Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!

OnePlus sempat masuk ke Indonesia sebelum akhirnya pergi

Pada akhir tahun 2013, dua mantan karyawan Oppo memulai brand smartphone baru bernama OnePlus. Visi mereka kala itu adalah untuk merealisasikan setiap hal yang pengguna Android inginkan seperti desain cantik, spesifikasi mumpuni, software cepat dan harga bersahabat.

Mimpi itu akhirnya menjadi kenyataan pada tahun 2014 dengan hadirnya OnePlus One. Sejak saat itu, OnePlus yang awalnya hanyalah brand sederhana, pelan tapi pasti bertransformasi menjadi salah satu brand yang disegani. Sepanjang karirnya, OnePlus telah merilis banyak HP Android luar biasa dan berikut sejarah serta fakta-fakta menariknya.

1. OnePlus One

Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!androidauthority.com

Ketika dirilis pada tahun 2014, OnePlus One langsung berusaha ‘memikat’ agar bisa bersaing dengan brand lain. Beberapa hal memikat yang dibawa One antara lain seperti Cyanogen OS – custom ROM berbasis Android yang juga dikenal dengan CyanogenMod dan harga US$299 (kini US$327 atau sekitar Rp4,5 juta) untuk spesifikasi dengan chipset Snapdragon seri 800.

Yang menarik, pada awalnya OnePlus hanya menargetkan One untuk terjual sebanyak 50 ribu unit saja. Namun, karena minat yang tinggi kala itu, One berakhir terjual hingga lebih dari satu juta unit (per akhir tahun 2014).

https://www.youtube.com/embed/CDxGHijw0WM

2. OnePlus 2

Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!androidpit.com

Kesuksesan yang begitu mendadak berimbas buruk pada OnePlus 2. Kurangnya persiapan, membuat sekuel dari OnePlus One itu menjadi HP OnePlus terlemah. Bagaimana tidak, OnePlus 2 tidak membawa perubahan apapun dari segi desain selain body belakang dengan motif sandstone.

Untuk spesifikasi, OnePlus 2 hadir dengan peningkatan umum seperti chipset Snapdragon seri 800 terbaru, baterai yang lebih besar, layar yang lebih baik, sensor fingerprint dan lain-lain. Selain itu, harga dari OnePlus 2 juga ikut meningkat menjadi US$329 (kini US$360 atau sekitar Rp5 juta).

https://www.youtube.com/embed/_M9ES-5Igjo

3. OnePlus 3

Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!youtube.com/The Verge

Setelah ‘kurang bergairah’ dengan OnePlus 2, OnePlus akhirnya kembali melanjutkan tradisi ‘flagship-killer’ mereka di OnePlus 3. Ini membawa spesifikasi dengan peningkatan yang cukup signifikan dan desain berbeda lewat sasis metal dan body dengan pinggiran mulus.

Selain itu, OnePlus 3 juga meningkatkan kecepatan baca sensor fingerprint dan mengembalikan dukungan NFC serta port USB-C yang sempat hilang di OnePlus 2. Fakta menarik, OnePlus 3 jadi HP OnePlus pertama yang menggunakan Dash Charge – sistem pengisian daya VOOC dari Oppo yang telah dikustomisasi.

https://www.youtube.com/embed/1lNo7KKbsgU

Baca Juga: Terjangkau, Ini 8 Smartphone Terbaik Xiaomi di 2020 yang Layak Diburu

4. OnePlus 5

Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!phonearena.com

OnePlus mengejutkan penggemarnya dengan melewatkan angka empat dan langsung menuju lima dengan OnePlus 5. Perubahan terbesar pada OnePlus 5 dibanding pendahulunya adalah kehadiran dua kamera belakang – yang diketahui diterapkan untuk membalas kritik tentang HP OnePlus yang hanya memiliki satu kamera belakang.

OnePlus 5 sendiri menjadi HP pertama dari OnePlus sekaligus salah satu dari sedikit HP di tahun 2017 yang menawarkan RAM 8GB. Ketika dirilis, OnePlus 5 menjalankan Android 7.1.1 Nougat dan mendapat update OS hingga Android 9 Pie.

https://www.youtube.com/embed/zxU1XGvUNd4

5. OnePlus 6

Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!technosoups.com

OnePlus 6 lahir pada tahun 2018, tahun di mana notch mulai berkembang sebagai aspek wajib di HP-HP kelas atas. Dan ya, OnePlus 6 menjadi salah satu HP yang 'ketularan' tren itu. Meski pada awalnya dikritik, OnePlus 6 tetap berakhir sebagai salah satu HP OnePlus terbaik di pasaran.

Bahkan, OnePlus 6 terjual lebih dari satu juta unit dalam kurun waktu satu bulan saja. Itu pencapaian yang sangat luar biasa untuk brand yang baru berusia empat tahun. Fakta menarik, OnePlus 6 sempat berkolaborasi dengan Avengers: Infinity War untuk membuat varian ‘special edition’ dengan aksesoris bertema Marvel dan warna unik.

https://www.youtube.com/embed/DKbut7hzP3E

6. OnePlus 7 (dan 7 Pro)

Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!techradar.com

Untuk pertama kalinya, OnePlus merilis dua varian HP berbeda di waktu yang bersamaan. Itu adalah OnePlus 7 dan 7 Pro, yang perbedaan keduanya terletak di ukuran layar, kapasitas RAM + penyimpanan internal, kapasitas baterai dan jumlah kamera belakang.

Sementara untuk chipset, keduanya sama-sama menggunakan Snapdragon 855. Seri OnePlus 7 sendiri diluncurkan dengan Android 10 Pie dan telah mendapatkan update Android 10. Pembaruan Android 11 dijadwalkan untuk hadir tahun ini dan kemungkinan besar akan kembali mendapat pembaruan Android 12 di 2021.

https://www.youtube.com/embed/Ls_dxo6vNTc

7. OnePlus 8 (dan 8 Pro)

Sejarah dan Fakta 7 HP OnePlus, Si Brand Flagship Killer!androidauthority.com

Yang ditunggu-tunggu akhirnya hadir. OnePlus resmi merilis OnePlus 8 dan 8 Pro pada Selasa kemarin (14/4). Keduanya hadir dengan spesifikasi dan fitur yang bisa diharapkan dari HP flagship seperti Snapdragon 865, RAM hingga 12GB dan layar AMOLED dengan refresh rate 90Hz/120Hz.

Tidak hanya itu saja, OnePlus 8 Pro khususnya – juga menjadi HP OnePlus pertama yang dilengkapi dengan fitur wireless-charging. Ini merupakan fitur yang telah direncanakan OnePlus sejak OnePlus 6 dan baru terealisasikan dua tahun setelahnya. Bagi yang tertarik, OnePlus 8 dan 8 Pro masing-masing dibanderol di harga mulai dari US$699 (Rp10 juta) dan US$899 (Rp12,5 juta).

https://www.youtube.com/embed/GYwba9YJAq8

Demikian tadi sedikit informasi menarik sejarah dan fakta HP dari brand flagship killer – OnePlus. Sayangnya saat ini, OnePlus tidak lagi memasarkan HP nya secara resmi di Indonesia sejak pertama kali melakukannya di tahun 2014 dengan OnePlus One.

Baca Juga: Dari Mahal ke Murah, 10 Smartphone Terbaik dengan Baterai 5.000 mAh

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya