5 Pemain Manchester United yang Dipinjamkan di Januari 2022

Bisakah mereka tampil bagus selama masa peminjaman?

Manchester United bergerak cukup aktif pada bursa transfer musim dingin 2021/2022 ini. Namun, Setan Merah bukan aktif dalam mendatangkan pemain karena mereka justru tak merekrut satu pemain pun. Sebaliknya, MU melepaskan beberapa pemainnya dengan status pinjaman ke klub lain hingga akhir musim nanti.

Sederet pemain yang dilepas oleh Manchester United ini memang tak banyak mendapatkan menit bermain musim ini. Pergi dengan status pinjaman pun dirasa jadi pilihan yang masuk akal bagi kedua belah pihak. 

Siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut ini, ya!

1. Anthony Martial (Sevilla)

5 Pemain Manchester United yang Dipinjamkan di Januari 2022potret Anthony Martial (instagram.com/martial_9)

Anthony Martial jadi nama pemain Manchester United paling top yang dipinjamkan ke klub lain pada Januari 2022. Striker asal Prancis itu dipinjam oleh Sevilla, klub Spanyol yang saat ini sedang menempati posisi kedua klasemen LaLiga. Dengan kedatangan Martial, bukan mustahil Sevilla bisa bersaing memperebutkan gelar juara dengan Real Madrid.

Bagi Martial sendiri, dipinjamkan ke Sevilla memperbesar peluangnya untuk lebih banyak bermain. Martial memang sudah jarang diandalkan MU. Bahkan, ia baru bermain 367 menit di semua ajang pada 2021/2022 ini. Mampukah masa peminjamannya ke Sevilla ini menyelamatkan kariernya?

2. Donny van de Beek (Everton)

5 Pemain Manchester United yang Dipinjamkan di Januari 2022potret Donny van de Beek (instagram.com/donnyvdbeek)

Donny van de Beek kesulitan dapat tempat di tim utama Manchester United sejak ia pertama kali datang di awal 2020/2021. Sejauh ini, gelandang asal Belanda itu memang sudah bermain 50 kali. Namun, rata-rata menit bermainnya hanya kurang dari 37 menit per laga. Tak heran jika Van de Beek beberapa kali dikabarkan ingin hengkang.

Van de Beek akhirnya dipinjamkan ke Everton pada Januari 2022. Kepastian Frank Lampard jadi pelatih baru Everton dikabarkan punya peran penting dalam keputusan Van de Beek untuk bergabung dengan Everton. Kini, Van de Beek dan Lampard harus berjuang bersama menyelamatkan Everton dari ancaman degradasi.

Baca Juga: Manchester United Singkirkan Suvenir Mason Greenwood

3. Amad Diallo (Glasgow Rangers)

5 Pemain Manchester United yang Dipinjamkan di Januari 2022potret Amad Diallo (instagram.com/rangersfc)

Sementara Amad Diallo kabarnya memang sudah hendak dipinjamkan Manchester United sejak awal musim 2021/2022 ini. Namun, saat itu Diallo sedang cedera sehingga peminjamannya pun batal. Kini, akhirnya Diallo resmi dipinjamkan ke klub lain, yaitu Glasgow Rangers yang bermain di Liga Skotlandia.

Setelah bergabung, Diallo langsung dimainkan Rangers pada laga Premiership Skotlandia melawan Ross County. Hebatnya, ia langsung mencetak satu gol bagi Rangers. 

4. Teden Mengi (Birmingham City)

5 Pemain Manchester United yang Dipinjamkan di Januari 2022potretTeden Mengi (instagram.com/tedenmengi)

Berikutnya ada nama Teden Mengi, bek tengah asal Inggris yang baru berusia 19 tahun. Karena masih sangat muda, Mengi baru tampil dua kali saja bagi tim senior Manchester United. 

Kini Mengi dipinjamkan ke Birgmingham City demi menambah jam terbangnya. Sejak bergabung, Mengi sudah merumput bersama Birmingham dalam enam laga di semua ajang. Hal itu menjadi bukti tersendiri jika Mengi punya potensi besar untuk terus berkembang dan jadi bek andalan MU di masa depan.

5. Axel Tuanzebe (Napoli)

5 Pemain Manchester United yang Dipinjamkan di Januari 2022potret Axel Tuanzebe (instagram.com/officialsscnapoli)

Terakhir ada Axel Tuanzebe, bek yang sudah membela Manchester United sejak 2015. Meski sudah cukup lama berada di Old Trafford, sejauh ini Tuanzebe lebih banyak dipinjamkan ke klub-klub lain. Ia baru saja dipinjamkan MU ke Napoli pada Januari 2022 setelah menghabiskan paruh pertama musim 2021/2022 sebagai pemain pinjaman di Aston Villa.

Setelah bergabung bersama Napoli, Tuanzebe telah bermain masing-masing satu kali di Serie A dan Coppa Italia. Hingga akhir musim nanti, Tuanzebe harus membuktikan dirinya layak dimainkan jika tak ingin terus-menerus dipinjamkan MU ke klub lain.

Fans Manchester United tentunya tertarik mengikuti perkembangan para pemain Setan Merah yang saat ini tengah dipinjamkan ke klub lain tersebut. Jika bisa tampil bagus, mereka bisa jadi aset berharga bagi MU musim depan. Menurutmu, siapa di antara mereka yang paling berpeluang tampil maksimal selama dipinjamkan?

Baca Juga: Mason Greenwood dan 5 Pemain yang Tersandung Kasus Kekerasan

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya