5 Rekomendasi Laptop Asal China dengan Performa Tangguh

#PANJATPOIN Tidak kalah tangguh dengan laptop ternama

Jika biasanya banyak smartphone yang berasal dari China, maka pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang sebuah laptop dengan performa tangguh yang juga berasal dari China. Dan yang tak kalah menarik, laptop asal China ini memiliki dapur pacu serta spesifikasi yang tidak kalah jika dibandingkan dengan laptop ternama lainnya.

Penasaran apa saja rekomendasi laptop asal China dengan performa tangguh? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Notebook Xiaomi Pro

5 Rekomendasi Laptop Asal China dengan Performa TangguhYoutube.com/TechTablets.com

Tidak hanya bergelut di sektor smartphone, Xiaomi juga merambah pada sektor notebook yang juga memiliki performa cukup bertenaga. Untuk spesifikasinya, laptop ini ditenagai dengan prosesor Intel Core i7 Cofee Lake berkecepatan 4 GHz, memori RAM 24 GB DDR4, SSD 256 GB, serta mengusung pengolah grafis serupa Nvidia GeForce 150MX 2 GB.

Untuk harganya Notebook Xiaomi Pro ini dibanderol dengan harga sekitar Rp15.190.000.

2. Cube Thinker i35

5 Rekomendasi Laptop Asal China dengan Performa Tangguhtechtablets.com

Laptop yang memiliki desain tampilan sangat elegan ini mengusung sebuah bodi dengan balutan metal serta memiliki spesifikasi yang cukup tinggi. Dimana untuk sektor dapur pacu laptop ini mengusung penggunaan prosesor Intel Core M3-7y30 Kaby Lake, memori RAM 8 GB DDR4, SSD 256 GB, serta mengusung penggunaan grafis serupa Intel HD Graphics.

Untuk harganya Cube Thinker i35 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp12.735.000.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Laptop Medium yang Sanggup Mainkan GTA V

3. Notebook Xiaomi Air 12

5 Rekomendasi Laptop Asal China dengan Performa TangguhYoutube.com/MATRIX PARADISE

Masih dari keluarga Xiaomi, dimana laptop yang memiliki ukuran sangat mungil ini memiliki sebuah spesifikasi yang cukup tinggi. Untuk sektor dapur pacu laptop ini mengusung penggunaan prosesor Intel Core M3 processor, memori RAM 4 GB DDR4, SSD 128 GB, serta mengusung penggunaan grafis berupa Intel HD Graphics 515.

Untuk harganya Notebook Xiaomi Air 12 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp8.090.000.

4. Notebook Xiaomi Air 13

5 Rekomendasi Laptop Asal China dengan Performa Tangguhseattlepuzzling.com

Hampir mirip dengan seri Notebook Xiaomi diatas, hanya saja dalam versi ini memiliki spesifikasi yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan Notebook Xiaomi Air 12. Untuk spesifikasi yang lebih detail laptop ini mengusung penggunaan prosesor Intel Core i5, memori RAM 8 GB DDR4, SSD 256 GB, serta mengusung penggunaan grafis berupa NVIDIA GeForce 940MX.

Untuk harganya Notebook Xiaomi Air 12 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp13.599.000.

5. Chuwi Lapbook Air

5 Rekomendasi Laptop Asal China dengan Performa Tangguhtechadvisor.co.uk

Laptop yang memiliki desain elegan sangat kece ini merupakan sebuah ultrabook asal China dengan peforma yang cukup mumpuni. Untuk spesifikasi yang lebih detail, laptop ini mengusung penggunana prosesor Intel Celeron N3450 quad-core 2.2GHz, memori RAM 8 GB DDR4, SSD 128 GB, serta mengusung penggunaan grafis berupa Intel HD Graphics 500.

Untuk harganya Chuwi Lapbook Air ini dibanderol dengan harga sekitar Rp5.880.000.

Itulah 5 rekomendasi laptop asal China dengan peforma tangguh. Tentunya kelima laptop di atas memiliki peforma yang tidak kalah tangguh dengan laptop ternama lainnya.

Baca Juga: Hobi Main PUBG? Ini 5 Rekomendasi Laptop yang Pas untuk Memainkannya

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya