5 Diskon Game Kartun di PlayStation Multiverse of Games, Ada SpongeBob

- Event PlayStation Multiverse of Games 2025 memberikan diskon hingga 70 persen untuk game adaptasi kartun populer, seperti Nickelodeon All-Star Brawl dan Avatar The Last Airbender: Quest for Balance.
- Nickelodeon All-Star Brawl 2 hadir dengan peningkatan mekanisme kombat, mode campaign, dan tambahan karakter playable.
- Game adaptasi kartun lainnya yang mendapat diskon besar ada South Park: The Fractured but Whole dan Nickelodeon Kart Racers 3: Slime Speedway.
Kartun adalah salah satu media hiburan paling populer yang gak hanya disukai anak-anak, tapi juga orang dewasa. Di Indonesia, kartun gak pernah absen dari jam penayangan di banyak saluran TV lokal. Tak ayal, ia sering diadaptasi berbagai media hiburan lain, seperti video game. Bahkan, game adaptasi kartun sangat diminati.
Buat kamu yang mencari game adaptasi kartun untuk PlayStation 4 dan PlayStation 5, kamu bisa memanfaatkan event PlayStation Multiverse of Games 2025. Pasalnya, ia memberikan diskon menggiurkan untuk banyak game keren, tak terkecuali game adaptasi kartun. Buat kamu yang penasaran game kartun apa yang layak dibeli pada PlayStation Multiverse of Games 2025, berikut rekomendasinya!
1. Nickelodeon All-Star Brawl (2021)

Nickelodeon All-Star Brawl adalah platform fighting ala Super Smash Bros. Ia mengadaptasi karakter dari serial kartun Nickelodeon, seperti SpongeBob SquarePants, Danny Phantom, dan Teenage Mutant Ninja Turtles. Selain karakter kartun favorit, ia juga menghadirkan arena pertarungan dari tempat-tempat ikonis, seperti Ladang Ubur-ubur dan Bikini Bottom.
Untuk fitur mode multiplayer, ia mendukung multiplayer lokal dan juga secara online. Penggemar kartun Nickelodeon wajib membeli game ini, sih. Apalagi, diskonnya mencapai 70 persen. Dari harga Rp699 ribu, kini menjadi Rp210 ribu.
2. Nickelodeon All-Star Brawl 2 (2023)

Sekuel dari Nickelodeon All-Star Brawl ini membawa banyak peningkatan. Dari segi mekanisme kombat, ia mengoptimalisasi moveset karakter, penambahan aerial dan rolling dodge, serta mekanisme baru bernama Slime Meter. Ia juga menambahkan mode campaign dengan cerita yang solid untuk permainan single player.
Nickelodeon All-Star Brawl 2 menghadirkan lebih banyak karakter playable, mencapai 25 karakter. Ia juga menambahkan beberapa seri baru, seperti Jimmy Neutron, My Life as a Teenage Robot, dan The Angry Beavers. Semua versi game ini mendapatkan diskon setengah harga di PlayStation Store. Untuk versi reguler, harganya turun dari Rp829 ribu menjadi Rp415 ribu. Sementara, versi Deluxe Edition turun dari Rp999 ribu menjadi Rp500 ribu.
3. Avatar The Last Airbender: Quest for Balance (2023)

Avatar The Last Airbender: Quest for Balance adalah game adaptasi kartun keren Avatar: The Last Airbender. Ia menceritakan kembali petualangan Avatar muda, Aang, bersama teman-temannya untuk belajar menguasai kekuatan Avatar dan mengalahkan Raja Api, Ozai. Dikemas sebagai action adventure, kamu akan akan bereksplorasi, menyelesaikan teka-teki, dan melawan para pengendali elemen. Paket lengkap, nih!
Ia menghadirkan sembilan karakter playable. Ngomong-ngomong, game ini mendukung permainan co-op untuk dua pemain secara lokal. Kamu bisa bermain bersama secara langsung di konsol PlayStation kamu. Pada PlayStation Multiverse of Games 2025, Avatar The Last Airbender: Quest for Balance mendapatkan diskon 60 persen. Dari Rp699 ribu, harganya menjadi Rp280 ribu.
4. South Park: The Fractured but Whole (2017)

South Park merupakan kartun sitcom legendaris Amerika Serikat yang sudah tayang sejak 1997 dan menelurkan 27 musim. Seri ini sudah beberapa kali diadaptasi menjadi video game, salah satunya South Park: The Fractured but Whole (2017). Dibuat sebagai role-playing game (RPG), kamu akan mengikuti keseruan anak-anak di Kota South Park yang mencoba mendirikan waralaba superhero mereka sendiri.
Game ini menghadirkan visual 2,5 dimensi yang dibuat semirip mungkin dengan versi kartunnya. Sementara, mekanisme kombatnya mengusung model turn-based dengan kustomisasi yang melimpah. Ngomong-ngomong, South Park: The Fractured but Whole mendapatkan diskon 70 persen. Dari Rp439 ribu, harganya menjadi Rp132 ribu. Namun, jika kamu berlangganan PlayStation Plus Extra, ia bisa diunduh secara gratis.
5. Nickelodeon Kart Racers 3: Slime Speedway (2022)

Penggemar kart racing wajib banget menjajal Nickelodeon Kart Racers 3: Slime Speedway. Kart racing ini membawa berbagai kartun favorit Nickelodeon dalam balapan seru dan memacu adrenalin. Ia menghadirkan 40 karakter ikonis, seperti SpongeBob SquarePants, Aang, bahkan Garfield. Sama seperti kart racing pada umumnya, kamu gak hanya berlomba untuk menjadi yang terdepan, tapi juga menyabotase lawan.
Nickelodeon Kart Racers 3: Slime Speedway menyediakan 36 lintasan unik dari berbagai latar kartun favoritmu. Game ini mendukung multiplayer lokal dan online dengan fitur split screen. Tertarik? Beli saja game ini mumpung sedang diskon 70 persen. Dari Rp699 ribu, harganya menjadi Rp210 ribu. Hemat Rp489 ribu lumayan, kan?
Deretan game di atas seru-seru, ya. Apalagi, diskon yang ada cukup tinggi. Yuk, beli game kartun favoritmu sebelum harganya kembali normal. Pasalnya, PlayStation Multiverse of Games 2025 akan berakhir 4 Juni 2025 mendatang, lho!