Kesempurnaa Arsenal Masih Berlanjut, Sejarah 1987 Terulang

- Arsenal mengulangi sejarah pada 1987 dengan tujuh kemenangan tanpa kebobolan secara beruntun.
- Jadwal berat menanti Arsenal, termasuk pertandingan melawan Sunderland, Tottenham Hotspur, Bayern Muenchen, dan Chelsea.
- Lini belakang Arsenal tangguh, menjadi tim terbanyak di Premier League yang mampu mencegah tim lawan melepaskan tembakan tepat sasaran.
Jakarta, IDN Times - Arsenal begitu trengginas sejak Oktober 2025. Sepanjang periode tersebut, The Gunners sukses menyapu bersih laga di seluruh kompetisi dengan kemenangan.
Statistiknya begitu mengilap. Mereka memenangkan tujuh laga yang seluruhnya clean sheet. Korbannya adalah Olympiacos, West Ham, Fulham, Atletico Madrid, Crystal Palace, Brighton and Hove Albion, terakhir Burnley.
1. Arsenal ulangi sejarah pada 1987
Catatan tersebut membuat Arsenal mengulangi sejarah mereka yang terukir pada September-Oktober 1987 silam. Kala itu, berdasarkan catatan Opta, mereka juga mengukir tujuh kemenangan tanpa kebobolan secara beruntun.
Tim asuhan Mikel Arteta tentu berpotensi melewati rekor tersebut, mengingat musim 2025/26 masih panjang. Konsistensi mereka akan diuji Slavia Praha pada dalam lanjutan Liga Champions, pada 5 November mendatang.
2. Jadwal berat menanti Arsenal
Di sisi lain, Arsenal tak boleh besar kepala atas rekor impresifnya. Mereka sudah dinanti jadwal berat sepanjang November ini, lantaran bakal menghadapi sederet klub tangguh.
Sunderland selaku tim promosi Premier League yang sedang tampil mengejutkan, Tottenham Hotspur, Bayern Muenchen, hingga Chelsea berpotensi menjadi kerikil yang akan mengganggu laju mulus Victor Gyokeres dan kolega.
3. Lini belakang Arsenal tangguh bukan main!
Kesempurnaan Arsenal tak lepas dari kokohnya lini pertahanan. Menurut catatan Opta, Arsenal menjadi tim terbanyak di Premier League yang mampu mencegah tim lawan melepaskan tembakan tepat sasaran, yakni tiga laga.
Statistik itu tercipta dalam empat laga terakhir, yakni saat menggebuk Burnley, Crystal Palace, Fulham, dan West Ham. Hanya Palace yang mampu melepaskan tembakan tepat sasaran, pun itu hanya sebiji. Melihat catatan tersebut, artinya kiper David Raya lebih sering menganggur.


















