Catat! Ini Jadwal Lengkap LaLiga Pekan Ini

Ada laga Atletico Madrid vs Barcelona

Jakarta, IDN Times - Setelah terhenti akibat jeda internasional, LaLiga 2020/21 akan kembali bergulir akhir pekan ini. Beberapa tim seperti Barcelona, Real Madrid, dan Atletico Madrid akan kembali saling beradu di atas lapangan.

Beberapa partai menarik tersaji di laga LaLiga pekan ke-10 ini. Ada Barcelona yang akan bertemu Atletico Madrid, serta Real Madrid yang akan bertemu Villarreal.

Selain dua partai tersebut, masih ada beberapa partai LaLiga lain yang juga menarik untuk disaksikan. Ada Sevilla yang akan melawan Celta Vigo, serta Real Sociedad yang akan menghadapi Cadiz.

1. Luis Suarez urung bereuni dengan Barcelona

Catat! Ini Jadwal Lengkap LaLiga Pekan IniLuis Suarez. (football-espana.net).

Laga antara Atletico Madrid melawan Barcelona sejatinya akan menjadi laga reuni Luis Suarez dengan Barcelona. Sosok asal Uruguay itu hengkang dari Blaugrana musim ini setelah Ronaldo Koeman resmi menjadi pelatih.

Namun, agaknya reuni itu urung terjadi di laga ini. Suarez dinyatakan positif terpapar COVID-19 ketika sedang menjalankan tugas internasional bersama Timnas Uruguay. Alhasil, ia harus menjalani masa isolasi terlebih dulu.

Meski begitu, Atletico masih memiliki nama Joao Felix di lini serang. Sejauh ini, sosok asal Portugal itu menjadi pemain kunci di lini serang Atletico lewat torehan 7 gol dan 3 asis dari 10 laga bersama Los Rojiblancos di semua ajang.

Barcelona juga tengah dalam posisi bangkit. Setelah mengawali liga dengan tertatih, mereka mulai meraih hasil positif. Terbaru, Barcelona menundukkan Real Betis dengan skor 5-2. Lionel Messi tampil apik di laga tersebut.

Baca Juga: Luis Suarez Positif COVID-19, Bagaimana Kabar Terakhirnya?

2. Real Madrid masih dihantam badai cedera

Catat! Ini Jadwal Lengkap LaLiga Pekan IniTwitter/@SergioRamos

Jelang menghadapi Villarreal, Real Madrid masih dihantam badai cedera. Teranyar, Sergio Ramos divonis terkena cedera hamstring dan harus absen selama tiga laga. Cedera ini didapat Ramos saat membela Timnas Spanyol.

Ramos menyusul nama-nama lain seperti Dani Carvajal, Federico Valverde, dan Nacho Fernandez yang masih cedera. Belum lagi Casemiro dan Eden Hazard yang belum bisa tampil karena masih menjalani masa isolasi.

Zinedine Zidane, pelatih Madrid, pun harus memutar otak. Apalagi, Villarreal tengah bagus-bagusnya. Saat ini saja, The Yellow Submarine bertengger di peringkat kedua klasemen sementara LaLiga.

3. Menanti gebrakan lain dari Real Sociedad

Catat! Ini Jadwal Lengkap LaLiga Pekan Initwitter/LaLigaEn

Real Sociedad memang tengah hobi membuat kejutan. Setelah menjadi finalis Copa del Rey pada musim 2019/20 lalu, kini mereka memuncaki klasemen sementara LaLiga 2020/21 dengan torehan 20 poin. Mereka unggul dua angka atas Villarreal di posisi kedua.

Pada pekan ke-10 nanti, Sociedad akan menghadapi Cadiz CF. Tim promosi ini bukanlah tim yang bisa dianggap remeh. Meski baru saja ditumbangkan Atletico Madrid, mereka saat ini menghuni posisi enam klasemen sementara LaLiga.

Perlu diingat bahwa Cadiz mampu menundukkan Madrid 1-0 pada Oktober lalu. Jadi, jika Sociedad lengah, bisa jadi Cadiz akan membuat mereka tergelincir.

Berikut adalah jadwal lengkap LaLiga 2020/21 pekan 10

Sabtu (21/11/2020)

03.00 WIB - Osasuna vs Huesca
20.00 WIB - Levante vs Elche
22.15 WIB - Villarreal vs Real Madrid

Minggu (22/11/2020)

00.30 WIB - Sevilla vs Celta Vigo
03.00 WIB - Atletico Madrid vs Barcelona
20.00 WIB - Eibar vs Getafe
22.15 WIB - Cadiz vs Real Sociedad

Senin (23/11/2020)

00.30 WIB - Granada vs Real Valladolid
03.00 WIB - Deportivo Alaves vs Valencia

Selasa (24/11/2020)

03.00 WIB - Athletic Bilbao vs Real Betis

Baca Juga: Jelang Villarreal Vs Real Madrid Di Primera Division, Ini 3 Faktanya!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya