Maddison Saatnya Lupakan Arsenal, Leicester Butuh Kemampuanmu

Ajang pamer kemampuan Youri Tielemans di depan Mikel Arteta

Jakarta, IDN Times - James Maddison kembali akan menjadi pusat perhatian saat Leicester City dijamu Arsenal. Dia tak bisa berbuat banyak saat bertemu dengan klub yang sempat dirumorkan akan meminangnya pada bursa transfer musim panas lalu.

The Gunners dijadwalkan bakal menjamu Leicester di Emirates Stadium pada Minggu (13/3/2022). Namun, Maddison masih dibayang-bayangi penampilan jeblok di balik penampilannya saat duel edisi pertama lalu di King Power Stadium.

Dia bahkan dianggap sebagai biang keladi di balik gol kedua Arsenal dalam duel panas itu. Bagaimana tidak, umpannya kepada Jamie Vardy berhasil dipotong Thomas Partey hingga Emile Smith Rowe mencetak gol.

1. Gagal ke Arsenal gara-gara dibanderol terlalu mahal

Maddison Saatnya Lupakan Arsenal, Leicester Butuh KemampuanmuJames Maddison (football.london)

Dilansir Football London, penampilan mengecewakan Maddison tak lepas dari kegagalannya hengkang saat itu. Dia bahkan diganti sebelum laga usai, karena dinilai sudah terganggu konsentrasinya oleh isu-isu yang beredar.

Usut punya usut, Maddison bukan tak mau bergabung dengan Arsenal saat musim panas lalu. Hanya saja, dia gagal pindah akibat Arsenal yang tak mau menebus sang pemain yang dibanderol Leicester 60 juta paun atau Rp1,1 triliun.

Kini, rumor itu sudah lewat. Dia seharusnya bisa menunjukkan kualitas terbaiknya agar Arsenal terasa menyesal tak mau menebusnya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Ingin Lebih Kreatif, Arsenal Bidik James Maddison

2. Keputusan Arsenal permanenkan Odegaard lebih baik dari membeli Maddison

Maddison Saatnya Lupakan Arsenal, Leicester Butuh Kemampuanmuinstagram.com/odegaard.98

Kegagalan Maddison ke Arsenal juga tak lepas dari status Martin Odegaard yang diberi lampu hijau untuk bisa dipermanenkan Arsenal kala itu. Terlebih, harga pemain Norwegia itu hanya setengah harga dari Maddison di bursa transfer. Sehingga, tak ada kesepakatan antara pemain berusia 25 tahun itu dengan Arsenal.

Keputusan Arsenal pun tak begitu jelek. Buktinya tim besutan Mikel Arteta perlahan tampil menawan bersama Odegaard. Mereka bahkan terus merangsek ke papan atas klasemen Liga Inggris jelang berakhirnya kompetisi.

3. Tielemans bakal coba tampil mengesankan demi Arsenal?

Maddison Saatnya Lupakan Arsenal, Leicester Butuh KemampuanmuInstagram.com/youritielemans

Kini, perdebatan Odegaard-Maddison telah diselesaikan secara efektif. Namun, muncul rumor saga transfer lain yang melibatkan Arsenal dan Leicester ketika jendela musim panas dibuka.

Masih diungkapkan Football London, Arsenal yang tengah mencari bek kanan dan penyerang tengah, mempertimbangkan langkah untuk mendapatkan Youri Tielemans telah diperdebatkan sebagai kemungkinan tambahan di lini tengah.

Walhasil, duel Arsenal vs Tottenham akan jadi ajang pemain Belgia itu untuk mengesankan calon pelamar masa depannya. Namun tak menutup kemungkinan jika Arteta mungkin ingin melihat Maddison sekali lagi untuk meyakinkan dirinya.

Baca Juga: Solskjaer Langsung Menepis Rumor Penukaran Lingard dengan Maddison

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya