Dominasi Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant Bersama Los Angeles Lakers

Jadi duo terbaik Lakers pada masanya

Sebelum mengenal Dwyane Wade dan LeBron James dari Miami Heat yang menjadi duo penguasa pada awal 2010-an, NBA mempunyai duo yang tak kalah hebat pada awal 2000-an. Mereka adalah Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant dari Los Angeles Lakers. Kedua pemain ini tampil luar biasa di lapangan saat masih aktif bermain.

Shaquille O'Neal, yang merupakan seorang center, mendominasi di bawah ring basket. Sementara itu, Kobe Bryant, yang berposisi sebagai shooting guard, mempunyai tembakan yang akurat. Ini bagai sebuah paket lengkap bagi Lakers.

1. Los Angeles Lakers menyatukan Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant

Dominasi Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant Bersama Los Angeles LakersKobe Bryant dan Shaquille O'Neal saat menjadi juara NBA pertama kali pada 2000. (nba.com)

Los Angeles Lakers berhasil menyatukan kedua pemain ini. Shaquille O'Neal didapatkan dari Orlando Magic. Ia tidak memperpanjang kontrak bersama Magic sehingga berstatus sebagai free agent. Lakers memanfaatkan itu untuk merekrut O'Neal pada 1996.

Kehadiran O'Neal di dalam Los Angeles sungguh menambah kekuatan Lakers karena ia dikenal sebagai center yang sangat dominan. Dirinya mempunyai fisik yang mendukung untuk bermain di posisi tersebut.

Sementara itu, pada tahun yang sama, Lakers berhasil mendapatkan seorang rookie berbakat setelah melakukan trade dengan Charlotte Hornets. Ia adalah Kobe Bryant. Pemain berjuluk Black Mamba tersebut dinilai mempunyai masa depan yang cemerlang.

Kedua pemain ini lantas diproyeksikan menjadi pemain andalan Lakers. Kebetulan mereka masih muda dan berpotensi meningkatkan kemampuan secara maksimal. Mereka diharapkan memberi dampak positif kepada tim.

2. Awal 2000-an adalah milik Los Angeles Lakers

https://www.youtube.com/embed/tjRCk0JVzfc

Kemunculan dinasti Los Angeles Lakers ditandai dengan datangnya pelatih legendaris, Phil Jackson, pada 1999. Jackson merupakan pelatih hebat yang sebelumnya berhasil membawa Chicago Bulls juara enam kali di NBA. 

Satu musim sejak kedatangan Phil Jackson, Lakers berhasil menjadi juara NBA pada 2000. Jackson membuat Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant bahu-membahu mencetak poin. Mereka tampil luar biasa sehingga bisa menghasilkan cincin juara.

Dominasi Lakers tidak berhenti sampai di situ karena O'Neal dan Bryant berhasil membawa timnya menjadi juara NBA 2001 dan 2002. Mereka menunjukkan dominasi selama beberapa musim sehingga bisa juara tiga kali berturut-turut.

Keberhasilan Lakers tak lepas dari kemampuan Phil Jackson mengubah Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant menjadi sosok monster yang mengerikan bagi tim lawan. Mereka benar-benar menyulitkan.

Baca Juga: Mengenang Pertandingan Terakhir Kobe Bryant di NBA 

3. Akhir dinasti Los Angeles Lakers

https://www.youtube.com/embed/lmCD_OGn-NY

Dinasti Los Angeles Lakers berakhir pada 2004, saat Shaquille O'Neal di-trade ke Miami Heat. O'Neal dan Kobe Bryant pun resmi berpisah setelah menjadi rekan satu tim selama 8 musim di NBA.

O'Neal yang bermain untuk Heat sendiri berhasil menjadi juara lagi pada 2006. Ia bermain bersama beberapa bintang, seperti Dwyane Wade, Gary Payton, dan Jason Williams. Gelar tersebut menjadi yang keempat dalam kariernya sebagai pemain.

Sementara itu, Bryant memilih untuk bertahan di Los Angeles. Meski tidak mudah menjalani pertandingan setelah kehilangan duet terbaiknya, Black Mamba masih memberikan yang terbaik.

Hasilnya, Kobe Bryant menjadi juara NBA secara berturut-turut pada 2009 dan 2010. Ia menemukan rekan duet baru bernama Pau Gasol, yang bermain sebagai center. Bryant berhasil membuktikan bahwa dirinya masih menyeramkan meski tanpa kehadiran O'Neal.

4. Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant pensiun dari NBA

https://www.youtube.com/embed/YZs8q1R1cEo

Setelah menjalani 19 musim di NBA, Shaquille O'Neal memutuskan untuk pensiun sebagai pemain basket profesional pada 2011. Selama menjadi pemain, ia merupakan sosok center paling dominan di NBA. Itu terbukti dengan empat cincin juara yang dikumpulkan.

Nama Shaquille O'Neal pun masuk ke dalam Naismith Memorial Basketball Hall of Fame. Ia masuk ke jajaran legendaris itu pada 2016.

Sementara, mantan rekan duet O'Neal di Los Angeles Lakers memutuskan pensiun pada 2016. Kobe Bryant berkarier di NBA selama 20 tahun. Ia hanya membela satu tim di NBA, yaitu Los Angeles Lakers.

Bryant berhasil membawa Lakers lima kali juara. Ia juga masuk ke dalam Naismith Memorial Basketball Hall of Fame 2021.

5. Jersei Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant dipensiunkan Los Angeles Lakers

https://www.youtube.com/embed/2fqYgNR6174

Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant merupakan pemain penting Los Angeles Lakers sehingga jersei keduanya dipensiunkan. Lakers membuat perayaan ketika memensiunkan jersei O'Neal dengan nomor punggung 34 pada 2013. 

Sedangkan, jersei Bryant dipensiunkan pada 2017. Lakers memensiunkan jersei dengan nomor punggung 8 dan 24 karena sang pemain selama bermain sempat menggunakan nomor punggung tersebut. Dua-duanya berakhir dengan gelar juara.

Hanya ada beberapa pemain yang nomor punggungnya dipensiunkan Los Angeles Lakers. O'Neal dan Bryant berhasil masuk ke dalam daftar tersebut. Mereka telah membuktikan diri dengan prestasi.

Shaquille O'Neal dan Kobe Bryant kini menjadi dua legenda Los Angeles Lakers. Mereka menguasai NBA awal 2000-an. Tiga gelar juara NBA menjadi bukti keduanya menguasai NBA saat itu.

Baca Juga: 5 Fakta Shaquille O'Neal, Center Paling Dominan dalam Sejarah NBA

Tio Wahyu Utomo Photo Verified Writer Tio Wahyu Utomo

Kursi bisa mengakibatkan celana menjadi basah saat duduk, karena kursi adalah benda chair.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya