Real Madrid Cetak Sejarah Menakutkan di Liga Champions

Benzema jadi pemain tersubur keempat Real Madrid

Jakarta, IDN Times - Real Madrid memecahkan rekor fantastis di Liga Champions. Mereka jadi satu-satunya klub yang berhasil lebih dulu mencetak seribu gol dalam sejarah perjalanan kompetisi ini berlangsung.

Catatan penting itu diraih Madrid saat mentas di babak penyisihan Grup D Liga Champions musim 2021/22. Menjamu Shaktar Donetsk di Santiago Bernabeu, Kamis (4/11/2021), Los Blancos mampu menang tipis 2-1. 

Madrid unggul lebih dulu lewat Karim Benzema saat laga berjalan 14 menit, tapi keunggulan itu tak bertahan lama, karena jelang turun minum tim tam menyamakan kedudukan lewat Fernando. Beruntung, Benzema kembali mencetak gol menit 61, sekaligus penentu kemenangan tim.

Baca Juga: 5 Fakta Usai Liverpool Lolos ke 16 Besar Liga Champions

1. Real Madrid jadi klub tersubur di kompetisi Eropa

Dikutip Opta, brace dari Benzema itu jadi momen paling spesial bagi Madrid. Sebab, mereka berhasil mencetak gol ke-1.000 di Liga Champions. Catatan itu tentu sangat penting, mengingat tak ada satupun tim yang bisa sesubur, atau mendekati torehan gol Madrid.

Bayern Munich jadi klub kedua yang punya torehan gol terbanyak di Liga Champions. Hanya saja, jumlah gol mereka masih terpaut jauh dari Madrid. Die Roten baru mampu mencetak 768 gol sepanjang perjalanannya di Liga Champions.

Sementara, seteru Madrid, Barcelona, membuntuti di peringkat ketiga sebagai klub tersubur. Mereka mampu mengoleksi 655 gol dalam ajang serupa.

2. Benzema bilang Alhamdulillah

Real Madrid Cetak Sejarah Menakutkan di Liga ChampionsKarim Benzema. (onzemondial.com)

Benzema sangat senang bisa membantu tim mencetak sejarah. Menurut dia, catatan itu bukan kontribusi akhir darinya dalam membantu tim mengukir rekor. Lebih dari itu, penyerang asal Prancis itu berjanji membawa Madrid lebih berprestasi dan meraih berbagai gelar, termasuk di Liga Champions.

"Bangga dengan tim ini dan saya berjanji akan terus mengukir sejarah klub," cuit Benzema dalam akun Twiter pribadinya diikuti tagar #halamadridynadamas #Alhamdulilah.

Setidaknya hal ini membuat Benzema kian percaya diri menjadi andalan Madrid musim ini setelah sebelumnya selalu ada dalam bayang-bayang pemain bintang. 

3. Benzema jadi pemain tersubur keempat di Bernabeu

Sebelum Benzema memastikan gol ke-1.000 Madrid, Cristiano Ronaldo sempat membuat catatan apik juga dengan mencetak gol ke-800 dan 900 klub saat mentas di Liga Champions. Jauh sebelum itu, ada Gonzalo Higuain mencetak gol ke-700, David Beckham (600) dan Guti (500) bagi Madrid.

Selain rekor gol klub, brace Benzema menempatkannya jadi pemain keempat yang paling banyak mencetak gol untuk Madrid. Pemain berusia 33 tahun itu sudah mengoleksi 292 gol selama berada di Bernabeu.

Catatan gol Benzema hanya kalah dari Ronaldo (450 gol), Raul Gonzales (325), Alfredo di Stefano (266). Sementara, catatan kesuburannya di Liga Champions sudah mencapai 75 gol (63 bersama Madrid), jumlah itu hanya kalah dari Raul (66) dan Ronaldo (105).

Baca Juga: Liga Champions: 4 Tim Genggam Tiket ke Babak 16 Besar

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya