Dijamin Seru, Inilah 6 Bigmatch yang Akan Digelar Bulan Januari 2019

Mana yang paling kamu tunggu?

Tahun baru telah tiba dan Januari selalu menjadi waktu yang paling penting bagi klub-klub sepak bola dimana jendela transfer telah dibuka. Tak hanya itu, Januari juga menjadi masa-masa perebutan juara Liga semakin memuncak dimana separuh musim telah dilewati.

Januari pun akan semakin spesial karena akan menyajikan laga-laga bigmatch klub-klub Eropa yang memanjakan mata pecinta sepak bola dunia. Berikut ini adalah enam laga di antaranya.

1. Man City vs Liverpool - 4 Januari 2019

Dijamin Seru, Inilah 6 Bigmatch yang Akan Digelar Bulan Januari 2019goolfm.net

Perebutan trofi Liga Inggris musim ini menjadi salah satu yang paling seru dimana persaingan diantara The Big Four begitu ketat dan dipenuhi drama. Liverpool yang belum terkalahkan di separuh musim Liga Inggris menjadi unggulan utama untuk merebut gelar dari juara bertahan, Man City yang jadi pesaing terdekat mereka.

Kedua tim yang saat ini terpaut 7 angka akan saling berhadapan di pekan ke-21 Jumat dinihari (04/01/19). Di pertemuan pertama, kedua tim hanya bisa bermain tanpa gol di Anfield. Man City harus bisa memenangkan laga ini jika tak ingin jarak mereka semakin menjauh dan kehilangan gelar mereka.

Liverpool sendiri tentunya ingin terus mempertahankan performa fantastis tak terkalahkan mereka, apalagi mereka telah puasa trofi Liga Inggris sangat lama. Pengalaman terpeleset di laga-laga penting tentunya tak ingin mereka ulangi lagi di musim ini.

Laga ini akan sangat menarik karena akan juga mempertemukan tim paling tajam, Man City yang telah mencetak 54 gol melawan tim dengan pertahanan terbaik yang baru kebobolan 8 gol.

2. Sevilla vs Atletico Madrid - 6 Januari 2019

Dijamin Seru, Inilah 6 Bigmatch yang Akan Digelar Bulan Januari 2019laliganews.co.uk

Usai libur natal dan tahun baru, La Liga akan dibuka dengan laga bigmatch perebutan posisi kedua antara Sevilla dan Atletico Madrid pada tanggal 6 Januari. Atleti saat ini unggul dua poin dari Sevilla yang berada di posisi ketiga.

Tak hanya menjadi laga perebutan posisi kedua, laga ini pun akan menjadi laga yang penting dalam upaya mengejar Barcelona yang bertengger di puncak klasemen. Barcelona saat ini masih unggul dengan 37 poin, diikuti Atletico Madrid dengan 34 poin, sedangkan Sevilla tertahan di posisi ketiga dengan 32 poin.

Kedua tim pun harus berhati-hati karena tim-tim dibawahnya seperti Real Madrid dan Alaves pun selalu siap untuk menggeser posisi mereka kapan saja berkat selisih poin yang tipis.

3. Tottenham Hotspurs vs Chelsea - 9 Januari 2019

Dijamin Seru, Inilah 6 Bigmatch yang Akan Digelar Bulan Januari 2019thestatesman.com

Totenham menjadi salah satu tim Inggris yang paling stabil dalam beberapa musim terakhir meskipun selalu gagal dalam meraih trofi. Namun musim ini kesempatan mereka untuk meraih sebuah trofi cukup terbuka lebar. Saat ini Spurs masih bertahan di 4 kompetisi sekaligus, FA Cup, Premiere League, Liga Champions dan Carabao Cup.

Khusus untuk Carabao Cup, Spurs sukses lolos ke babak semifinal dan akan berhadapan dengan sesama tim asal London Chelsea. Leg pertama kedua tim akan digelar di Wembley Stadium pada tanggal 9 Januari.

Spurs sendiri memiliki catatan lebih baik saat melawan The Blues. Dalam dua laga terakhir kedua tim, Spurs selalu berhasil memenangkan laga dengan skor 3-1. Tak hanya menjadi kesempatan meraih trofi untuk musim ini, laga ini pun akan menjadi laga penuh gengsi derbi London.

Baca Juga: 5 Hal Ini Membuat Balapan Formula 1 Musim 2019 Jadi Lebih Seru

4. Tottenham Hotspurs vs Man United - 13 Januari 2019

Dijamin Seru, Inilah 6 Bigmatch yang Akan Digelar Bulan Januari 2019thestatesman.com

Januari akan menjadi waktu yang cukup berat bagi anak asuh Mauricio Pochettino. Empat hari usai melawan Chelsea di ajang semifinal Carabao Cup, Spurs akan menjamu tim yang sedang onfire, Manchester United di pekan ke-22 Liga Inggris.

Sejak ditangani Ole Solksjaer, Man United menjadi tim yang sangat haus gol. Terbukti dari 3 laga awal Solksjaer, MU berhasil mencetak 12 gol dan hanya kebobolan 3 gol. Namun Spurs pun tak kalah tajam dan menjadi tim ketiga tertajam musim ini dengan mencetak 46 gol. Bahkan striker mereka, Harry Kane saat ini tercatat sebagai top skorer sementara dengan 14 gol.

MU sendiri saat ini masih tertahan di posisi ke-6 dengan 35 poin, sedangkan Spurs bertengger di posis tiga besar dengan 48 poin dan menjadi pesaing utama untuk Liverpool dan Man City. Akan sangat menarik melihat adu strategi Ole Solksjaer dan Pochettino yang selalu menampilkan permainan menyerang.

5. Juventus vs Ac Milan - 17 Januari 2019

Dijamin Seru, Inilah 6 Bigmatch yang Akan Digelar Bulan Januari 2019en.as.com/

Musim lalu Juventus berhasil mengawinkan juara Liga Italia dan Coppa Italia setelah mengalahkan AC Milan dengan skor 4-0 di babak final. Meski Milan gagal menjadi juara Coppa Italia, mereka berhak menjadi lawan Juventus di Supercoppa Italia yang akan diselenggarakan di King Abdullah Sports City Stadium, Saudi Arabia.

Kondisi kedua tim saat ini memang cukup jauh berbeda. AC Milan masih dalam kondisi tidak stabil sejak kehilangan bintang-bintangnya akibat krisis keuangan. Sementara Juventus semakin garang dan merajai Liga Italia ditambah kedatangan mega bintang Cristiano Ronaldo.

Juve sendiri akan lebih diunggulkan jika melihat rekor laga kedua tim saat ini. Si Nyonya Tua sendiri berhasil mengalahkan AC Milan di Liga italia musim ini dengan skor 0-2 di San Siro. Namun Milan tentunya tak ingin mengulang kesalahan tersebut dan berharap meraih trofi di musim ini.

Trofi Supercoppa italia menjadi satu kesempatan besar di musim ini mengingat mereka telah gugur di Liga Eropa dan mustahil untuk meraih trofi Liga Italia musim ini setelah tertinggal sangat jauh dari Juve yang menjadi pemuncak klasemen.

6. Arsenal vs Chelsea - 20 Januari 2019

Dijamin Seru, Inilah 6 Bigmatch yang Akan Digelar Bulan Januari 2019thestatesman.com

Januari akan menyajikan laga penuh gengsi dua tim asal London, Arsenal menghadapi Chelsea. Saat ini kedua tim saling bersaing di posisi The Big Four dan terpaut angka yang tak cukup jauh.

Dua tim asal London tersebut musim ini memang cukup kesulitan untuk bersaing meraih trofi Liga Inggris. Apalagi kedua tim sendiri saat ini berada dalam asuhan pelatih anyar. Target yang realistis bagi keduanya saat ini adalah untuk finish di posis 4 besar demi meraih tiket Liga Champions musim depan.

Sialnya, posisi tiga teratas saat ini tampaknya masih kokoh dihuni oleh Liverpool, Man City dan Spurs sehingga menyisakan satu slot untuk tiket UCL musim depan. Namun segala kemungkinan masih terbuka, asalkan kedua tim mampu tampil stabil dan meraih kemenangan sebanyak-banyaknya di sisa musim ini.

Melihat berbagai fakta tersebut, sudah dipatikan laga ini akan sangat atraktif dan menarik untuk disaksikan. Di pertemuan pertama keduanya musim ini, Chelsea mampu mengungguli Arsenal dengan skor 3-2 di Stamford Bridge. Mampukah Arsenal membalaskan dendamnya kali ini?

Itulah enam laga bigmatch liga top Eropa yang akan tersaji di bulan Januari ini. Ada tim favoritmu?

Baca Juga: Catat, Ini Jadwal Turnamen Bulu Tangkis di Awal Tahun 2019

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya