[BREAKING] Luar Biasa! Timnas Indonesia Bekuk Kuwait 2-1

Klok dan Irianto cetak gol untuk Timnas Indonesia

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia meraih kemenangan dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Bersua Kuwait di Jaber Al Ahmad International Stadium, Rabu (8/6/2022) malam, skuad Garuda menang dengan skor 2-1.

Dua gol kemenangan Timnas Indonesia dicetak Marc Klok (44') dan Rachmat Irianto (47'). Sementara, satu Kuwait dilesakan Youssef Al Sulaiman (40').  

Tim Merah Putih pun membuka perjalanan di Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan gemilang.

Timnas Indonesia menurunkan skuad yang menjadi andalan di ajang Piala AFF 2020, dengan tambahan Stefano Lilipaly, Marc Klok, dan Saddil Ramdani. Di awal-awal babak pertama, Timnas Indonesia tampak berhati-hati. Mereka lebih banyak bertahan dan menguasai situasi.

Alhasil, skuad Garuda banyak ditekan oleh para pemain Kuwait. Beberapa kali, pemain Kuwait mencecar pertahanan Indonesia dengan umpan-umpan terobosan. Apiknya, para pemain Timnas Indonesia mampu menghalau umpan-umpan tersebut.

Skema pertahanan Indonesia memang patut diacungi jempol di awal-awal babak pertama ini, tepatnya hingga menit 25 laga. Menerapkan skema lima bek, mereka membuat para pemain Kuwait kesulitan masuk ke kotak penalti.

Namun, risikonya Timnas Indonesia juga agak kesulitan melepaskan serangan balik. Selain karena tekanan Kuwait yang meningkat seiring berjalannya laga, aliran bola Indonesia juga acap terputus. Permutasi posisi antar pemain belum berjalan rapi.

Memasuki menit 35, permainan Timnas Indonesia mulai berjalan. Kuwait, yang awalnya menekan intens, justru malah banyak menyisakan ruang di lini pertahanan. Ruang-ruang inilah yang kerap dimanfaatkan oleh para pemain tim Merah Putih untuk menekan.

Sialnya, Indonesia justru kebobolan pada menit 40. Umpan apik Bader Al Mutawa berhasil dimanfaatkan Youssef Al Sulaiman untuk membobol gawang Timnas Indonesia. Skor berubah 1-0. Indonesia mulai bergerak mengejar.

Tidak butuh waktu lama, Timnas Indonesia langsung bisa menyamakan kedudukan pada menit 44. Berawal dari pelanggaran terhadap Irianto di kotak penalti, Klok sebagai eksekutor menunaikan tugasnya dengan baik. Skor berubah 1-1.

Di sisa waktu babak pertama, Timnas Indonesia dan Kuwait silih berganti melepaskan serangan. Namun, tak ada gol yang tercipta. Skor 1-1 pun menutup babak pertama. Memasuki babak kedua, tekanan langsung dilepaskan Timnas Indonesia di awal-awal.

Untuk meningkatkan tekanan, Indonesia memasukkan Witan Sulaeman dan Muhammad Rafli. Masuknya dua pemain ini langsung memberikan dampak. Timnas Indonesia sukses membobol gawang Kuwait untuk kedua kalinya.

Berawal dari situasi kemelut di depan gawang yang melibatkan Witan dan Rafli, Rian, sapaan akrab Rachmat, berhasil membobol gawang Kuwait pada menit 47. Timnas Indonesia berbalik unggul 2-1. Rasa percaya diri mulai menyeruak.

Namun, rasa percaya diri ini justru membuat Indonesia banyak melakukan kesalahan individu. Beruntung, hingga menit 70, Kuwait pun masih kebingungan menembus pertahanan Timnas Indonesia. Serangan-serangan mereka tampak monoton.

Selepas water break babak kedua, giliran Dimas Drajad masuk mengisi lini depan. Peluang sempat didapat Timnas Indonesia kala Witan berhadapan satu lawan satu dengan kiper. Sayang, sepakan Witan masih melebar dari gawang Kuwait.

Di sisa waktu babak kedua, Timnas Indonesia digempur habis-habisan oleh Kuwait. Beragam cara ditempuh oleh Kuwait untuk menembus lini pertahanan Timnas Indonesia, baik itu lewat skema open play dan juga skema bola mati.

Namun, semua upaya itu mentah di pertahanan Timnas Indonesia. Malah, beberapa kali skuad Garuda mengancam lewat serangan balik. Hingga babak kedua tuntas, skor 2-1 untuk Timnas Indonesia bertahan. Mereka membuka kan lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Baca Juga: Lawan Kuwait, Suhu Panas Masih Jadi Masalah Timnas Indonesia

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya