7 Game Horor Psikologis Paling Menguji Mental di 2022

Tawarkan pengalaman horor yang tidak biasa

Horor psikologis merupakan subgenre dari horor yang sebagian besar berfokus pada penggambaran kondisi mental karakter yang resah dan terganggu. Sama halnya seperti horor itu sendiri, horor psikologis juga secara konsisten terus tumbuh menjadi genre yang banyak diminati dalam beberapa dekade terakhir.

Dengan kemajuan teknologi pula, horor psikologis jadi punya peningkatan kualitas di mana developer diberi ruang lebih besar untuk mencurahkan elemen mengerikan dan mencekam ke dalam game buatan mereka. Jika kamu tertarik dengan game yang bisa menguji mental semacam ini, berikut beberapa game horor psikologis yang wajib kamu coba.

1. Outlast

https://www.youtube.com/embed/uKA-IA4locM

Sama seperti kebanyakan game horor buatan developer indie sedekade yang lalu, kesuksesan Outlast sebagian besar merupakan hasil banyaknya penonton yang menyaksikan streamer favorit mereka memainkan Outlast lalu kaget dengan berbagai momen mengerikan yang ditawarkan. Di samping lewat segudang jumpscare yang tentu mengagetkan, Outlast tampil menegangkan lewat fakta bahwa pemain tidak diberi senjata untuk melawan.

Dengan kata lain, satu-satunya hal yang bisa pemain lakukan adalah lari dan bersembunyi. Pada 2017 silam, Outlast juga mendapatkan sekuel yang mungkin tidak sebaik game pertamanya namun tetap menguji mental pemain.

2. Amnesia: The Dark Descent

https://www.youtube.com/embed/u1nY_5-UrY4

Amnesia: The Dark Descent dirilis pada 2010 oleh Frictional Games dan tidak hanya jadi salah satu game paling berpengaruh di subgenre horor psikologis tapi juga genre horor secara umum. Sama seperti Outlast, game ini juga populer di kalangan streamer atau YouTuber, salah satunya PewDiePie.

Dari sekian banyaknya faktor, alasan terbesar mengapa game ini bisa sangat berpengaruh adalah karena sama seperti Outlast lagi, game ini tidak memberi pemain senjata apapun untuk melawan musuh. Konsep tersebut sangat bertentangan dengan pakem game horor saat itu, yang sebagian besar beralih ke arah aksi dengan kehadiran karakter seperti tentara, alien dan banyak lagi.

3. Soma

https://www.youtube.com/embed/syhcF0Mx0j0

Selanjutnya adalah Soma yang juga dikembangkan oleh Frictional Games, developer dibalik Amnesia: The Dark Descent. Frictional Games melakukan tugas yang sangat baik dalam mengeksekusi game ini mengingat pastinya banyak pemain tahu bagaimana mengantisipasi kengerian yang ditawarkan Soma, pasca Amnesia: The Dark Descent.

Alih-alih memenuhi ekspektasi pemain, Soma justru menumbangkan ekspektasi itu sehingga bisa tampil sebagai game horor psikologis yang tidak terduga. Soma sendiri berkisah mengenai seorang protagonis yang terlempar ke sebuah tempat asing nan misterius, pasca mendapat perawatan eksperimental setelah dirinya menderita cerita otak serius.

Baca Juga: 7 Game Survival Horor Paling Susah Sepanjang Masa, Berani Main?

4. Observer

https://www.youtube.com/embed/ZpIRLW9G2OQ

Observer merupakan game horor psikologis yang digarap oleh Bloober Team, developer dibalik game-game horor populer seperti The Medium, Layers of Fear dan Blair Witch. Sama seperti Soma, Observer menerima banyak pujian karena desain dunia, atmosfir dan ceritanya jadi salah satu yang terbaik di subgenre horor psikologis. Ini jadi jenis game wajib beli bagi mereka yang mengharapkan kengerian tak terduga.

Pada akhir 2020, Observer mendapatkan versi baru bernama Observer: System Redux yang hadir dengan konten cerita lebih banyak dan kualitas visual lebih baik. Jika ingin menikmati Observer secara lebih imersif, ada baiknya untuk memilih versi System Redux.

5. Alan Wake

https://www.youtube.com/embed/sSB4QcQMm6E

Alan Wake pada awalnya dirilis secara eksklusif untuk Xbox 360 pada 2010, sebelumnya akhirnya juga dirilis di PC dua tahun kemudian. Pada Oktober tahun lalu, versi remastered dari game ini diluncurkan, lengkap dengan semua DLC-nya untuk PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S dan juga PC. Kisah horor psikologis game ini sebagian besar terinspirasi dari karya-karya salah satu penulis buku horor terkenal – Stephen King.

Inspirasi itu sangat jelas terlihat dari bagaimana game ini menghadirkan musuh supranatural, untuk melengkapi cerita tentang seorang penulis yang khawatir kehilangan akal sehatnya. Sekuelnya yaitu Alan Wake 2 diumumkan akhir 2021 kemarin dan dijadwalkan rilis pada 2023 mendatang.

6. Hellblade: Senua’s Sacrifice

https://www.youtube.com/embed/7Yh-zFCILR4

Hellblade: Senua’s Sacrifice dikembangkan oleh Ninja Theory dan jadi salah satu game horor psikologis paling tidak biasa di daftar ini. Alih-alih berlatar di dunia masa kini dengan protagonis yang biasa, game ini justru berlatar di dunia fantasi gelap yang terinspirasi oleh mitologi Nordik dan Celtic. Namun terlepas dari latar dunia yang dimilikinya, fokus utama game ini adalah penyakit mental psikosis.

Penggambaran psikosis dalam game ini bahkan dibuat melalui bantuan ahli saraf. Tak heran jika pada akhirnya game ini bisa disukai oleh banyak pemain dan mendapat skor 88 di Metascore untuk Xbox One. Game ini juga mendapat sekuel berjudul Hellblade 2: Senua’s Saga yang diprediksi akan rilis akhir tahun ini atau awal tahun depan.

7. Silent Hill 2

https://www.youtube.com/embed/dk7JkSArEdQ

Seperti yang sudah dijelaskan di awal tadi, game horor psikologis terus jadi lebih baik berkat peningkatan teknologi sehingga developer jadi bisa menciptakan pengalaman horor yang lebih detail, imersif dan sangat menakutkan. Hal tersebut juga sekaligus jadi pengingat bahwa Silent Hill 2 sangatlah spesial, karena terlepas dari usianya yang kini telah lebih dari 20 tahun, game garapan Konami masih menawarkan salah satu pengalaman horor terbaik, melebihi game-game lain yang lebih baru atau modern. Gaya penceritaan menjadi salah satu nilai jual utama game ini di mana mencari tahu apa yang terjadi pada Mary masih sangat menarik untuk diikuti, di samping bagaimana kondisi psikologis sang karakter utama yaitu James, di eksekusi.

Itulah tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game horor psikologis paling menguji mental di 2022. Berani memainkan game-game menyeramkan di atas?

Baca Juga: 7 Game Horor Menyeramkan di mana Pemain Jadi Antagonis

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya