5 Game PC dengan Durasi Tamat Terlama, Bisa Mengurangi Rasa Jenuhmu

Ada yang memiliki durasi tak terbatas

Buat kamu yang suka video game, entah dari PC, konsol, maupun smartphone, tentu pernah memainkan game dengan durasi tamat yang sangat lama, bukan? Ya, tidak semua orang suka dengan game tersebut karena beberapa alasan, seperti terlalu menyita waktu.

Namun, jika saat tengah jenuh dan gak tau harus berbuat apa di rumah, mungkin kamu bisa memainkan beberapa game di bawah ini. Inilah lima game dengan durasi tamat terlama yang bisa kamu mainkan di rumah. Apa saja, ya?

1. Fallout 4

5 Game PC dengan Durasi Tamat Terlama, Bisa Mengurangi Rasa Jenuhmusoftlatic.com

Mungkin game bertema apokaliptik masih menjadi salah satu tema yang disukai oleh banyak gamer di dunia. Serial game Fallout adalah salah satu game yang konsisten dengan tema tersebut. Bethesda selaku pengembang telah sukses mengeksekusinya.

Role-paling game (RPG) yang dirilis pada 2015 silam ini memiliki durasi tamat yang cukup lama, yakni sekitar 100 jam permainan. Waktu ini tidak konstan dan jika kamu memainkan secara santai dan lebih berfokus pada side quest, waktu yang dibutuhkan akan lebih lama lagi.

Sayangnya, bagi penulis, multiplatform game ini ternyata tidak seheboh dan sebaik yang dibayangkan. Game ini mengisahkan tokoh utama yang selamat dari peristiwa kehancuran Vault 111—tempat yang diklaim aman dari radiasi—dan harus mencari keberadaan bayi yang diculik oleh sosok misterius.

Cerita dalam game ini terlalu linear, meskipun sebelumnya telah diberitakan bahwa Bethesda akan membawa cerita yang bervariasi dalam game ini. Misi sampingan yang ada juga dibuat sekadarnya saja, bahkan tidak mencerminkan game buatan Bethesda pada umumnya.

2. The Witcher 3: Wild Hunt

5 Game PC dengan Durasi Tamat Terlama, Bisa Mengurangi Rasa Jenuhmuplayerzdominiance.com

CD Projekt Red barangkali sudah tidak asing bagi penggemar Gerald of Rivia. RPG yang dirilis untuk PS4, Nintendo Switch, dan Xbox One ini masih menceritakan tentang petualangan Gerald sang pembasmi monster.

Kamu membutuhkan waktu sekitar 50 hingga 120 jam untuk menamatkan game yang dirilis pada 2015 silam ini. Dengan grafis yang bagus dan jalan cerita yang cukup kompleks, kamu akan betah berlama-lama memainkan The Witcher 3 ini.

Seperti biasa, di serial ketiganya ini, kamu akan bertualang di dunia yang sangat luas dengan mekanisme open world. Ada banyak monster yang harus kamu hadapi di game ini dan tentu ada beberapa adegan-adegan dewasa yang sebaiknya tidak ditonton oleh gamer di bawah umur.

Baca Juga: 8 Game PC dan Konsol dengan Grafis Memukau, Hiburan di Tengah Pandemi

3. Dragon Age: Inquisition

5 Game PC dengan Durasi Tamat Terlama, Bisa Mengurangi Rasa Jenuhmug2play.net

Bioware memang dikenal sebagai pengembang yang memiliki konsistensi dalam kedalaman cerita. Terbukti dalam serial Dragon Age: Inquisition, yang dirilis pada 2014 silam, mendapat ulasan positif dari kritikus game di dunia.

Bagi penulis sendiri, Dragon Age: Inquisition masih kalah bagus jika dibandingkan dengan Dragon Age Origins, meskipun masih bagus secara umum. Kedalaman cerita dan konsekuensi logis dari pilihan yang ada dirasa masih lebih mendalam dan kompleks pada serial Origins.

Namun, terlepas dari itu semua, kamu tetap akan dapat menikmati indahnya grafis dan dalamnya cerita tentang tokoh utama dalam menghadapi kehancuran Thedas.

Kamu akan melakukan perjuangan fisik, politik, dan mengumpulkan sumber daya yang ada di seluruh penjuru benua untuk menghadapi Corypheus, penguasa kegelapan sebagai dalang di balik ganasnya Darkspawn dan Blight.

Itulah sebabnya dibutuhkan waktu 200 jam untuk menamatkan game ini secara lengkap. Kalau bukan gamer yang betul-betul menyukai RPG Barat yang memiliki cerita politis yang bertele-tele, mungkin kamu gak akan cocok dengan game yang satu ini.

4. The Elder Scrolls V: Skyrim

5 Game PC dengan Durasi Tamat Terlama, Bisa Mengurangi Rasa Jenuhmug2play.net

Oke, lupakan saja Dragon Age Inquisition jika kamu masih kurang puas dengan durasi permainannya. Ada sebuah RPG bagus, bahkan bisa dikatakan terbaik sampai saat ini yaitu The Elder Scrolls: Skyrim.

Ya, game ini dirilis sudah cukup lama yakni pada 2011 silam. Selain PC, RPG Barat ini juga dirilis untuk PS3, PS4, Xbox 360, Xbox One, hingga Nintendo Switch. Cukup lengkap, bukan? Kamu akan memainkan tokoh pahlawan yang bergelar Dragonborn dan bertugas mengalahkan naga besar yang berambisi menguasai dunia.

Jika serius memainkan game ini beserta semua side quest yang hampir tak terbatas itu, kamu bisa menghabiskan waktu lebih dari 300 jam permainan. Sepertinya, hanya orang-orang yang maniak RPG atau mungkin pengangguran yang bisa menamatkan game ini secara total, ya!

5. Football Manager

5 Game PC dengan Durasi Tamat Terlama, Bisa Mengurangi Rasa Jenuhmufm-base.co.uk

Bagi pencinta strategi sepak bola, game Football Manager tentu sudah tidak asing lagi. Game terbarunya dirilis pada akhir 2019 lalu dengan judul Football Manager 2020. Menurut penulis, game ini merupakan satu-satunya game strategi sepak bola yang paling realistis.

Sports Interactive selaku pengembang masih menekankan dalam mengatur dan mengelola klub dengan baik, mulai dari membeli pemain, menjual pemain, mengatur taktik, menghadapi pers, mengatur keuangan, hingga menerbitkan pemain-pemain muda berbakat.

Uniknya, game strategi yang satu ini tidak memiliki batas durasi alias bisa kamu mainkan seumur hidup. Bahkan, ada beberapa gamer fanatik di luar negeri yang sanggup memainkan game ini selama bertahun-tahun. Ini bisa menghabiskan ratusan musim liga dalam game.

Penulis sendiri memainkan game ini paling lama hanya 30 musim liga dan tentu itu sudah bisa menumbuhkan rasa bosan yang teramat sangat.

Itulah lima game PC yang memiliki durasi tamat paling lama, bahkan ada yang tak terbatas. Bagaimana, kira-kira apakah kamu kuat menamatkan game tersebut?

Baca Juga: Berkat Inovasi Hebat, 7 Game PC Ini Berhasil Mengubah Dunia Game

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya