8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu Negara

Final Liga Champions rasa laga di liga domestik

Liga Champions adalah ajang paling bergengsi di Eropa. Tim-tim terbaik di Benua Biru saling bertemu dan beradu taktik di sana. Tak ayal jika Liga Champions setiap musimnya selalu menyajikan drama yang seru dan menarik.

Di musim 2020/2021 ini, Liga Champions sudah sampai di babak final dengan menyisakan dua tim terbaik, yakni Manchester City dan Chelsea. Final tersebut terbilang cukup unik karena mempertemukan dua klub dari Inggris.

Sebelum final Manchester City melawan Chelsea, tahukah kalian bahwa telah ada tujuh final Liga Champions yang mempertemukan dua klub dari satu negara? Berikut ulasannya!

1. Valencia vs Real Madrid (1999/2000)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraReal Madrid juara Liga Champions musim 1999/2000 (twitter.com/Squawka)

Final Liga Champions pertama yang menyajikan duel dua tim dari satu negara terjadi pada musim 1999/2000. Kala itu Valencia dan Real Madrid menjadi dua tim asal Spanyol yang paling digdaya.

Laga tersebut dihelat di Stade de France, Paris, Prancis, pada 24 Mei 2000. Di akhir laga, Real Madrid keluar sebagai juara setelah menang telak dengan skor 3-0 melalui gol Morientes, McManaman, dan Raul Gonzalez.

2. Juventus vs AC Milan (2002/2003)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraAC Milan juara Liga Champions musim 2002/2003 (twitter.com/ChampionsLeague)

Juventus dan AC Milan saling baku hantam di final Liga Champions musim 2002/2003. Saat itu mereka menjadi ikon kekuatan sepak bola dari Italia. Final tersebut digelar di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 28 Mei 2003.

Jalannya laga begitu sengit dengan tak ada gol di waktu normal dan babak tambahan. Pemenang pun harus ditentukan lewat drama adu penalti. Keberuntungan berpihak pada AC Milan setelah algojo terakhir, Andriy Shevchenko, memastikan kemenangan dengan skor 3-2.

Baca Juga: Menanti Comeback AC Milan di Liga Champions

3. Manchester United vs Chelsea (2007/2008)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraManchester United juara Liga Champions musim 2007/2008 (skysports.com)

Final Liga Champions selanjutnya mempertemukan dua tim dari Inggris, Manchester United dan Chelsea. Kedua tim tersebut waktu itu tampil begitu perkasa hingga mampu menembus babak terakhir. Laga final dihelat di Luzhniki Stadium, Moscow, Rusia, pada 21 Mei 2008.

Di waktu normal, pertandingan berkesudahan dengan skor sama kuat 1-1 setelah gol Cristiano Ronaldo mampu dibalas oleh Frank Lampard. Laga lalu berlanjut hingga babak adu penalti. United akhirnya memenangi laga dengan skor 6-5 setelah penendang terakhir Chelsea, Nicolas Anelka, gagal mencetak gol.

4. Bayern Munchen vs Borussia Dortmund (2012/2013)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraArjen Robben mencetak gol kemenangan Bayern Munchen di final Liga Champions musim 2012/2013 (twitter.com/Squawka)

Dua tim asal Jerman, Bayern Munchen dan Borussia Dortmund, juga pernah menjadi dua tim finalis di Liga Champions. Momen tersebut terjadi di Liga Champions musim 2012/2013. Munchen dan Dortmund kala itu memang tampil luar biasa.

Laga final diselenggarakan di Wembley Stadium, London, Inggris, pada 25 Mei 2013. Mario Mandzukic sempat membawa Munchen unggul hingga kemudian mampu disamakan oleh Ilkay Gundogan. Di detik-detik terakhir babak kedua, Arjen Robben memastikan kemenangan Munchen dengan skor 2-1.

5. Real Madrid vs Atletico Madrid (2013/2014)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraReal Madrid juara Liga Champions musim 2013/2014 (twitter.com/ChampionsLeague)

Pada Liga Champions musim 2013/2014, Real Madrid bersua Atletico Madrid di partai final. Laga tersebut tidak sekedar mempertemukan dua tim dari satu negara, tetapu dua tim sekota.

Final tersebut digelar di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, pada 24 Mei 2014. Atletico sempat unggul berkat gol Diego Godin sebelum berhasil disamakan melalui tandukan Sergio Ramos pada injury time babak kedua.

Pertandingan kemudian dilanjut ke babak tambahan. Real Madrid mampu memanfaatkan keadaan dengan memborong tiga gol melalui Gareth Bale, Marcelo, dan Cristiano Ronaldo. El Real pun keluar sebagai juara dengan skor akhir 4-1.

6. Real Madrid vs Atletico Madrid (2015/2016)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraCristiano Ronaldo mengangkat trofi Liga Champions musim 2015/2016 (skysports.com)

Real Madrid dan Atletico Madrid kembali bertemu di partai final Liga Champions edisi 2015/2016. Kedua tim memang tampil menjanjikan sejak awal kompetisi. Laga final tersebut dihelat di San Siro, Milan, Italia, 28 Mei 2016. 

Di waktu normal, skor berakhir imbang 1-1 berkat gol yang dicetak Sergio Ramos dan dibalas Yannick Carrasco. Pertandingan dilanjut hingga babak tos-tosan. Atletico lagi-lagi harus menelan pil pahit setelah tendangan Cristiano Ronaldo mampu membawa El Real memenangi adu penalti dengan skor 5-3.

7. Tottenham Hotspur vs Liverpool (2018/2019)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraLiverpool juara Liga Champions musim 2018/2019 (skysports.com)

Pada musim 2018/2019, dua klub asal Inggris, Tottenham Hotspur dan Liverpool, saling berhadapan di partai puncak Liga Champions. Kedua tim harus berjuang mati-matian sebelum akhirnya menjadi dua tim terbaik yang tersisa.

Final tersebut diselenggarakan di Wanda Metropolitano Stadium, Madrid, Spanyol, pada 1 Juni 2019. Di akhir laga, Liverpool berhasil menyabet juara setelah menang dengan skor 2-0 berkat gol dari Mohamed Salah dan Divock Origi.

8. Manchester City vs Chelsea (2020/2021)

8 Final Liga Champions yang Mempertemukan Dua Klub dari Satu NegaraMason Mount berduel dengan Rodri (skysports.com)

Terakhir tentu saja final Liga Champions yang mempertemukan Manchester City dengan Chelsea di musim ini. Kedua klub asal Inggris tersebut dari awal kompetisi memang tampil begitu memukau. 

Khusus bagi The Citizens, final kali ini terasa spesial karena merupakan final Liga Champions pertama sepanjang sejarah klub. Patut kita nantikan laga final Liga Champions musim 2020/2021 yang akan digelar pada 29 Mei 2021.

 

Itulah delapan laga final Liga Champions Eropa yang mempertemukan dua tim dari satu negara. Menurutmu, dari kedelapan laga final di atas, mana yang paling membekas di benak kalian?

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Chelsea Tebas Madrid, All England Final Tercipta

Nur Romli Photo Verified Writer Nur Romli

Coba aja dulu...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya