TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Khufra, Counter Alami Hero Assassin!

Bikin lawan gak berkutik!

Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Khufra adalah hero Tank paling populer di Mobile Legends, hero ini selalu menjadi rebutan oleh semua pemain baik di rank tinggi maupun rendah. Kemampuan yang dimiliki oleh Khufra memang tidak bisa dianggap remeh, hero ini memiliki semua yang dibutuhkan untuk melindungi, mengunci dan membunuh hero lawan. Kamu gak bakalan merugi apabila membeli dan mempelajari hero ini, yuk cek apa saja kelebihan yang dimiliki Khufra.

Sebelum memutuskan untuk mempelajari hero ini, sebaiknya kamu sudah mengetahui kelebihan yang dimiliki oleh Khufra. Tanpa banyak basa-basi lagi inilah lima kelebihan yang dimiliki oleh hero Khufra, yuk simak.

1. Hero Tank dengan skill crowd control paling banyak dan mematikan 

Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Kelebihan pertama yang dimiliki oleh Khufra adalah memiliki skill crowd control yang banyak dan juga mematikan. Dari empat skill yang dimiliki oleh hero ini, semuanya mampu memberikan efek crowd control hingga stun kepada lawan. Skill pasifnya yaitu (Spell Curse) mampu memberikan efek slow sebesar 30% selama 1.5 detik, skill satunya yaitu (Tyrant's Revenge) memberikan efek airborne, skill duanya yaitu (Bouncing Ball) mampu memberikan efek slow 80% selama 0.2 detik dan skill tiganya yaitu (Tyrant's Rage) mampu memberikan efek stun selama 1.25 detik.

Melihat semua skill crowd control yang dimiliki oleh Khufra, gak heran jika hero ini selalu direbutkan oleh banyak orang.

2. Khufra adalah counter bagi semua hero Assassin

Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Kelebihan kedua yang dimiliki oleh hero Khufra adalah mampu meng-counter semua hero Assassin, kok bisa? Hal ini dikarenakan skill duanya Khufra bagaikan dinding, lawan tidak bisa menggunakan skill blink saat menerima damage dari skill duanya Khufra. Berkat skill ini pula, Khufra mampu menge-lock pergerakan semua hero Assassin dengan sangat mudah. Jangankan untuk menyerang, mendekat saja lawan tidak ada yang berani.

Baca Juga: Khufra, Hero Tank Terbaru Mobile Legends yang Super Menyakitkan

3. Khufra mampu melindungi hero core dengan sangat baik

Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Kelebihan ketiga yang dimiliki oleh Khufra adalah mampu melindungi hero core dengan sangat baik, kok bisa? Hal ini dikarenakan Khufra memiliki banyak sekali skill crowd control, memiliki durabilitas yang sangat tinggi dan memiliki damage yang cukup besar. Berikut ini adalah beberapa tips untuk melindungi hero core yang bisa kamu ikuti, dijamin berhasil. Tips pertama yaitu selalu melakukan open map pada saat hero core sedang farming.

Tips kedua, maksimalkan penggunaan skill duanya Khufra untuk melindungi hero core, jangan digunakan disembarang tempat. Lalu tips terakhir adalah rela berkorban demi melindungi hero core, jangan sampai hero core terbunuh.

4. Khufra memiliki jangkauan skill blink yang sangat jauh

Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Kelebihan keempat yang dimiliki oleh hero Khufra adalah memiliki jangkauan skill blink yang sangat jauh, terlihat pada gambar di atas, skill satunya Khufra memiliki jangkauan yang sangat luas. Gak hanya membuat Khufra semakin lincah, skill ini juga terbilang sangat mematikan karena mampu memberikan 50+7(+1.5% ekstra physical attack) dan menyebabkan efek airborne. Hero apapun akan langsung terbunuh apabila berhasil di-combo oleh Khufra dengan kombinasi skill satu, skill dua dan skill tiga. Skill ini juga biasa digunakan Khufra untuk mengeroyok hero lawan, kamu pasti tertarik menggunakan hero ini.

Baca Juga: 5 Tips GG Menggunakan Hero Khufra, Lawan Gak Berkutik!

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya