5 Kelebihan Axioo MyBook Z6, Laptop Idaman Mahasiswa

Punya desain stylish dan mesin powerful

Axioo MyBook Z6 hadir dengan menawarkan banyak kelebihan, khususnya di sektor desain yang premium. Dari jeroan, spesifikasi laptop yang ditawarkan juga gak kalah powerful untuk melibas berbagai aktivitas berat. Oleh karena itu, gak heran jika laptop merek lokal satu ini semakin banyak diminati masyarakat Indonesia.

Dari semua spesifikasi yang ditawarkan, kira-kira kelebihan Axioo MyBook Z6 apa saja, ya? Untuk mahasiswa dan pebisnis yang sedang mencari laptop budget sedang, mari simak ulasan selengkapnya dari kelebihan Axioo MyBook Z6 berikut ini. 

1. Memiliki desain yang elegan

5 Kelebihan Axioo MyBook Z6, Laptop Idaman Mahasiswapotret Axioo MyBook Z6 (dok.shopee/Axioo Official Store)

Desain premium adalah salah satu kelebihan yang ditawarkan Axioo MyBook Z6. Laptop ini memiliki desain minimalis berdimensi 323 x 221 mm, memiliki ketebalan bodi 18,9 mm, dan bobot seberat 1,6kg. Yang membuat menarik adalah bagian bodinya yang terbuat dari bahan metal, sehingga terlihat lebih premium.

Axioo MyBook Z6 tersedia dalam dua varian warna yaitu pink untuk kaum perempuan dan hitam yang lebih direkomendasikan untuk kaum pria. Tak kalah menarik, pada bagian keyboard, ada backlight yang sangat membantu ketika mengetik di tempat yang gelap. Dengan spesifikasi tersebut, Axioo MyBook Z6 tentu sangat nyaman dibawa ke mana-mana.

Baca Juga: 5 Tips Memperpanjang Usia Baterai HP agar Tidak Cepat Boros

2. Pakai prosesor Intel Core generasi ke-12

5 Kelebihan Axioo MyBook Z6, Laptop Idaman Mahasiswailustrasi prosesor komputer (pexels.com/Andrey Matveev)

Axioo MyBook Z6 ditenagai dengan prosesor Intel core generasi ke-12 yaitu Intel Core i3-1215U. Prosesor ini memiliki 6 core, 8 threads, dan memiliki kecepatan turbo di 4,4 GHz. Sementara untuk graphics, laptop ini menggunakan panel IPS LCD seluas 14 inci, beresolusi 1920×1080 piksel, dan pakai graphics Intel UHD Graphics.

Lalu, Axioo MyBook Z6 menggunakan RAM DDR4 berkecepatan 3200Mhz sebesar 8GB. RAM ini ditemani dengan SSD tipe NVMe PCIe berkapasitas 256GB. Terakhir, Axioo MyBook Z6 berjalan pada operasi Windows 11.

3. Port lengkap dan ada dua speakers

5 Kelebihan Axioo MyBook Z6, Laptop Idaman Mahasiswapotret Axioo MyBook Z6 (dok.shopee/Axioo Official Store)

Axioo MyBook Z6 memiliki kelengkapan port yang cukup komplit. Mereka adalah 1 port USB 2.0 type-A, 2 port USB 3.0 type-A, 1 port USB 3.0 type-C, 1 port audio 3,5mm, 1 port HDMI, 1 port RJ45, 1 port DC in, dan 1 port SD card port. Selain itu, laptop ini juga sudah mendukung 2 speakers yang tentunya mampu menghasilkan suara yang jernih dan keras. Terakhir, pada bagian atas layar, kamu akan menemukan kamera beresolusi 2MP yang sudah build in microphone.

4. Memiliki baterai berkapasitas besar

5 Kelebihan Axioo MyBook Z6, Laptop Idaman Mahasiswapotret Axioo MyBook Z6 (dok.shopee/Axioo Official Store)

Selanjutnya, kita akan membahas spesifikasi baterai. Axioo MyBook Z6 dilengkapi dengan baterai jumbo berkapasitas 55,20Wh, 4780mAh yang terdiri dari tiga cells lithium-Ion. Selain itu, kecepatan charging-nya juga sudah cukup cepat karena dibekali AC adapter 59,85W.

5. Dijual dengan harga yang relatif terjangkau

5 Kelebihan Axioo MyBook Z6, Laptop Idaman Mahasiswapotret Axioo MyBook Z6 (dok.shopee/Axioo Official Store)

Axioo MyBook Z6 sudah tersedia di berbagai marketplace Indonesia. Untuk harganya sendiri, laptop ini dijual dengan harga Rp6,5 juta pada varian RAM 8/256GB. Axioo MyBook Z6 juga memiliki garansi yang cukup lama hingga 3 tahun. Jadi, kami tidak perlu khawatir terjadi kerusakan.

Secara umum, kelebihan Axioo MyBook Z6 yang ditawarkan cukup sepadan untuk laptop harga Rp6 jutaan. Axioo MyBook Z6 sangat cocok untuk meningkatkan produktivitas dan kebutuhan bisnis. Namun, untuk bermain game kompetitif, laptop ini tentu tidak begitu direkomendasikan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Laptop Merek Axioo untuk Akhir Tahun 2023

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya