4 Pemain yang Tidak Masuk Rencana Jangka Panjang Juventus

Berpotensi hengkang pada musim panas 2023

Juventus melakukan pembenahan besar-besaran pada musim panas 2023. Mereka mendatangkan Cristiano Giuntoli sebagai direktur olahraga. Kehadirannya untuk memulai era baru La Vecchia Signora agar lebih kompetitif di berbagai ajang.

Cristiano Giuntoli hadir dengan rencana jangka panjang untuk memperkuat fondasi Juventus. Ternyata, kebijakan ini harus memakan korban. Para pemain yang dianggap sudah tidak sejalan dengan visi dan misi klub dipersilakan hengkang pada musim panas 2023. Siapa saja penggawa La Vecchia Signora yang dimaksud tersebut? Berikut ini ulasannya!

1. Leonardo Bonucci

4 Pemain yang Tidak Masuk Rencana Jangka Panjang JuventusLeonardo Bonucci (twitter.com/juventusfc)

Leonardo Bonucci adalah bek tengah yang pertama kali bergabung dengan Juventus setelah didatangkan dari SSC Bari pada musim panas 2010. Pemain veteran ini diproyeksi untuk memperdalam kekuatan lini belakang. Benar saja, dia sukses bertransformasi menjadi salah satu kunci La Vecchia Signora.

Bek kelahiran Viterbo ini pernah hengkang dari Juventus ke AC Milan pada musim panas 2017. Hanya bertahan singkat, dirinya memilih kembali berseragam La Vecchia Signora pada 2018. Dirinya lantas bertahan bersama tim asal Turin tersebut hingga sekarang.

Bonucci kemudian dipercaya untuk menjadi kapten dari Juventus. Dirinya makin menunjukkan kematangan permainan sebagai tembok kokoh La Vecchia Signora. Sejauh ini, dia telah tampil dalam 502 pertandingan dengan mencetak 37 gol dan 10 assist. Meski memiliki peran penting, ia ternyata tidak masuk rencana jangka panjang tim asal Turin tersebut. Namanya berpotensi masuk dalam radar transfer tim lain pada musim panas 2023.

2. Weston McKennie

4 Pemain yang Tidak Masuk Rencana Jangka Panjang JuventusWeston McKennie (twitter.com/juventusfc.com)

Weston McKennie pertama kali bergabung dengan Juventus dengan status sebagai pinjaman dari Schalke 04. Dirinya bisa menunjukkan performa yang sesuai harapan sehingga dipermanenkan pada musim panas 2021. Pesepak bola asal Amerika Serikat tersebut setuju menandatangani kontrak hingga 2025.

McKennie mampu menembus skuad utama dari Juventus. Namun, seiring waktu berjalan, dirinya mulai mengalami penurunan menit bermain. Hal tersebut diperparah dengan cedera sehingga harus absen dalam beberapa pertandingan. Ini membuatnya harus dipinjamkan ke Leeds United pada musim dingin 2023.

Gelandang tengah kelahiran Little Elm ini lantas kembali memperkuat Juventus pada musim panas 2023. Sejauh ini, dirinya telah tampil dalam 96 laga dengan mengukir 13 gol dan 5 assist. Namun, kabarnya McKennie tidak masuk dalam rencana jangka panjang La Vecchia Signora. Situasi yang tak menentu tersebut membuatnya berpotensi pergi mencari klub baru.

3. Arthur Melo

4 Pemain yang Tidak Masuk Rencana Jangka Panjang JuventusArthur Melo (twitter.com/juventusfc)

Arthur Melo merupakan gelandang tengah yang dibeli Juventus dari Barcelona pada musim panas 2020. Pemain asal Brasil ini mendapat kontrak jangka panjang sampai 2025. Kehadirannya memperkuat lini tengah tim asal Turin tersebut.

Kariernya berjalan tidak mulus, Arthur Melo kesulitan menembus skuad utama Juventus. Ia juga sering menderita cedera sehingga tidak bisa berkontribusi maksimal terhadap permainan tim. Performa yang angin-anginan tersebut membuatnya harus dipinjamkan selama satu tahun ke Liverpool pada musim panas 2022.

Gelandang 26 tahun ini kembali memperkuat Juventus selepas masa peminjamannya pada musim panas 2023. Arthur Melo sudah tampil dalam 63 pertandingan dengan membuat 1 gol dan 1 assist untuk La Vecchia Signora. Meski masih menyisakan kontrak, ia tidak masuk dalam rencana masa depan sehingga berpeluang mencari tim baru.

4. Denis Zakaria

4 Pemain yang Tidak Masuk Rencana Jangka Panjang JuventusDenis Zakaria (juventus.com)

Denis Zakaria merupakan gelandang bertahan yang berseragam Juventus setelah dibeli dari Borussia Monchengladbach pada musim dingin 2022. Pemain tim nasional Swiss ini dikontrak hingga 2026. Kehadirannya untuk membantu lini tengah dan pertahanan tim asal Turin tersebut.

Pemain kelahiran Jenewa ini beberapa kali dipercaya menjadi starter Juventus di berbagai ajang. Sejauh ini, Denis Zakaria telah tampil dalam 15 pertandingan dengan menyumbang 1 gol dan 1 assist. Dirinya ternyata mulai tersisih dari skuad utama sehingga dipinjamkan ke Chelsea pada musim panas 2022.

Selepas satu musim berseragam Chelsea, Denis kembali memperkuat Juventus pada musim panas 2023. Ia dikabarkan bukan menjadi bagian rencana masa depan dari La Vecchia Signora. Ini membuatnya bersiap-siap mencari tim baru untuk melanjutkan karier.

Keempat pemain di atas tidak masuk rencana jangka panjang Juventus. Mereka berpotensi besar mencari tim baru pada musim panas 2023. Kehadiran Cristiano Guintoli sebagai direktur olahraga membuat La Vecchia Signora harus merombak skuad demi mengembalikan kejayaan.

Baca Juga: Semakin Dekat ke Manchester United, Ini 9 Fakta Denis Zakaria

Tio Wahyu Utomo Photo Verified Writer Tio Wahyu Utomo

Kursi bisa mengakibatkan celana menjadi basah saat duduk, karena kursi adalah benda chair.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya