Paling Kekinian, 5 Smartphone Xiaomi 2019 dengan Desain Layar Poni

Dengan fitur dan desain paling terkini

Semakin majunya perkembangan teknologi pada sebuah smartphone, rupanya hal ini menjadi sebuah pendorong bagi kebanyakan produsen smartphone untuk berlomba-lomba menciptakan sebuah smartphone dengan desain kekinian. Xiaomi sebagai produsen smartphone yang cukup ternama, tentunya memiliki berbagai varian smartphone kekinian dengan desain layar poni.

Lantas apa saja rekomendasi smartphone Xiaomi 2019 dengan desain layar poni? Untuk itu mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Xiaomi Mi 8 SE

Paling Kekinian, 5 Smartphone Xiaomi 2019 dengan Desain Layar Poniacehkita.com

Smartphone yang termasuk dalam kategori medium ini merupakan sebuah potret smartphone kekinian yang mengusung konsep desain tampilan layar poni. Untuk urusan spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (2×2.2 GHz Cortex-A75 & 6×1.7 GHz Cortex-A55), memori RAM 4/6 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3120 mAh.

Untuk bisa mengantongi smartphone ini, kita perlu menyediakan budget sekitar Rp3,7 juta.

2. Xiaomi Mi 8

Paling Kekinian, 5 Smartphone Xiaomi 2019 dengan Desain Layar Ponireapp.com.gh

Selain mengusung desain tampilan dengan konsep notch, smartphone paling kekinian ini memiliki fitur canggih berupa Dual GPS dan sensor Infrared Face Recognition. Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini dibekali oleh prosesor Octa-core (4×2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 385 Silver), memori RAM 6 GB, memori internal 64/128 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Dual 12 + 12 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3400 mAh.

Untuk harganya, Xiaomi Mi 8 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp5,1 juta.

Baca Juga: Canggih Banget, 5 Rekomendasi Smartphone Xiaomi dengan Fitur NFC 

3. Xiaomi Mi 8 Lite

Paling Kekinian, 5 Smartphone Xiaomi 2019 dengan Desain Layar Poniyoutube.com

Masih dari seri yang sama, smartphone yang memiliki desain tampilan paling terkini ini merupakan sebuah smartphone yang sangat ideal untuk selfie berkat adanya kamera berfitur AI Beauty dan AI Portraits. Untuk spesifikasi, smartphone ini dibekali oleh prosesor Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 6/4 GB, memori internal 64/128 GB, kamera depan 24 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3350 mAh.

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp3,1 juta.

4. Xiaomi Mi 8 Pro

Paling Kekinian, 5 Smartphone Xiaomi 2019 dengan Desain Layar Poniinternationalinside.com

Memiliki sensor sidik jari pada bagian layar, smartphone dengan desain kekinian ini dirasa cukup baik untuk menjaga privasi data bagi para penggunanya. Untuk urusan spesifikasi, smartphone ini dipersenjatai oleh prosesor Octa-core (4×2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 385 Silver), memori RAM 6/8 GB, memori internal 128 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Dual 12 + 12 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh.

Untuk bisa memiliki smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sekitar Rp7,1 juta.

5. Xiaomi Redmi Note 6 Pro

Paling Kekinian, 5 Smartphone Xiaomi 2019 dengan Desain Layar Poniorissapost.com

Smartphone yang mengusung konsep tampilan dengan layar poni ini memiliki sebuah kamera depan berfitur canggih yang sangat ideal untuk penggemar selfie. Untuk urusan spesifikasi, smartphone ini memiliki prosesor Octa-core 1.8 GHz Kryo 260, memori RAM 6/4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan Dual 20 + 2 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.

Untuk bisa membawa pulang smartphone ini, kita perlu menyediakan dana sekitar Rp2,7 juta.

Demikian dari ulasan rekomendasi smartphone di atas, tentunya dengan memiliki salah satu dari kelima smartphone di atas kita dapat menikmati smartphone dengan fitur dan desain paling terkini.

Baca Juga: Gak Mahal Banget, 5 Smartphone Xiaomi 2019 Harga Rp3 Jutaan

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya