Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 HP dengan Performa RAM Terbaik Versi AnTuTu Periode Mei 2025 

potret Xiaomi 15 Ultra 5G (mi.com)
Intinya sih...
  • iQOO 13 5G mendominasi dengan skor RAM tertinggi, 491432 poin, cocok untuk multitasking produktif
  • Xiaomi 15 Ultra 5G dengan skor RAM 476469 poin, pilihan terbaik untuk konten kreator dan komunikasi jangka panjang
  • REDMAGIC 10 Pro 5G mencapai skor RAM 475475 poin, ideal untuk gaming hardcore dan akses data eksternal yang cepat

Performa memori RAM merupakan salah satu faktor penting yang sangat berpengaruh terhadap kenyamanan pengguna ketika mengoperasikan smartphone untuk kebutuhan gaming maupun multitasking. Sebagai langkah sederhana untuk melakukan analisa, kamu bisa melihat informasi benchmark mengenai performa RAM yang disajikan oleh AnTuTu secara periodik. Memasuki periode awal Mei 2025, ini dia HP performa RAM terbaik versi AnTuTu yang bisa jadi pertimbangan kamu!

1. iQOO 13 5G

potret iQOO 13 5G (iqoo.com)

Menduduki daftar teratas dengan pencapaian skor benchmark memori RAM 491432 poin, iQOO 13 5G adalah daily driver yang bisa kamu pakai untuk kebutuhan multitasking produktif. Agar produktivitas multitasking makin nyaman, layarnya memiliki luas 6,82 inci yang cocok untuk menjalankan banyak aplikasi dalam satu frame layar. Tak hanya memiliki memori RAM berkualitas, iQOO 13 5G menyajikan memori internal berteknologi UFS 4.1 yang mampu menghasilkan kecepatan baca dan tulis yang unggul. Dibanderol seharga Rp11,9 jutaan, iQOO 13 5G punya spesifikasi jempolan berupa:

  • Layar: LTPO AMOLED, 1B colors, 144Hz, HDR10+, 800 nits (typ), 1800 nits (HBM), 4500 nits (peak);
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 8 Elite (3 nm);
  • Memori internal: 256/512GB/1TB;
  • Memori RAM: 12/16GB;
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 50MP (telephoto), 50MP (ultrawide);
  • Kamera depan: 32MP (wide);
  • Baterai: 6150 mAh.

2. Xiaomi 15 Ultra 5G

potret Xiaomi 15 Ultra 5G (mi.com)

Sebagai varian tertinggi di jajaran Xiaomi 15 series, tak heran jika Xiaomi 15 Ultra 5G berhasil memperoleh skor benchmark memori RAM sebesar 476469 poin. Perlu jadi catatan, opsi ini merupakan pilihan terbaik untuk kalangan konten kreator karena memiliki fasilitas quad kamera beresolusi unggul yang bisa menghasilkan foto terbaik. Selain itu, Xiaomi 15 Ultra 5G bisa kamu gunakan untuk kebutuhan komunikasi jangka panjang karena mendukung teknologi eSIM. Bisa kamu beli di harga Rp22,7 jutaan, berikut spesifikasi rincinya:

  • Layar: LTPO AMOLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, HDR Vivid, 3200 nits (peak);
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 8 Elite (3 nm);
  • Memori internal: 256/512GB/1TB;
  • Memori RAM: 12/16GB;
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 50MP (telephoto), 200MP (periscope telephoto), 50MP (ultrawide);
  • Kamera depan: 32MP (wide);
  • Baterai: 5410 mAh.

3. REDMAGIC 10 Pro 5G

potret REDMAGIC 10 Pro 5G (global.redmagic.gg)

Sesuai dengan labelnya sebagai HP gaming, REDMAGIC 10 Pro 5G memiliki memori RAM yang mampu memberikan performa terbaik karena berhasil menuliskan skor benchmark sebesar 475475 poin. Agar performa storage makin mantap, REDMAGIC 10 Pro 5G mengusung teknologi UFS 4.1 Pro di sektor memori internal, serta mendukung protokol NTFS untuk mengakses data dari sumber eksternal. Dibanderol mulai dari Rp16,7 jutaan, REDMAGIC 10 Pro 5G punya spesifikasi teknis yang terdiri dari:

  • Layar: AMOLED, 1B colors, 144Hz, 2000 nits (peak);
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 8 Elite (3 nm);
  • Memori internal: 256/512GB/1TB;
  • Memori RAM: 12/16/24GB;
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 50MP (ultrawide), 2MP (macro);
  • Kamera depan: 16MP (wide);
  • Baterai: 7050 mAh.

4. POCO F7 Ultra 5G

potret POCO F7 Ultra 5G (mi.com)

Selanjutnya, ada POCO F7 Ultra 5G yang bisa kamu beli dengan menebusnya di angka Rp11,5 juta. Hadir dengan konfigurasi RAM 12/16GB, POCO F7 Ultra 5G punya performa RAM terbaik dan berhasil memperoleh skor benchmark sebesar 435927 poin. Sebagai ciri khas yang melekat, POCO F7 Ultra 5G hadir dengan user interface HyperOS 2 yang terintegrasi pada sistem operasi Android 15 dan mengusung proteksi layar Poco Shield Glass. 

  • Layar: AMOLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 1800 nits (HBM), 3200 nits (peak);
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 8 Elite (3 nm);
  • Memori internal: 256/512GB;
  • Memori RAM: 12/16GB;
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 50MP (telephoto), 32MP (ultrawide);
  • Kamera depan: 32MP (wide);
  • Baterai: 5300 mAh.

5. Xiaomi 15 5G

potret Xiaomi 15 5G (mi.com)

Xiaomi 15 5G punya performa RAM cukup baik dengan skor benchmark 448732 poin. Opsi ini adalah varian paling basic di jajaran Xiaomi 15 series yang hadir dengan konfigurasi RAM 12/16GB berteknologi UFS 4.0. Jika dibandingkan dengan Xiaomi 15 Ultra 5G, opsi ini memiliki volume spek yang lebih rendah di sisi konfigurasi kamera, dimensi layar, dan kapasitas baterai. Dibanderol sekitar Rp16,9 jutaan, berikut spesifikasi teknis dari Xiaomi 15 5G:

  • Layar: LTPO AMOLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 3200 nits (peak);
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 8 Elite (3 nm);
  • Memori internal: 256/512GB/1TB;
  • Memori RAM: 12/16GB;
  • Kamera belakang: 50MP (wide), 50MP (telephoto), 50MP (ultrawide);
  • Kamera depan: 32MP (wide);
  • Baterai: 5240 mAh.

Melalui analisa benchmark pada sisi memori RAM, boleh disimpulkan bahwa kelima HP di atas memiliki performa bengis untuk melibas kebutuhan multitasking produktif dan gaming hardcore. Jadi, perolehan poin tersebut bisa kamu jadikan patokan sebelum membeli salah satunya, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Agung Prasetya
EditorAgung Prasetya
Follow Us