Deretan Pelatih yang Bawa Belanda Tembus Semifinal Piala Dunia

Mampukah Louis van Gaal raih prestasi tertinggi di Qatar?

Timnas Belanda sering disebut sebagai juara tanpa mahkota lantaran mereka tiga kali kandas di partai final. Padahal, Belanda merupakan salah satu gudangnya pemain dan pelatih berbakat. Meski begitu, De Oranje masih belum memiliki keberuntungan untuk mengangkat trofi Piala Dunia.

Piala Dunia 2022 menjadi peluang mereka untuk setidaknya mencapai babak semifinal, terutama karena mereka dilatih Louis van Gaal yang membawa Belanda merebut medali perunggu Piala Dunia 2014. Selain van Gaal, berikut deretan pelatih yang mampu bawa Belanda tembus semifinal Piala Dunia.

1. Rinus Michel jadi pelatih pertama yang bawa Belanda tembus final Piala Dunia

Deretan Pelatih yang Bawa Belanda Tembus Semifinal Piala DuniaRinus Michel (fifa.com)

Rinus Michel merupakan pelatih yang berjasa menciptakan strategi total football. Taktik tersebut sukses ia terapkan ketika melatih Timnas Belanda pada gelaran Piala Dunia 1974. Itu merupakan penampilan pertama Belanda di Piala Dunia sejak edisi 1938.

Dengan strategi brilian ditambah beberapa nama bintang seperti Johan Cruyff, Ruud Krol, Rob Rensenbrink, hingga Johan Neeskens, Belanda sukses mengejutkan dunia dengan menembus final Piala Dunia.

Sayang, langkah mereka terhenti di tangan tuan rumah, Jerman Barat, dengan skor 1-2. Selain menjadi runner-up Piala Dunia 1974, Michel juga membawa Belanda menjuarai Piala Eropa 1988.

2. Ernst Happel gagal hadang laju Argentina di final Piala Dunia 1978

Deretan Pelatih yang Bawa Belanda Tembus Semifinal Piala DuniaErnst Happel (lcfc.com)

Setelah ditinggal Rinus Michel, Belanda menunjuk Ernst Happel untuk menukangi mereka di Piala Dunia 1978. Pelatih asal Austria tersebut bukanlah pelatih kaleng-kaleng karena pernah membawa Feyenoord, Hamburger SV, dan Club Brugge menjadi juara Piala Champions.

Dengan skuad yang hampir sama dengan edisi empat tahun sebelumnya, namun kali ini Belanda tak diperkuat bintang utama mereka, Johan Cruyff. Meski begitu, Happel tetap mampu membawa De Oranje menembus partai final.

Kali ini yang menjegal langkah mereka untuk membawa pulang trofi Piala Dunia adalah tuan rumah, Argentina. Belanda takluk dengan skor 1-3 setelah melewati babak extra time. 

Baca Juga: 5 Pemain yang Paling Sering Dimainkan Louis van Gaal di Timnas Belanda

3. Guus Hiddink antar Belanda menembus semifinal Piala Dunia 1998

Deretan Pelatih yang Bawa Belanda Tembus Semifinal Piala DuniaGuus Hiddink (twitter.com/FIFAWorldCup)

Setelah dua kali menembus babak final, prestasi Belanda sempat menurun karena tak lolos pada edisi 1982 dan 1986. Barulah pada Piala Dunia 1998, Belanda punya skuad mumpuni yang siap bersaing di bawah tangan dingin Guus Hiddink.

Ketika itu, Belanda punya deretan nama besar seperti, Edgar Davids, Clarence Seedorf, Edwin van der Sar, hingga Dennis Bergkamp. Belanda pun akhirnya mampu menapaki babak semifinal.

Sayang, tim asuhan Hiddink kalah adu penalti melawan Brasil. Belanda juga tak mampu merebut medali perunggu setelah mereka tak berkutik ketika berhadapan dengan kroasia pada laga perebutan tempat ketiga.

4. Bert van Marwijk tak mampu kalahkan Spanyol di final Piala Dunia 2010

Deretan Pelatih yang Bawa Belanda Tembus Semifinal Piala DuniaBert van Marwijk bawa Belanda ke partai final Piala Dunia 2010. (fifa.com)

Dua kali gagal di final, peluang untuk Belanda menjadi juara dunia kembali terbuka pada edisi 2010. Anak asuhan Bert van Marwijk tersebut sudah ditunggu Spanyol yang ketika itu punya generasi emas.

Laga ketat dan panas tersaji selama 90 menit pertandingan berlangsung tanpa adanya satu pun gol yang tercipta. Petaka bagi Belanda datang pada masa extra time ketika mereka kehilangan Johnny Heitinga yang diusir keluar lapangan oleh wasit.

Keunggulan jumlah pemain berhasil dimanfaatkan Andres Iniesta untuk menjebol gawang Marteen Stekelenburg. Hasil itu membuat Belanda untuk ketiga kalinya harus tertunduk lesu di final Piala Dunia.

5. Louis van Gaal persembahkan medali perunggu pada Piala Dunia 2014

Deretan Pelatih yang Bawa Belanda Tembus Semifinal Piala DuniaLouis van Gaal (fifa.com)

Belanda asuhan Louis van Gaal membuat awal yang bagus pada Piala Dunia 2014 dengan membantai Spanyol 5-1 di laga pembuka fase grup. Setelah menjadi juara fase grup, Belanda dengan susah payah menaklukan Meksiko dan Kosta Rika untuk mencapai babak semifinal.

Ambisi juara De Oranje harus terhenti di tangan Argentina melalui drama adu penalti. Beruntung Belanda masih mampu mengantongi medali perunggu setelah menekuk Brasil pada perebutan tempat ketiga.

Van Gaal berpotensi kembali membawa Belanda menembus semifinal atau bahkan final pada Piala Dunia 2022. Namun, mereka harus mengalahkan Argentina lebih dulu di babak perempat final.

 

Sepanjang sejarah Piala Dunia, Belanda menjadi salah satu negara yang cukup sering menginjak babak semifinal. Sayang, dari tiga kali mencapai babak final, tak sekalipun De Oranje membawa pulang trofi Piala Dunia. Mampukah Louis van Gaal bawa Belanda juara pada edisi 2022 kali ini?

Baca Juga: 5 Negara yang Paling Sering Mengalahkan Timnas Belanda, Mana Saja?

Genady Althaf Photo Verified Writer Genady Althaf

berbagi dengan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya