7 Game PS5 Terbaik untuk Anak-Anak, Dijamin Family-Friendly!

Mayoritas hadirkan tema yang ramah anak dan gameplay simpel

Berbeda dengan membeli game untuk orang dewasa, membeli game untuk anak-anak membutuhkan banyak pertimbangan terutama bagi para orang tua. Selain tema yang ramah anak-anak, para orang tua juga harus memastikan jika game yang ingin mereka beli untuk anak mereka punya gameplay sederhana alias mudah untuk dimainkan.

PS5 sendiri memiliki cukup banyak menarik yang direkomendasikan untuk anak-anak dan berikut 7 di antaranya.

1. Untitled Goose Game

https://www.youtube.com/embed/vfpRYfV5_64

Untitled Goose Game merupakan game di mana pemain mengontrol seekor angsa lokal yang berjalan-jalan di sekitar kota sembari mengganggu penduduk lewat cara apapun. Game ini sempurna untuk anak-anak karena meski ada elemen puzzle yang diusung, pemain tetap dibebaskan untuk melakukan hal apapun. Pemain bisa mencuri topi orang-orang atau mengunjungi taman lokal untuk mencuri barang orang-orang ketika mereka tidak melihat. Pada game ini, selalu ada hal untuk dilakukan.

2. Gran Turismo 7

https://www.youtube.com/embed/oz-O74SmTSQ

Gran Turismo merupakan seri game simulasi balapan yang telah ada sejak 1997. Game terbarunya yaitu Gran Turismo 7 menjadi salah satu yang terbaik di mana di PS5, game ini mendapatkan dukungan resolusi 4K dan 60fps. Di samping mode single-player campaign, Gran Turismo 7 juga menyediakan mode arcade yang membebaskan pemain untuk menikmati keindahan kota. Jika mau, pemain juga bisa menikmati game ini lewat kacamata VR menggunakan PSVR2.

3. Donut County

https://www.youtube.com/embed/F3LHIWMni8Y

Misi utama pemain pada Donut Country adalah menjatuhkan barang atau item apapun kedalam lubang yang terus membesar. Konsep gameplay semacam itu cukup banyak dipakai di game-game mobile, namun Donut County menambahkan elemen cerita untuk membuatnya makin menarik lagi. Pada game ini, pemain mengendalikan seekor rakun yang mengendalikan lubang tersebut menggunakan HP miliknya. Game ini cocok untuk anak-anak karena visualnya yang kalem dan gameplay-nya yang mudah.

Baca Juga: Daftar 7 Game dengan Durasi Terpanjang di PS5

4. Astroneer

https://www.youtube.com/embed/SpsTt2MMaas

Astroneer merupakan game sandbox yang artinya, pemain bebas untuk melakukan apa yang mereka inginkan. Game ini juga mengandung aspek bertahan hidup dan cocok dipilih sebagai cara untuk memperkenalkan genre tersebut. Sesuai namanya, game ini mengajak pemain mengendalikan seorang astronaut yang menjelajahi banyak planet-planet luar biasa untuk mengumpulkan sumber daya serta membangun kendaraan dan pangkalan luar angkasa.

5. Crash Bandicoot 4: It’s About Time

https://www.youtube.com/embed/rlb-6_A7_n4

Crash Bandicoot merupakan seri game populer yang memulai debutnya pada 1996 silam. Karakter utamanya yaitu Crash merupakan seekor bandicoot yang dimodifikasi secara genetik oleh ilmuwan bernama Doctor Neo Cortex, yang juga diceritakan sebagai sosok antagonis utama. Setelah bertahun-tahun, seri tersebut akhirnya merilis game baru lewat Crash Bandicoot. Lewat game ini, Crash dan saudara perempuannya yaitu Coco, harus bekerja sama untuk menghentikan rencana jahat Doctor Neo Cortex dan Nefarious Trophy.

6. Sackboy: A Big Adventure

https://www.youtube.com/embed/C3I6SoCN5bI

Sackboy and the Little Big Planet menjadi salah satu game eksklusif PlayStation paling dicintai yang akhirnya kembali lewat game baru yaitu Sackboy: A Big Adventure. Pada game ini, Sackboy kembali untuk menyelamatkan Craftworld dan menjadi Knitted Knight. Game ini diterima dengan sangat baik oleh para pemain maupun kritikus dan bahkan memenangkan penghargaan BAFTA untuk game keluarga terbaik. Selain di PS5, game yang satu ini juga tersedia untuk dimainkan di PS4.

7. Dreams

https://www.youtube.com/embed/2ltgkcoQzow

Dreams merupakan game yang istimewa karena game ini memungkinkan pemain untuk membuat game mereka sendiri. Konsep tentang "game maker" di dalam game telah dijajal beberapa kali, namun tidak ada seberhasil Dreams dalam membuat proses membuat game begitu mudah. Ketika pemain sudah bosan dengan kreasi mereka, mereka bisa beralih untuk membuat kreasi. Meski punya rating T for Teen, game ini cocok untuk pemain di segala usia termasuk anak-anak.

Demikian tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game PS5 terbaik untuk anak-anak. Jika kamu punya rekomendasi game PS5 lainnya yang cocok untuk anak-anak, langsung saja tulis di kolom komentar di bawah ya!

Baca Juga: Diremehkan Padahal Bagus, Ini 7 Game Paling Underrated di PS5

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya