Liverpool vs Arsenal dan Hal-Hal Menarik Dibaliknya

Laga Liverpool vs Arsenal juga janjikan potensi banjir gol

Jakarta, IDN Times - Liverpool vs Arsenal di pekan ke-20 Premier League 2018/2019 akan dijalani kedua tim dengan modal berbeda. Liverpool baru saja memanjangkan jarak dari peringkat kedua, yang kini dihuni Tottenham Hotspur, menjadi enam poin. Sementara Arsenal, usai tertahan dari Brighton & Hove Albion di Boxing Day lalu, masih tertahan di peringkat 5 dengan koleksi 38 poin, berjarak 13 poin dari Liverpool.

Tapi, ada beberapa hal menarik di balik pertemua kedua tim ini. Apa saja?

1. Potensi banjir gol

Liverpool vs Arsenal dan Hal-Hal Menarik Dibaliknyatwitter.com/premierleague

Di pertemuan pertama musim ini di Stadion Emirates, kedua tim berbagi angka dengan skor yang 'hanya' 1-1. Tapi di empat pertemuan terakhir keduanya, selalu ada banjir gol. Deretan skornya pun tak main-main. Pada musim 2017/2018, keduanya bertemu dan menghasilkan skor 3-3 dan kemenangan 4-0 untuk Liverpool. Di musim 2016/2017, keduanya saling banjir gol lagi yakni dua kemenangan atas Liverpool yakni skor 3-1 dan 4-3.

Baca Juga: Rangkuman Liga Inggris Pekan Ke-18, Liverpool Jauhi Jarak Man City

2. Ya, Liverpool punya rekor superior atas tim tamu

Liverpool vs Arsenal dan Hal-Hal Menarik Dibaliknyatwitter.com/LFC

Betul, laga Liverpool vs Arsenal memang sangat menguntungkan tuan rumah. Selain tak banyak pemain yang cedera, The Reds juga punya rekor menawan atas tim tamu. Dari lima pertemuan terakhir saja, mereka tidak pernah kalah sekali pun melawan Arsenal. Beberapa situs seperti WhoScored dan Squawka bahkan memprediksikan kemenangan 2-0 dan 3-1 untuk Liverpool.

3. Arsenal datang dengan skuat pincang

Liverpool vs Arsenal dan Hal-Hal Menarik Dibaliknyatwitter.com/Arsenal

Jelang bursa transfer musim dingin, The Gunners alami badai cedera. Satu per satu pemain tumbang di bulan Desember mulai dari Shkodran Mustafi, Hector Bellerin, hingga Mesut Oezil. Yang terbaru, Oezil dipastikan absen di lawatan ke Anfield karena cedera di lututnya.

Daftar itu masih panjang dengan deretan nama-nama berikut: Laurent Koscielny, Danny Welbeck, Nacho Monreal, Konstantinos Mavropanos, Rob Holding, hingga Henrikh Mkhitaryan.

Sedikit sisi positif adalah stabilnya performa Sokratis Papastathopoulos dan Sead Kolasinac, serta tersedianya Aaron Ramsey untuk isi posisi Oezil dan Mkhitaryan yang akan absen karena cedera.

Baca Juga: Liga Inggris: 5 Alasan Kenapa Liverpool Akan Membungkam Arsenal  

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya