Timnas U-20 Sikat Moldova, Garang di Babak 2

Sempat dikejutkan gol cepat, Timnas U-20 bangkit

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-20 meraih hasil positif dalam laga uji coba, Selasa (1/11/2022) malam WIB. Bersua Moldova di Stadion Manavgat Ataturk, Garuda Nusantara menang dengan skor 3-1.

Gol-gol dalam laga ini dicetak oleh Vicu Bulmaga (6') untuk Moldova, serta Rabbani Tasnim (58'), Muhammad Ferarri (72'), dan Marselino Ferdinan (79') untuk skuad Timnas U-20.

Sejak awal babak pertama, Timnas U-20 berusaha untuk menguasai laga. Permainan bola-bola pendek masih jadi andalan dari Kakang Rudianto dan kolega. Akan tetapi, skuad Garuda Nusantara malah sulit membobol pertahanan Moldova.

Di sisi lain, Moldova yang lebih banyak bertahan, justru mampu mencetak gol cepat. Berawal dari situasi tendangan bebas, Moldova membobol gawang Indonesia pada menit enam lewat sundulan Vicu Bulmaga.

Tertinggal satu gol, para pemain Timnas U-20 langsung berusaha mengejar. Masih mengandalkan skema bola-bola pendek, mereka berupaya membongkar lini pertahanan Moldova. Namun, usaha mereka ini urung berbuah hasil.

Salah satu pekerjaan rumah di babak pertama bagi Timnas U-20 di laga ini adalah kombinasi di lini serang. Tampak, aliran bola dari area tengah hingga ke kotak penalti tidak tertata rapi. Alhasil, serangan-serangan Garuda Nusantara mudah dimentahkan.

Beruntung, setelah mencetak gol pertama, Moldova pun gagal menambah keunggulan. Serangan-serangan yang mereka lakukan bersifat sporadis dan mudah diantisipasi oleh para pemain Timnas U-20. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Moldova.

Memasuki babak kedua, Timnas U-20 coba melakukan perubahan. Mereka menerapkan variasi permainan yang baru, dengan permutasi pergerakan pemain yang lebih aktif di lini depan. Perubahan ini membuahkan hasil.

Pada menit 58, Zanadin Fariz melakukan manuver tajam di area sepertiga akhir Moldova. Dia melepaskan umpan pendek pada Rabbani Tasnim, yang akhirnya sukses membobol gawang Moldova. Skor berubah 1-1 untuk kedua tim.

Sukses menyamakan skor, justru Timnas U-20 mengalami sedikit penurunan performa. Mereka sedikit kesulitan membendung Moldova yang mulai mengambil inisiatif. Alhasil, beberapa kali Moldova mampu mencecar gawang Indonesia.

Namun, seiring berjalannya laga, lini pertahanan Timnas U-20 mampu beradaptasi baik dengan serangan Moldova. Mereka pun sukses meredam agresivitas Moldova, meski beberapa kali para lawan sukses masuk kotak penalti.

Pada menit 72, Timnas U-20 menambah keunggulan. Berawal dari situasi lemparan dalam, kemelut tercipta di depan gawang Moldova. Bola liar sukses disepak Muhammad Ferarri masuk ke dalam gawang Moldova. Skor berubah 2-1.

Pada menit 79, Timnas U-20 mendapatkan hadiah penalti, usai Marselino Ferdinan dilanggar pemain Moldova. Marselino yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugas dengan baik, menambah keunggulan Indonesia menjadi 3-1.

Di sisa waktu babak kedua, Timnas U-20 masih memegang kontrol laga. Moldova masih berusaha mengejar, tetapi sekarang mereka berhadapan dengan pertahanan skuad Garuda Nusantara yang sudah membaik dibandingkan babak pertama.

Sampai babak kedua tuntas, Timnas U-20 sukses mempertahankan keunggulan mereka. Skor 3-1 jadi penanda kemenangan skuad Garuda Nusantara di akhir laga.

Baca Juga: 2 Anak STY Ikut Latihan Timnas U-20 Indonesia, Ada Apa?

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya