Kylian Mbappe Ingin Minggat dari PSG, Kenapa Lagi?

Mbappe punya kans untuk bergabung dengan Liverpool 

Jakarta, IDN Times - Bintang sepak bola Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menyatakan keinginannya untuk minggat dari klub pada Januari 2023. Indikasi itu menyusul rusaknya hubungan pemain asal Prancis itu dengan PSG.

Rumor Mbappe ingin minggat dari PSG bukan yang pertama kalinya santer terdengar. Pada bursa transfer musim dingin lalu, Mbappe bahkan dikabarkan ingin bergabung dengan Real Madrid.

1. Hubungan Mbappe dan klub memburuk

Kylian Mbappe Ingin Minggat dari PSG, Kenapa Lagi?Kylian Mbappe. (skysports.com)

Setelah memutuskan memperpanjang kontrak bersama PSG musim panas ini, hubungan Mbappe dan klubnya justru tampak memburuk.

Mbappe sempat kembali berulah setelah kedapatan menghapus unggahannya di Instagram. Dia diduga kuat menyindir taktik Pelatih PSG, Christophe Galtier.

Dilansir RMC Sport, Mbappe kabarnya mem-posting potret dirinya dengan caption kontroversial yang seakan menyindir keputusan pelatih PSG itu. Dia membuat unggahan menggunakan tagar #pivotgang.

Baca Juga: Puja-puji Messi untuk Mbappe, Skuad PSG Mulai Akur Nih!

2. Mbappe berpeluang gabung ke Liverpool?

Kylian Mbappe Ingin Minggat dari PSG, Kenapa Lagi?Kylian Mbappe (ligue1.com)

PSG diklaim tidak berminat pada tawaran apapun yang datang dari raksasa LaLiga, Real Madrid untuk menggaet Mbappe saat ini. Alhasil, dia kemungkinan bisa hengkang ke klub lainnya

Mbappe disebut, bisa pindah ke klub manapun termasuk di Premier League. Hal itu membuat Liverpool dianggap menjadi pilihan terbaik sebagai pelabuhan baru Mbappe nantinya.

3. Mbappe dinilai kesulitan tanpa Neymar dan Messi

Kylian Mbappe Ingin Minggat dari PSG, Kenapa Lagi?Lionel Messi, Neymar Jr, dan Kylian Mbappe (ligue1.com)

Sementara itu, Galtier mengungkapkan, alasan kenapa Mbappe diberi peran sebagai penyerang tengah. Menurut dia, sang pemain akan kesulitan jika tak bermain bersama Neymar dan Lionel Messi di sampingnya.

"Mbappe kesulitan saat bermain tanpa Neymar dan Messi. Mereka bertiga punya kolaborasi yang baik. Tapi, Neymar butuh istirahat, sama seperti Messi. Permainan kami tetap menarik meski kalah jumlah pemain," ujar Galtier.

Baca Juga: Mbappe Bikin Ulah lagi, Kini Sindir Juru Taktik PSG

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya