6 Hattrick dalam Laga Arsenal vs Liverpool di EPL per 8 Januari 2026

- Pertandingan Arsenal vs Liverpool mencatat 6 hattrick, termasuk 2 dari Robbie Fowler dan Thierry Henry.
- Thierry Henry membawa Arsenal menang comeback 4-2 atas Liverpool pada April 2004.
- Roberto Firmino menyumbang tiga gol saat Liverpool menang 5-1 atas Arsenal pada Desember 2018.
Pertandingan antara Arsenal dan Liverpool tercatat sebagai pertarungan dengan hattrick terbanyak sepanjang sejarah English Premier League (EPL). Ada enam hattrick yang sudah tercipta dari 67 pertemuan kedua tim di kompetisi ini per 8 Januari 2026. Dua di antaranya berasal dari satu pemain. Siapa saja yang mengukirnya?
1. Robbie Fowler mengemas dua hattrick bersama Liverpool ke gawang Arsenal di Premier League
Robbie Fowler menjadi pemain pertama yang mencetak hattrick dalam laga antara Arsenal dan Liverpool di Premier League. Striker lokal itu melakukannya pada 28 Agustus 1994. Tiga gol Fowler membuat Liverpool menang dengan skor 3-0 pada laga pekan ketiga EPL 1994/1995 yang berlangsung di Anfield ini. Ia mengukirnya dengan cepat, yaitu pada menit 26, 29, dan 31.
Tidak hanya sekali, Fowler kembali membukukan trigol di Anfield pada 23 Desember 1995. Saat itu, Liverpool menjamu Arsenal untuk melakoni pekan ke-19 EPL 1995/1996. Fowler membawa Liverpool menang comeback 3-1. Mereka sempat tertinggal oleh gol Ian Wright pada menit ketujuh. Fowler lantas membobobol gawang David Seaman pada menit 40, 65, dan 80.
2. Thierry Henry membawa Arsenal menang comeback 4-2 atas Liverpool pada 9 April 2004
Thierry Henry mengikuti jejak Robbie Fowler pada 9 April 2004. Striker asal Prancis ini membawa Arsenal menang comeback 4-2 di Highbury. Liverpool memang sempat unggul dua kali melalui Sami Hyppia pada menit kelima dan Michael Owen pada menit 42. Di antara dua gol tersebut, Henry membobol gawang Jerzy Dudek pada menit 31. Skor kembali imbang setelah Robert Pires mencatatkan namanya di papan skor pada menit 49.
Henry membawa Arsenal berbalik memimpin lewat gol spektakuler pada menit 50. Menerima umpan pendek dari Gilberto Silva di tengah lapangan, Henry menaklukkan Dudek setelah melewati Dietmar Hamann dan Jamie Carragher dengan mudah. Empat pemain Liverpool lain yang berada di dekatnya juga gagal menghentikannya. Pemakai nomor 14 tersebut lantas mengemas hattrick-nya pada menit 78 yang membuat Arsenal menang 4-2 pada laga pekan ke-32 Premier League 2003/2004 ini.
3. Peter Crouch mencetak hattrick sempurna saat melawan Arsenal pada 31 Maret 2007
Peter Crouch masuk daftar ini berkat aksinya pada 31 Maret 2007. Striker setinggi 201 sentimeter asli Inggris tersebut mencetak hattrick yang membantu Liverpool mengakhiri pekan ke-31 Premier League 2006/2007 dengan kemenangan 4-1 atas Arsenal di Anfield. Menariknya, Crouch mengukir hattrick sempurna. Ia membuat gol dengan tiga bagian tubuh utama.
Crouch membuka papan skor pada menit keempat setelah menyontek umpan datar dari Alvaro Arbeloa dengan kaki kanan. Ia menggandakan keunggulan pada menit 35 usai menanduk crossing Fabio Aurelio. Crouch melengkapi hattrick-nya pada menit 81 dengan kaki kiri. Satu gol Liverpool lain dibuat Daniel Agger (60’), sedangkan gol hiburan Arsenal berasal dari William Gallas (73’).
4. Andrey Arshavin mengukir quattrick saat berjumpa Liverpool pada 21 April 2009
Tidak seperti nama lain dalam daftar ini, Andrey Arshavin bukan hanya mencetak hattrick, melainkan quattrick. Penyerang asal Rusia tersebut melakukannya pada 21 April 2009 saat Arsenal bertandang ke Anfield untuk memainkan laga pekan ke-33 Premier League 2008/2009. Sayangnya, empat gol Arshavin hanya membuahkan satu poin karena Liverpool menciptakan jumlah gol yang sama.
Arshavin membuka papan skor pada menit 36. Liverpool berbalik memimpin melalui gol Fernando Torres (49’) dan Yossi Benayoun (56’). Arshavin membuat Arsenal merebut keunggulan lewat golnya pada menit 67 dan 70. Sayangya, skor kembali imbang usai Torres mencetak gol 2 menit berselang. Arshavin mencetak gol keempatnya pada menit 90, tetapi Benayoun membalasnya pada menit 90+3.
5. Roberto Firmino menyumbang tiga gol saat Liverpool menang 5-1 atas Arsenal pada 29 Desember 2018
Roberto Firmino menjadi pemain terakhir yang mencetak hattrick dalam laga antara Arsenal dan Liverpool di Premier League per 8 Januari 2026. Striker asal Brasil tersebut menorehkannya pada 29 Desember 2018 ketika mereka menjalani pekan ke-20 EPL 2018/2019 di Anfield. Liverpool menang telak dengan skor 5-1. Mereka kebobolan lebih dulu oleh gol Ainsley Maitland Niles pada menit sebelas.
Firmino membuat Liverpool berbalik memimpin pada menit 14 dan 16. Tuan rumah menambah dua gol sebelum babak pertama berakhir melalui Sadio Mane pada menit 32 dan eksekusi penalti Mohamed Salah pada menit 45+2. Firmino mengantongi hattrick-nya dari titik putih pada menit 65. Ia maju sebagai algojo usai Liverpool mendapat hadiah ini berkat pelanggaran Sead Kolasinac kepada Dejan Lovren.
Arsenal dan Liverpool akan bertemu di Emirates Stadium pada pekan ke-21 EPL 2025/2026, Kamis (8/1/2026). The Gunners menjadi tuan rumah di Emirates Stadium setelah pada pertemuan pertama kalah di Anfield dengan skor 0-1 (31/8/2025). Akankah daftar ini bertambah?



















