nomor 27 hingga saat ini berkostum Sampdoria.

2. Jonathan Zebina

5 Pemain Top yang Pernah Mengenakan Nomor Punggung 27 di JuventusJonathan Zebina (eurosport.com)

Sebelum era Giorgino Chiellini, pertahanan Juventus diisi oleh bek asal Prancis, Jonathan Zebina. Sang pemain didapatkan dari AS Roma pada 2004 dengan status free transfer dan mengenakan nomor punggung 27 di tiga musim perdananya.

Zebina menorehkan 117 pertandingan selama 7 musim berkostum Juventus. Dia sempat berganti nomor punggung dua kali, yakni 5 dan 25. Di Juventus dia gagal memberikan satu pun gelar.

Baca Juga: 5 Pembelian Juventus yang Paling Mengecewakan dalam 10 Tahun Terakhir

3. Nicola Amoruso

5 Pemain Top yang Pernah Mengenakan Nomor Punggung 27 di JuventusNicola Amoruso (juventus.com)

Nicola Amoruso berkostum Juventus pada dua periode, yaitu 1996--1999 dan 2000--2001. Pada periode keduanya itu, dia mengenakan nomor punggung 27, sedangkan sebelumnya gunakan nomor 16.

Selama berkostum Juventus, dia sukses mempersembahkan 3 gelar Scudetto, dan mengoleksi 29 gol dari 105 pertandingan. Di musim 2000/2001, dia juga berhasil menjadi top skor Coppa Italia dengan torehan 6 gol.

4. Marcelo Zalayeta

5 Pemain Top yang Pernah Mengenakan Nomor Punggung 27 di JuventusMarcelo Zalayeta (bleacherreport.com)

Fans akan selalu mengenang Marcelo Zalayeta sebagai supersub Juventus kala deretan striker mereka sulit mencetak gol. Dia diboyong dari klub Uruguay, Penarol, pada tahun 1997 dan mengenakan nomor punggung 27 di dua musim awalnya sebelum berganti menjadi nomor 25. Dia sempat dipinjamkan ke Empoli dan Sevilla sebelum kembali pada 2001.

Striker asal Uruguay itu mengoleksi 34 gol dari 160 pertandingan dan mempersembahkan 3 Scudetto. Pada 2007 dia kemudian dilepas ke Napoli dengan harga 1,4 juta euro.

5. Manuel Locatelli

5 Pemain Top yang Pernah Mengenakan Nomor Punggung 27 di JuventusManuel Locatelli (twitter.com/locamanuel73)

Manuel Locatelli baru saja resmi diperkenalkan sebagai penggawa anyar Juventus. Dia diboyong dari Sassuolo usai tampil memukau di Piala Eropa 2020.

Eks AC Milan itu diboyong dengan status pinjaman selama dua musim dengan opsi permanen bernilai 35 juta euro atau sekitar Rp589 miliar. Di Juventus dia bakal mengenakan nomor punggung 27.

 

Itulah deretan pemain top yang pernah mengenakan nomor punggung 27 di Juventus. Kini warisan tersebut turun kepada pemain muda bertalenta besar, Manuel Locatelli. Dia diharapkan menjadi tumpuan Juventus di lini tengah untuk mengembalikan kejayaannya di musim ini. Bisakah dia mewujudkannya?

Baca Juga: Manuel Locatelli, Dibuang AC Milan, Diselamatkan Sassuolo

Firli Purnagara Photo Verified Writer Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya