7 Game Olahraga dengan Career Mode Terbaik

Dari game olahraga golf, balap F1 hingga sepakbola

Intinya Sih...

  • EA Sports PGA Tour menawarkan mode career golf terbaik dengan kustomisasi karakter dan kompetisi ikonik.
  • F1 23 memiliki mode MyTeam dan career yang realistis, memungkinkan pemain menjadi pemilik tim balap atau berkembang dari F2.
  • NBA 2K16 menawarkan mode MyCareer yang menarik tanpa microtransaction, sementara FIFA 24 memiliki mode career sebagai pelatih atau satu pemain.

Meningkatnya minat pemain terhadap mode multiplayer online, membuat mode career di game olahraga seringkali dilupakan. Padahal, mode tersebut merupakan bagian terbaik dari game olahraga, memungkinkan pemain untuk menjalankan suatu tim atau bahkan berperan sebagai salah seorang atlet, dan membawa mereka sukses layaknya di kehidupan nyata. Berikut 7 game olahraga dengan career mode terbaik.

1. EA Sports PGA Tour

https://www.youtube.com/embed/XeJ_KuMZPb4

Tidak semua penggemar olahraga golf akan menyukai gameplay dari EA Sports PGA Tour, namun mode career-nya jelas menjadi yang terbaik. Pemain akan memulai semuanya dengan mengkustomisasi karakter dan perlengkapan mereka, termasuk gaya ayunan, animasi dan semua yang dibutuhkan atlit golf profesional. Selain itu, ada pula beberapa kompetisi ikonik yang bisa pemain mainkan, mulai dari kompetisi yang amatir hingga profesional.

2. F1 23

https://www.youtube.com/embed/ewOZTzM3vUY

Mode career dan MyTeam di F1 23 menjadi beberapa mode terbaik di game simulasi balap diluar sana. MyTeam memungkinkan pemain untuk bermain sebagai pemilik maupun pengemudi dari tim balap mereka terlibat dalam beberapa hal seperti mendatangkan sponsor, merekrut pengemudi dan banyak lagi. Sementara itu, mode career-nya lebih realistis di mana pemain memulai perjalanan karakter mereka dari F2.

3. NBA 2K16

https://www.youtube.com/embed/kaxsc-9VCuo

Mode MyCareer di seri NBA 2K merupakan contoh sempurna dari bagaimana mode career di game olahraga seharusnya dieksekusi dan MyCareer di NBA 2K16 menjadi yang terbaik. Cerita dan cutscene yang dihadirkan sangat menarik dan pemain bisa bertumbuh dari pemain basket amatir menjadi profesional. Yang terbaik, mode tersebut juga tidak memiliki microtransaction dan misi sampingan yang membuat game-game NBA 2K terbaru terasa lebih rumit.

Baca Juga: 7 Game Olahraga Terbaik yang Tersedia di Apple Arcade

4. FC 24

https://www.youtube.com/embed/XhP3Xh4LMA8

Sulit untuk menentukan mode career mana yang terbaik dari semua game FIFA (atau kini EA FC), namun FC 24 sebagai game terbaru jelas menjadi yang terbaik. Mode career di game ini tak kalah imersif dari game-game sebelumnya di mana pemain bisa bermain sebagai pelatih sungguhan, merekrut tim kepelatihan, negosiasi transfer pemain dan banyak lagi. Selain sebagai pelatih yang mengontrol seluruh tim, pemain juga bisa bermain sebagai satu pemain saja.

5. MLB The Show 24

https://www.youtube.com/embed/N8SoZ-aLqTY

Mode Road to the Show di MLB The Show 24 mungkin jadi mode career paling sempurna untuk banyak pemain, termasuk mereka yang tidak begitu tertarik dengan olahraga bisbol. Mode ini memiliki segudang fitur yang terkadang membuat MLB The Show 24 terasa seperti game RPG. Selain itu, opsi kustomisasi karakter yang mendalam dan kemampuan untuk membuat hubungan sosial bersama rekan setim, membuat game ini terasa lebih imersif.

6. Football Manager 20224

https://www.youtube.com/embed/caW04uBhObs

Football Manager menjadi seri game yang tidak asing dengan mode career yang luar biasa dan iterasi terbarunya yaitu Football Manager 2024 menyermpunakan mode itu. Meski pemain tidak bisa mengendalikan pemain mereka secara langsung, pemain tetap bisa melakukan semua yang pelatih tim sepakbola lakukan di dunia nyata seperti mengatur taktik dan membeli pemain. Sistem scouting pemain berbakat juga menjadi salah satu yang terbaik di game.

7. Fight Night Champion

https://www.youtube.com/embed/7sN8iVSbnnk

Fight Night Champion memiliki mode career bernama Legacy Mode yang hingga kini masih jadi yang terbaik di game fighting. Pemain bisa memilih untuk membuat karakter baru atau menggunakan petinju yang telah ada. Memulai segalanya di turnamen amatir, pemain harus memenangkan banyak pertandingan jika ingin meroket dan jadi petinju terbaik. Selain itu, ada pula fitur seperti sponsor dan sesi sparring melawan petinju lainnya.

Itulah tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game olahraga dengan mode career terbaik. Ada game kesukaanmu di daftar di atas?

Baca Juga: 7 Game Olahraga Terbaik yang Eksklusif di Nintendo Switch

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya