5 Alasan Kenapa Popol dan Kupa Sepi Peminat di Season 19

Marksman overpowered yang terlupakan!

Popol dan Kupa adalah salah satu hero Marksman di Mobile Legends, hero ini pertama kali dirilis di originalserver pada bulan April 2020. Pernah menjadi meta dan sering banget di-banned karena overpowered, sekarang hero ini sepi banget peminatnya di season 19.

Buat kamu yang penasaran, berikut ini ada lima alasan yang menyebabkan Popol dan Kupa sepi peminat di season 19. Yuk cek apa saja!

1. Mudah banget di-lock

5 Alasan Kenapa Popol dan Kupa Sepi Peminat di Season 19Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Alasan pertama yang menyebabkan Popol dan Kupa sepi peminat di season 19 adalah karena hero ini mudah banget di-lock. Popol dan Kupa mudah sekali di-lock karena hero ini tidak memiliki skill blink, tidak ada satupun skill yang mampu memberikan efek blink dari kelima skill yang dimiliki oleh hero ini. Kekurangan tersebut membuat Popol dan Kupa mudah sekali di-lock dan terbunuh saat sedang war maupun farming.

Untuk mengatasi masalah ini kamu bisa menggunakan battle spell flicker atau purify yang bisa digunakan untuk melakukan blink dan melepaskan diri dari efek crowd control.

2. Lambat saat farming ketika di early game

5 Alasan Kenapa Popol dan Kupa Sepi Peminat di Season 19Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Alasan kedua yang membuat Popol dan Kupa sepi peminat di season 19 adalah karena hero sangat lambat saat farming ketika di early game, kekurangan ini membuat Popol dan Kupa sulit untuk memperkaya diri dan tidak akhirnya bmemiliki damage. Ada dua alasan hal yang menyebabkan terjadinya hal ini, pertama karena hero ini memiliki damage yang kecil ketika di early game lalu yang terakhir karena hero ini memiliki attack speed yang sangat rendah. Tidak ada cara ampuh untuk mengatasi masalah ini, kamu harus bermain sabar dan aman ketika di early game.

3. Sulit untuk dikuasai

5 Alasan Kenapa Popol dan Kupa Sepi Peminat di Season 19Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Alasan ketiga yang membuat Popol dan Kupa sepi peminat di season 19 adalah sulit untuk dikuasai, banyak pemain yang justru menjadi noob dan beban bagi tim karena kesulitan saat menggunakan hero ini. Hero ini memang sangat sulit untuk dikuasai, dibutuhkan kecepatan tangan dan konsentrasi yang tinggi untuk menggunakan hero ini. Pasalnya bukan cuma Popol, kamu juga harus mengontrol pergerakan Kupa saat sedang bertarung. Hero ini memang sangat sulit untuk dikuasai, kamu harus sering-sering berlatih!

Baca Juga: Jadikan Popol dan Kupa 2020 Overpowered dengan Item dan Emblem Berikut

4. Popol terlalu bergantung pada Kupa

5 Alasan Kenapa Popol dan Kupa Sepi Peminat di Season 19Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Alasan keempat yang membuat Popol dan Kupa sepi peminat di season 19 adalah karena Popol terlalu bergantung pada Kupa saat bertarung, Popol benar-benar menjadi lemah dan harus mundur ke belakang apabila Kupa mati saat bertarung. Berikut ini adalah alasan yang menyebabkan Popol terlalu bergantung pada Kupa: pertama karena skill pasifnya hero ini hanya akan aktif ketika Kupa hidup, tanpa adanya bantuan dari Kupa maka basic attack-nya Popol menjadi tidak mematikan.

Lalu alasan yang terakhir karena hanya Kupa yang bisa menyelamatkan dan melindungi Popol ketika bertarung, tanpa adanya bantuan dari Kupa maka Popol bisa dengan mudah untuk dibunuh. Sayang banget ya!

5. Serangannya mudah dibaca dan dihindari

5 Alasan Kenapa Popol dan Kupa Sepi Peminat di Season 19Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Alasan terakhir yang menyebabkan Popol dan Kupa kurang diminati di season 19 adalah serangannya mudah dibaca dan dihindari, ha ini membuat Popol dan Kupa kesulitan banget untuk membunuh hero lawan saat bertarung. Seranga paling mematikan yang dimiliki oleh hero ini adalah skill ultimate-nya yaitu (We Are Angry) skill ini akan membuat Kupa memasuki Mode Alpha Wolf selama 12 detik dan merubah bentuk tubuhnya, lawan yang sadar dengan perubahan ini pasti menjauh dan menghindari Kupa. Bukan cuma itu saja! Saat Popol menggunakan skill satu dan memerintahkan Kupa untuk menyerang target, target dapat melepaskan diri dari serangan ini dengan cara menjauh dari jangkauan skill-nya.

Nah, itulah lima alasan kenapa Popol dan Kupa sepi peminat di season 19. Melihat kemampuan yang dimiliki oleh hero ini, Popol dan Kupa memang lebih lemah jika dibandingkan dengan hero Mobile Legends lainnya. Kamu tertarik menggunakan hero ini?

Baca Juga: 5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Popol dan Kupa, Pasti Tertarik!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya