Banyak Pemain Hengkang, Persiraja Tidak Khawatir

"Tsunami seperti ini biasa di Persiraja.."

Jakarta, IDN Times - Presiden Persiraja Banda Aceh, Nazaruddin Dek Gam, mengungkapkan ia tidak khawatir kendati timnya melepas banyak pemain. Beberapa yang hengkang memang sosok yang juga ingin dilepas Persiraja.

"Di antara yang kita lepas memang mau kita lepas kecuali (Assanu Rijal) Torres. Kalau kayak (Fery) Komul, Tri (Rahmad Triadi) itu udah (usia) 35-an. Miftahul Hamdi memang saya bawa dia ke Bali dan mungkin nilainya lebih tinggi di sana," ujar Nazaruddin saat ditemui di Hotel Raffles, Sabtu (29/5/2021).

1. Persiraja pernah alami hal serupa

Banyak Pemain Hengkang, Persiraja Tidak KhawatirPersiraja vs Persita. (Website/ligaindonesiabaru.com)

Berkaitan tentang banyaknya pemain yang hengkang, Nazaruddin mengaku Persiraja juga pernah mengalaminya saat Liga 2 2018. Ketika itu, hampir 60 persen pemain Persiraja hengkang ke Aceh United.

Akan tetapi, akhirnya para pemain itu kembali lagi ke Persiraja, karena Aceh United tidak kuat. Alhasil, Nazaruddin sekarang yakin bahwa kelak para pemain yang hengkang akan kembali lagi 

"Tsunami seperti ini biasa di Persiraja. Jadi kami tidak khawatir. Banyak talenta lokal yang mumpuni dan Insha Allah mereka siap bersama Persiraja," ujar Nazaruddin.

Baca Juga: Persib Ingin Main Enjoy, Persiraja Siap Main Ngotot

2. Beberapa pemain baru sudah datang ke Persiraja

Banyak Pemain Hengkang, Persiraja Tidak KhawatirBali United vs Persiraja. (Website/ligaindonesiabaru.com)

Kini, pelan-pelan Persiraja mulai membangun kembali kekuatan tim, selepas sosok-sosok kunci di Piala Menpora hengkang. Untuk pemain lokal, ada tujuh pemain baru yang datang ke Persiraja.

"Ada beberapa yang akan datang, dari PSS dan PSIS. Kita pemain lokal tambahan ada 7 orang dan nanti kita orbitkan talenta lokal ke Persiraja," ujar Nazaruddin.

Sedangkan untuk pemain asing, sudah ada empat orang yang datang di Persiraja. Rinciannya, satu pemain dari Jepang, satu dari Serbia, serta dua dari Brasil. Namun, Nazaruddin tidak menyebutkan nama mereka.

"Mereka memang tidak seleksi tapi kan nanti kita lihat kualitas mereka. Lagi pula jendela transfer belum dibuka sama PSSI," ujar Nazaruddin.

3. Persiraja targetkan finis di lima besar

Banyak Pemain Hengkang, Persiraja Tidak Khawatirinstagram.com/persiraja_official

Nazaruddin mengungkapkan bahwa Persiraja menargetkan finis di lima besar dalam gelaran Liga 1 2021/22 mendatang. Alhasil, ia pun ingin mendatangkan pemain berkualitas ke tim.

"Saya sebagai presiden Persiraja ingin mendatangkan pemain pemain berkualitas untuk memenuhi target kita finish di lima besar. Tapi sekarang sudah tegas dan saya harus menyiapkan tim sebaik mungkin," ujar Nazaruddin.

Baca Juga: Demi Persiraja, Fakrurrazi Quba Tolak Bergabung dengan Persis Solo

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya