5 Pemain AC Milan yang Pakai Nomor Punggung 19 sebelum Theo Hernandez

AC Milan menjadi tim yang tepat untuk Theo Hernandez?

Memutuskan untuk hengkang dari Real Madrid dan bergabung bersama AC Milan pada jendela transfer musim panas 2019 merupakan keputusan yang tepat dari Theo Hernandez. Adik dari Lucas Hernandez ini memiliki karier yang cemerlang bersama AC Milan.

Penampilannya sebagai bek kiri juga terhitung produktif dengan sumbangan gol dan assist. Jika dilihat dari rekam jejak pemain-pemain yang pernah menggunakan nomor punggung 19 di AC Milan, Theo merupakan yang terbaik, setidaknya dalam sedekade terakhir. Berikut ini kami sajikan ulasan mengenai performa 5 nama yang pernah menggunakan nomor punggung 19 AC Milan.

1. Gianluca Zambrotta 

5 Pemain AC Milan yang Pakai Nomor Punggung 19 sebelum Theo HernandezGianluca Zambrotta (goal.com)

Nama yang pertama ialah bek kanan Timnas Italia saat menjuarai Piala Dunia 2006, Gianluca Zambrotta. Setelah dua musim membela Barcelona, Zambrotta memutuskan untuk kembali ke Italia dan bergabung dengan AC Mulan pada tahun 2008.

Pada awal kedatangannya di Rossoneri, Zambrotta sempat menggunakan nomor punggung 15 selama dua musim. Akhirnya pada musim 2010/2011, Zambrotta memutuskan untuk mengambil nomor punggung 19 yang merupakan nomor punggung favoritnya.

Zambrotta membela AC Milan selama 4 tahun hingga akhir musim 2011/2012. Dalam kurun waktu tersebut, Zambrotta mencatatkan 107 penampilan dengan torehan 2 gol dan 3 assists.

2. M'Baye Niang

5 Pemain AC Milan yang Pakai Nomor Punggung 19 sebelum Theo HernandezMbaye Niang (xeniasports.com)

Setelah hengkangnya Zambrotta, nomor punggung 19 kemudian diakuisisi oleh M’Baye Niang yang baru datang dari SM Caen pada awal musim 2012/2013. Ia juga sempat bergonta-ganti nomor menjadi 78, 11, dan 94 selama berseragam AC Milan.

M’Baye Niang dianggap sebagai wonderkid saat itu. Akan tetapi, ia tak mampu tampil konsisten dan malah lebih sering dipinjamkan. Selama berseragam AC Milan, Niang sukses mencatatkan 79 penampilan dengan torehan 12 gol dan 9 assists.

Baca Juga: 5 Pemain Terakhir yang Jadi Top Skor AC Milan, Siapa Berikutnya?

3. Salvatore Bocchetti

5 Pemain AC Milan yang Pakai Nomor Punggung 19 sebelum Theo HernandezSalvatore Bochetti (skysports.com)

Tidak banyak yang mengetahui bahwa AC Milan pernah memiliki seorang bek bernama Salvatore Bochetti. Maklum saja karena Bochetti hanya berseragam Rossoneri selama setengah musim.

Waktu tersebut terjadi pada paruh kedua musim 2014/2015 ketika ia dipinjamkan dari Spartak Moscow. Selama berseragam AC Milan, Bochetti menggunakan nomor punggung 19 yang ditinggalkan Niang saat dipinjam ke Montpellier. Bochetti hanya mampu mencatat 9 penampilan. Pada akhir musim ia pun dikembalikan ke klub asal ibu kota Rusia tersebut.

4. Leonardo Bonucci

5 Pemain AC Milan yang Pakai Nomor Punggung 19 sebelum Theo HernandezLeonardo Bonucci - AC Milan (instagram.com/bonuccileo19)

Sosok Leonardo Bonucci memang sangat erat kaitannya dengan Juventus. Sekadar mengingatkan bahwa Bonucci pernah bergabung dengan AC Milan di tengah-tengah masa baktinya yang panjang bersama Juventus.

Kala itu Bonucci dibeli dengan banderol sebesar 42 juta euro atau setara dengan Rp651 miliar pada awal musim 2017/2018. Saat bergabung dengan AC Milan, Bonucci juga menggunakan nomor punggung yang sama dengan yang ia gunakan selama berseragam Juventus, yakni nomor 19.

Dengan kualitas dan pengalamannya di Serie A, Bonucci juga sempat memegang ban kapten AC Milan pada musim tersebut. Bonucci mencatatkan 51 laga dengan torehan 2 gol dan 1 assist sebelum kembali lagi ke Juventus semusim kemudian.

5. Krzysztof Piatek

5 Pemain AC Milan yang Pakai Nomor Punggung 19 sebelum Theo HernandezKrzysztof Piatek (skysports.com)

AC Milan mendatangkan seorang Kryzsztof Piatek dari Genoa yang saat itu sedang moncer di paruh pertama musim 2018/2019. Saat pertama kali bergabung dengan AC Milan, Piatek mengakuisisi nomor punggung 19 yang ditinggalkan Bonucci.

Akan tetapi, nomor punggung 19 hanya Piatek gunakan selama setengah musim saja. Pasalnya, pada musim 2019/2020, striker berkebangsaan Polandia ini memutuskan untuk mengganti nomor menjadi 9. Karier Piatek di AC Milan juga tak bertahan lama. Pada paruh kedua musim 2019/2020, Piatek kemudian dilepas ke Hertha Berlin.

 

Semenjak menunjukkan performa hebat bersama AC Milan, tawaran yang menggiurkan datang untuk seorang Theo Hernandez. Akankah Theo Hernandez terus setia membela AC Milan dalam kurun waktu yang lama?

Baca Juga: 6 Pemain Muslim Inter Milan dan AC Milan, Nomor 1 Jadi Kapten

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya