Konflik dengan Guardiola Jadi Alasan Aguero Tinggalkan ManCity? 

Sergio Aguero bakal pindah ke Barcelona

Jakarta, IDN Times - Sergio Aguero harus angkat kaki dari Manchester City usai mengabdi selama satu dekade. Namun, ada isu tak sedap menghampiri kepergiannya di akhir musim ini. Ia diisukan pergi karena hubungannya dengan sang manajer Pep Guardiola merenggang.

Laporan The Athletic menyebutkan Aguero dan Guardiola sempat bersitegang. Mereka bahkan tak saling bicara sejak Maret 2021. Hal itu tak lepas dari keputusan pelatih asal Spanyol itu tak menawarinya kontrak anyar di Etihad. 

Hal itu membuat Aguero merasa tak dihargai setelah berjuang mengangkat prestasi The Citizen dalam 10 tahun terakhir. Ia bersedih lantaran harus angkat kaki, padahal punya keinginan pensiun di klubnya itu.

1. Hubungan keduanya di Manchester City meruncing jelang akhir musim

Konflik dengan Guardiola Jadi Alasan Aguero Tinggalkan ManCity? Espn.co.uk

Kondisi itu semakin memburuk pada akhir musim ini. Sergio Aguero yang sudah mulai pulih lagi kebugarannya, ternyata tetap tak diberi kesempatan yang banyak oleh Pep Guardiola untuk tampil bersama skuat utama ManCity. 

Aguero hanya mendapatkan kesempatan masuk skuat tiga kali saja dari tujuh pertandingan terakhir ManCity. Hal itu terjadi setelah ia tak bertegur sapa pascamengumumkan tak lagi bersama klub yang telah diberikan pelbagai gelar itu musim depan.

Keretakan itu yang disinyalir jadi penyebab utama sang pemain memilih pelabuhan karier baru musim depan. Ia bakal mencoba lembaran baru bersama Barcelona dan berusaha bangkit saat bereuni dengan rekan satu negaranya Lionel Messi.

Baca Juga: Sergio Aguero Dikontrak Barcelona 2 Musim, Messi Bertahan di Camp Nou?

2. Pep Guardiola sangat emosional melepas pemain yang paling berjasa untuk tim

Namun, perseteruan Aguero dan Guardiola tak terlihat saat ManCity bentrok dengan Everton di laga terakhir Liga Inggris. Eks pelatih Barcelona itu bahkan cukup emosional melepas sang pemain di laga terakhirnya bersama ManCity. Ia bahkan harus meneteskan air mata saat menyampaikan salam perpisahan untuk sang pemain. 

Guardiola menyebut, Sergio Aguero begitu berjasa dalam perjalanan ManCity berevolusi jadi raksasa Premier League. Ia juga menilai, pemain asal Argentina itu punya jasa yang banyak dalam perjalanan kariernya sebagai manajer di Liga Inggris. 

Baginya, Aguero bukan pemain yang bisa digantikan oleh siapa pun, meski manajemen membeli pemain mahal dengan kualitas wahid.

"Kami akan merindukannya. Dia.....," ujar Pep Guardiola, sambil menahan emosinya selama beberapa detik dilansir Sky Sports. "Dia pribadi yang spesial buat kami. Dia begitu baik, banyak membantu saya. Kami tak bisa menggantikannya. Tidak, tidak bisa."

3. Sergio Aguero tutup karier di Liga Inggris dengan menciptakan sejarah

Konflik dengan Guardiola Jadi Alasan Aguero Tinggalkan ManCity? potret pesta perpisahan Manchester City untuk Sergio Aguero di Premier League(insider-voice.com)

Eks penyerang Ateltico Madrid itu meraih catatan gemilang dalam akhir kariernya bersama Manchester City. Dia meninggalkan klub dengan rekor sebagai pemain tersubur untuk satu klub di Premier League. 

Pemain berusia 32 tahun itu tampil di laga terakhir ManCity melawan Everton pada Minggu (23/5/2021). Dia masuk di babak kedua menggantikan Riyad Mahrez. Walau diberi menit bermain singkat, dia berhasil menciptakan brace untuk membawa timnya menang dengan skor 5-0.

Brace ke gawang Everton membuat Aguero mengoleksi 184 gol untuk The Citizens selama satu dekade terakhirnya di Premier League. Torehan golnya itu melewati rekor yang sebelumnya dicatatkan Wayne Rooney bersama Manchester United.

Total, dia berhasil menorehkan 260 gol plus 73 assist selama berseragam ManCity di berbagai ajang. Catatan itu juga membuatnya jadi pemain tersubur sepanjang sejarah klub.

Selama berkarier bersama Manchester City, Sergio Aguero juga telah mempersembahkan empat mahkota Premier League, enam titel Piala Liga, serta satu gelar Piala FA pada 2018/19.

Baca Juga: Tinta Emas Aguero dalam Perpisahan dengan ManCity

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya