Chelsea Kebut Transfer Raheem Sterling dari ManCity

Chelsea sudah ngebet pakai jasa Sterling

Jakarta, IDN Times - Chelsea diprediksi akan mendapatkan jasa Raheem Sterling secepatnya pada pekan ini. Manajemen Chelsea ternyata meminta kepada kubu Manchester City untuk bisa mempercepat proses kepindahan Sterling ke Stamford Bridge.

Pemilih baru Chelsea, Todd Boehly, sudah menghubungi langsung manajemen ManCity. Boehly meminta kepada ManCity agar buka-bukaan soal valuasi Sterling yang sebenarnya.

Nantinya, Boehly akan beri jawaban dan negosiasi dalam waktu singkat pun dimulai demi bisa mempercepat proses transfer.

Baca Juga: Eksodus Rezim Abramovich Berlanjut di Chelsea, Cech Cabut

1. Chelsea butuh Sterling

Chelsea Kebut Transfer Raheem Sterling dari ManCitypremierleague.com

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, juga berperan dalam transfer Sterling. Dia menghubungi Sterling secara personal, menjelaskan rencananya di musim depan.

Dalam percakapan itu, Tuchel menyatakan kalau Sterling akan menjadi bagian integral dari skemanya di Chelsea musim depan.

2. Tuchel berharap skuadnya komplet

Chelsea Kebut Transfer Raheem Sterling dari ManCitypotret Thomas Tuchel (premierleague.com)

Makanya, berlandaskan tindakan Tuchel, Boehly berharap Sterling bisa cepat-cepat gabung Chelsea. Sebab, Tuchel juga sudah ngebet ingin memadukan para pemain baru dengan lamanya pada masa pramusim.

Paling lambat, pada 8 Juli 2022, Tuchel ingin mengumpulkan seluruh pemain Chelsea agar persiapan jelang kompetisi musim depan kian matang.

3. Sterling bisa perkaya skema main Chelsea

Chelsea Kebut Transfer Raheem Sterling dari ManCitypremierleague.com

Sterling memang menjadi salah satu target utama Chelsea. Kualitas dan gaya mainnya dibutuhkan demi memperkaya kreativitas di lini depan The Blues musim depan.

Selama ini, Sterling sudah menjadi bagian penting ManCity. Eks Liverpool itu berhasil mencatatkan 131 gol dan 95 assist buat ManCity, menjadi salah satu pemain yang paling produktif di klub.

Namun, belakangan Sterling mulai kalah saing. Dia juga butuh tantangan baru dan manajemen ManCity tak akan menahannya.

Baca Juga: Chelsea Sudah Depak Lukaku, Saatnya Serius Boyong Sterling

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya