5 Smartphone Sony Ini Cocok untukmu yang Sibuk WFH, Spesifikasi Top!

Fitur-fiturnya pun tidak kalah saing

Sony merupakan salah satu produsen gadget berjenis smartphone yang di klaim memiliki kualitas produk yang cukup apik, hal ini bisa kita lihat dari umur panjang yang ada di setiap varian smartphone buatan Sony. Dan dengan pertimbangan umur yang panjang tersebut, maka smartphone buatan Sony sangat cocok untuk dijadikan daily driver selama WFH di 2020.

Apa saja daftarnya? Untuk itu mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Sony Xperia 1 II

5 Smartphone Sony Ini Cocok untukmu yang Sibuk WFH, Spesifikasi Top!ign.com

Hadir dengan sokongan chipset Snapdragon 865, smartphone terbaru buatan Sony ini sangat tangguh jika digunakan untuk melibas berbagai aktivitas berat. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 585 & 3x2.42 GHz Kryo 585 & 4x1.8 GHz Kryo 585), memori RAM 8 GB, memori internal 256 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Quad 12 + 12 + 12 MP + 0.3 MP TOF 3D Camera, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sebesar Rp18 juta.

2. Sony Xperia 10 II

5 Smartphone Sony Ini Cocok untukmu yang Sibuk WFH, Spesifikasi Top!androidcentral.com

Meski tergolong dalam kategori smartphone Mid-End, namun smartphone ini mengantongi sertifikasi IP68 yang di klaim tahan terhadap air. Untuk urusan dapur pacu, smartphone ini dipersenjatai oleh prosesor Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver), memori RAM 4 GB, memori internal 128 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Triple 12 + 8 + 8 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3600 mAh.

Untuk bisa meminang smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp5,7 juta.

3. Sony Xperia 5

5 Smartphone Sony Ini Cocok untukmu yang Sibuk WFH, Spesifikasi Top!phonearena.com

Meski rilis pada tahun 2019 kemarin, namun spesifikasi yang dibawakan oleh smartphone ini masih sangat tangguh untuk berbagai kebutuhan di tahun 2020. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.78 GHz Kryo 485), memori RAM 6 GB, memori internal 128 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Triple 12 + 12 + 12 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3140 mAh.

Untuk harganya, Sony Xperia 5 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp10,7 juta.

Baca Juga: 5 Smartphone dengan Chipset Snapdragon 439, Cuma Rp1 Jutaan!

4. Sony Xperia 1

5 Smartphone Sony Ini Cocok untukmu yang Sibuk WFH, Spesifikasi Top!youtube.com/Concept Creator

Memiliki layar dengan dukungan teknologi Triluminos display dan X-Reality Engine, smartphone buatan Sony ini sangat layak untuk kebutuhan multimedia masa kini. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.78 GHz Kryo 485), memori RAM 6 GB, memori internal 64/128 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Triple 12 + 12 + 12 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3330 mAh.

Untuk bisa mengantongi smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp14,9 juta.

5. Sony Xperia 10 Plus

5 Smartphone Sony Ini Cocok untukmu yang Sibuk WFH, Spesifikasi Top!4apk.ru

Meski rilis sejak Februari 2019 kemarin, namun fitur dan spesifikasi yang ditawarkan oleh smartphone ini masih sangat layak untuk menunjang berbagai kebutuhan smartphone di tahun 2020. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x1.8 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.6 GHz Kryo 260 Silver), memori RAM 4/6 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Dual 12 + 8 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh.

Untuk harganya, Sony Xperia 10 Plus ini dibanderol dengan harga sekitar Rp6,9 juta.

Nah, itulah 5 daftar smartphone Sony untuk daily driver di 2020. Tentunya kelima smartphone di atas sangat layak digunakan, berkat dukungan spesifikasi dan fitur yang tidak mudah kalah saing dengan para kompetitor Sony itu sendiri.

Baca Juga: 7 Game Eksklusif Sony yang Dikonfirmasi Rilis pada Tahun 2020

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya