8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022

Ada yang sempat mencapai perempat final Piala Dunia 2018

Piala Dunia 2022 akan dimulai sekitar tiga bulan lagi, tepatnya pada . hari, Minggu (20/11/2022). Seperti biasa, ada 32 negara yang akan berpartisipasi di turnamen sepak bola internasional terakbar tersebut.

Beberapa peserta Piala Dunia 2022 adalah negara yang sempat absen pada edisi empat tahun lalu di Piala Dunia 2018. Sebaliknya, ada pula negara yang ikut serta Piala Dunia 2018, tetapi tahun ini gagal lolos ke Piala Dunia 2022. Mereka tersingkir pada babak kualifikasi, bahkan ada yang gagal lolos karena terkena hukuman FIFA.

Berikut merupakan kedelapan negara peserta Piala Dunia 2018 yang gagal lolos ke edisi 2022.

1. Rusia

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Rusia (instagram.com/teamrussia)

Rusia adalah negara yang menjadi tuan rumah Piala Dunia 2018. Karena itu, mereka secara otomatis menjadi peserta edisi 2018. Sang tuan rumah sendiri tampil cukup apik saat itu. Mereka berhasil mencapai perempat final, bahkan sempat menyingkirkan salah satu negara kuat, Spanyol.

Pada edisi Piala Dunia 2022, Rusia sebenarnya berhasil mencapai babak playoff kualifikasi. Undian menentukan mereka harus berhadapan Polandia. Namun, akhirnya partai itu batal terlaksana. Pasalnya, Timnas Rusia didiskualifikasi oleh FIFA sebagai hukuman karena pemerintah mereka melakukan agresi militer terhadap Ukraina.

Alhasil, Polandia pun lolos otomatis ke final playoff sekaligus merebut tiket ke Piala Dunia 2022. Bagi Rusia sendiri, ini adalah kegagalan keempat mereka tampil di Piala Dunia sejak pecahnya Uni Soviet pada 1991.

2. Swedia

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Swedia (instagram.com/swemnt)

Negara yang disingkirkan oleh Polandia di final babak playoff kualifikasi Piala Dunia 2022 adalah Swedia. Sebelumnya, Swedia berhasil mencapai babak final setelah menyingkirkan Republik Ceko di semifinal. Sayangnya, mereka kalah 0-2 dari Polandia di final sehingga gagal lolos ke Qatar.

Dengan demikian, Swedia sudah tiga kali gagal lolos dalam empat edisi Piala Dunia terakhir. Swedia sendiri sebenarnya tampil apik di Piala Dunia 2018. Mereka sukses mencapai babak perempat final sebelum akhirnya tersingkir oleh Inggris. Itu adalah pencapaian terbaik mereka di Piala Dunia sejak 1994.

3. Islandia

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Islandia (instagram.com/footballiceland)

Islandia berhasil membuat kejutan dengan lolos ke Piala Dunia 2018. Itu adalah penampilan pertama di Piala Dunia bagi negara berpenduduk tak sampai 340 ribu jiwa tersebut. Meski tersingkir di fase grup, Islandia juga sempat menahan imbang Argentina yang dihuni oleh sederet pemain bintang.

Sayangnya, kejutan Islandia gagal berlanjut ke Piala Dunia 2022. Mereka gagal lolos karena hanya finis di posisi kelima grup J babak kualifikasi zona Eropa. Hal itu seolah melanjutkan kegagalan mereka lolos ke Piala Eropa 2020. Kapan Islandia bisa tampil di turnamen mayor lagi?

4. Kolombia

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Kolombia (instagram.com/fcfseleccioncol)

Sementara itu, ada dua negara Amerika Selatan yang tampil di Piala Dunia 2018 tetapi gagal lolos ke edisi 2022. Yang pertama adalah Kolombia. James Rodriguez dan kolega berhasil menjuarai fase grup di Piala Dunia 2018. Namun, langkah mereka terhenti di tangan Inggris pada babak perdelapan final via adu penalti.

Sayangnya, Kolombia hanya finis di posisi keenam babak kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Mereka pun gagal melanjutkan keberhasilan lolos ke Piala Dunia pada 2014 dan 2018. Padahal, tahun lalu mereka sempat mencatatkan prestasi apik dengan merebut tempat ketiga di Copa America 2021.

Baca Juga: 5 Pemain Ini Bakal Debut di Piala Dunia 2022

5. Peru

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Peru (instagram.com/tufpfoficial)

Peru berhasil lolos ke Piala Dunia 2018 setelah sempat absen selama 32 tahun. Saat itu, mereka tersingkir pada fase grup, tetapi sempat mencatat satu kemenangan atas Australia. Uniknya, Peru kini gagal lolos ke Piala Dunia 2022 karena kalah oleh Australia.

Peru hanya finis di posisi kelima babak kualifikasi zona Amerika Selatan. Alhasil, mereka harus melakoni babak playoff dengan Australia yang merupakan perwakilan zona Asia. Sayangnya, Peru akhirnya tersingkir karena kalah dari Australia melalui babak adu penalti.

6. Panama

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Panama (instagram.com/fepafut)

Dari zona CONCACAF alias Amerika Utara dan Tengah, ada tiga negara yang tampil di Piala Dunia 2018. Salah satunya adalah Panama. Panama membuat kejutan dengan lolos ke Piala Dunia 2018 untuk pertama kalinya. Bahkan, saat itu mereka menyingkirkan Amerika Serikat di babak kualifikasi.

Pada kualifikasi Piala Dunia 2022, Panama gagal mengulang kejutan mereka. Panama hanya finis di posisi kelima putaran terakhir. Empat negara di atas mereka adalah Kanada, Meksiko, Amerika Serikat, serta Kosta Rika yang berhak mendapatkan tiket Piala Dunia 2022.

7. Mesir

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Mesir (instagram.com/efasocial)

Sementara, ada dua negara Afrika yang lolos ke Piala Dunia 2018, tetapi gagal tampil di edisi 2022. Pertama adalah Mesir. Pada 2018, Mesir berhasil lolos ke Piala Dunia untuk pertama kalinya dalam sejarah. Sayangnya, mereka hanya jadi bulan-bulanan di Rusia dan selalu kalah dalam tiga laga fase grup.

Mesir sempat berpeluang tampil lagi di Piala Dunia 2022. Namun, mereka terjegal oleh Senegal pada pada putaran terakhir babak kualifikasi sehingga gagal lolos. Hasil itu sendiri seolah jadi pengulangan kekalahan Mesir dari Senegal di final Piala Afrika 2021.

8. Nigeria

8 Negara Peserta Piala Dunia 2018 yang Gagal Lolos ke Edisi 2022Timnas Nigeria (instagram.com/ng_supereagles)

Nigeria juga harus mengubur mimpi tampil di Piala Dunia 2022. Sebelumnya, Nigeria selalu lolos ke Piala Dunia sejak edisi 2010 hingga 2018. Namun, kali ini mereka gagal lolos secara menyakitkan di putaran terakhir babak kualifikasi Piala Dunia 2022.

Bertanding melawan Ghana, Nigeria sebenarnya tidak terkalahkan. Nigeria bermain imbang 0-0 di markas Ghana, lalu ditahan 1-1 di markas sendiri. Sayangnya, hasil itu membuat Nigeria tersingkir karena Ghana lebih unggul dalam hal gol tandang.

Delapan negara di atas tampil di Piala Dunia 2018, bahkan ada yang saat itu mencapai babak perempat final. Namun, kini mereka gagal lolos ke Piala Dunia 2022. Hal itu membuktikan bahwa lolos ke Piala Dunia bukanlah capaian yang mudah untuk diraih.

Baca Juga: Demi Piala Dunia 2022, Kualifikasi Piala Afrika 2023 Digeser

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya