5 Pemain AC Milan yang Memperpanjang Kontrak pada Musim 2021/2022

Dua pemain lainnya bakal segera menyusul

Pada musim panas 2021 AC Milan kehilangan dua bintangnya, Hakan Calhanoglu dan Gianluigi Donnarumma secara gratis. Hal ini terjadi karena kedua belah pihak tidak menemui kata sepakat perihal nilai kontrak baru. Manajemen Rossoneri tidak ingin hal ini terjadi kembali pada musim depan.

Mereka pun bergerak cepat dengan mengamankan aset berharga mereka dengan memberi kontrak baru. Berikut ini lima pemain top AC Milan yang kontraknya diperbaharui pada musim 2021/2022.

1. Simon Kjaer

5 Pemain AC Milan yang Memperpanjang Kontrak pada Musim 2021/2022potret Simon Kjaer (twitter.com/simonkjaer1989)

Simon Kjaer didatangkan pada Januari 2020 dengan status pinjaman dari Sevilla selama enam bulan. Tak disangka performa bek Denmark tersebut memberikan dampak signifikan yang membuat AC Milan mempermanenkan statusnya pada akhir musim hanya dengan harga 3,6 juta euro.

Kjaer mencatatkan 72 pertandingan untuk Rossoneri dan menjadi duet kokoh di lini pertahanan bersama Fikayo Tomori. Pada Oktober 2021 AC Milan pun tak segan memberikan kontrak baru hingga Juni 2024. Sayang, dia mengalami cedera ACL parah pada pekan ke-15 Serie A yang membuatnya harus absen hingga akhir musim.

2. Davide Calabria

5 Pemain AC Milan yang Memperpanjang Kontrak pada Musim 2021/2022potret Davide Calabria (twitter.com/davidecalabria2)

Sempat dikabarkan bakal dilepas AC Milan, Davide Calabria menunjukkan kualitas sebagai salah satu fullback terbaik di Serie A. Lulusan akademi AC Milan ini dipromosikan ke tim utama sejak 2015. Bek 25 tahun ini sudah menorehkan 169 pertandingan dengan torehan 7 gol dan 11 assist.

Berkat performanya yang melejit ini, AC Milan menghadiahi kontrak baru pada Juli 2021 lalu. Dia bakal bertahan di San Siro hingga 2025. Calabria sendiri ditunjuk menjadi wakil kapten setelah kepergian Gianluigi Donnarumma.

Baca Juga: 9 Potret Pesona Calabria, Destinasi Wisata Tersembunyi di Italia

3. Alexis Saelemaekers

5 Pemain AC Milan yang Memperpanjang Kontrak pada Musim 2021/2022Alexis Saelemaekers (acmilan.com)

Tak banyak yang mengenal nama Alexis Saelemaekers ketika AC Milan meminjamnya dari Anderlecht pada Januari 2020 dengan opsi permanen. Pada awalnya dia diplot sebagai fullback, namun berkembang pesat saat diposisikan sebagai winger kanan. Pemain 22 tahun itu cepat dan memiliki teknik olah bola yang impresif.

Berkat performanya bersama AC Milan, dia pun untuk pertama kalinya dipanggil timnas senior Belgia pada Oktober 2020. Saelemaekers sudah memainkan 87 laga dengan torehan 6 gol dan 11 assist. Oktober 2021 AC Milan mengamankan jasanya dengan kontrak baru hingga 2026.

4. Matteo Gabbia

5 Pemain AC Milan yang Memperpanjang Kontrak pada Musim 2021/2022potret Matteo Gabia (sempremilan.com)

Matteo Gabbia memang hanya berstatus pemain lapis kedua di posisi bek tengah. Namun, dia adalah masa depan klub dengan potensi besar. Dia juga merupakan lulusan akademi AC Milan. Pada 3 Februari 2022 kemarin Rossoneri memberinya kontrak baru hingga 2026 demi mengamankannya dari kejaran klub lain

Bek 22 tahun ini baru tampil dalam tujuh laga di semua ajang pada musim ini. Sempat ada rencana Gabbia bakal dipinjamkan ke klub lain demi pengembangan dan pengalaman. Hal ini berpotensi terjadi pada musim depan jika AC Milan berhasil mendapatkan Sven Botman.

5. Theo Hernandez

5 Pemain AC Milan yang Memperpanjang Kontrak pada Musim 2021/2022potret Theo Hernandez (twitter.com/acmilan)

AC Milan baru saja berhasil mengamankan aset paling berharga mereka, Theo Hernandez. Mantan pemain Real Madrid itu diikat dengan kontrak baru hingga Juni 2026. Pemain asal Prancis ini bergabung pada 2019 setelah ditebus 20 juta euro dari Real Madrid.

Tidak butuh waktu lama baginya untuk memikat hati fans. Theo bertransformasi menjadi salah satu bek kiri terbaik di Eropa. Dia sudah menorehkan 108 pertandingan dengan torehan 19 gol dan 21 assist.

 

Setelah perpanjangan kontrak Theo Hernandez, AC Milan kini berfokus pada dua pemain andalan lainnya, Rafael Leao dan Ismael Bennacer. Lewat deretan pemain potensial ini, Rossoneri berhasil kembali bersaing di papan atas Serie A musim ini. Mereka pun adalah bagian penting dalam proyek jangka panjang klub.

Baca Juga: Fakta Theo Hernandez, Bek Serba Bisa dan Bintang AC Milan

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya