Tips Membuat Draft Pick Kuat di Mobile Legends, Dijamin GG!

Wajib diterapkan saat push rank

Draft pick adalah langkah awal yang dilakukan sebelum bertanding di Land of Down. Di sini, para pemain akan secara bergiliran melarang tiga hero untuk digunakan dan memiliki hero yang ingin digunakan. Oh, iya, draft pick sendiri hanya ada saat kamu main di rank Epic ke atas. Sedangkan rank Grand Master ke bawah, kamu tidak perlu melakukan draft pick.

Untuk mendapatkan susunan hero yang kuat, tentu saja dibutuhkan strategi yang bagus saat melakukan draft pick. Ini penting karena draft pick yang lebih kuat akan membuat tim lebih mudah memenangkan pertandingan. Berikut ini adalah tips membuat draft pick kuat di Mobile Legends yang harus kamu coba.

1. Pick hero yang sedang OP di awal

Tips Membuat Draft Pick Kuat di Mobile Legends, Dijamin GG!ilustrasi first pick hero OP (dok. Moonton/Mobile Legends)

Hero OP sendiri artinya hero overpowered atau hero yang terlalu kuat. Setiap season, hero yang OP itu berbeda-beda tergantung bagaimana pihak pengembang melakukan revamp. Untuk season 29 ini, ada beberapa hero OP yang selalu direbutkan yaitu Faramis, Joy, Arlott, dan lainnya.

Hero OP biasanya dibekali dengan damage yang besar dan skill yang menyusahkan. Dengan menggunakan hero OP, maka kemungkinan untuk memenangkan pertandingan akan jauh lebih besar. Jika tim kamu mendapatkan first pick, wajib banget untuk pick hero OP.

2. Fokus counter hero core lawan

Tips Membuat Draft Pick Kuat di Mobile Legends, Dijamin GG!potret game Mobile Legends (Moonton/Mobile Legends)

Tips kedua adalah fokus counter hero core lawan. Perlu diingat bahwa saat draft pick setiap tim bergantian dalam memilih hero. Nah, ketika lawan pick hero core, maka sebaiknya kamu fokus untuk meng-counter hero tersebut.

Bagaimana jika hero core lawan di pick di urutan terakhir? Jika lawan tak kunjung pick hero core, fokus kamu harus diubah menjadi fokus meng-counter hero late game mereka. Contohnya, jika mereka menggunakan hero marksman yaitu Miya, kamu bisa counter dengan hero Kaja atau Saber.

3. Minimal gunakan satu hero yang kuat di late game

Tips Membuat Draft Pick Kuat di Mobile Legends, Dijamin GG!ilustrasi menggunakan hero late game (dok. Moonton/Mobile Legends)

Tips draft pick terakhir adalah menggunakan hero yang kuat di late game. Hero late game sangat penting untuk dimiliki di dalam tim karena hanya dengan hero ini kamu bisa dengan mudah mendapatkan kemenangan. Hero late game bisa dengan cepat membunuh lawan, membunuh lord, turtle, dan lainnya.

Berbagai hero late game yang bisa kamu pick ada di role marksman, seperti Miya, Lesley, Claude, dan masih banyak lagi lainnya. Sedangkan di role mage, kamu bisa pilih Cecilion. Terakhir, di role fighter, kamu bisa pilih Aldous.

Selain skill bermain, susunan hero juga sangat menentukan kemenangan. Apalagi ketika sudah mencapai rank tinggi, ketika semua pemain sudah pandai bermain, maka draft pick adalah strategi yang jitu untuk memenangkan pertandingan. Yuk, praktikkan tips membuat draft pick kuat di Mobile Legends seperti penjelasan di atas.

Baca Juga: 5 Penyebab Kekalahan saat Bermain Mobile Legends, Tim AFK?

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya